Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » ‎Aktifkan Ronda Malam, Babinsa Jeruk Manis Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan

‎Aktifkan Ronda Malam, Babinsa Jeruk Manis Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
  • visibility 12
  • comment 0 komentar

Jeruk Manis, Lombok Timur — Babinsa Desa Jeruk Manis, Kopda M. Mursa,  sekitar pukul 20.00 WITA, melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah Desa Jeruk Manis, Kecamatan Sikur, Kabupaten Lombok Timur. Sabtu(22/11/2025).

‎Patroli ini dilakukan sebagai bentuk upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang tetap kondusif, sekaligus mempererat komunikasi antara Babinsa dan warga setempat.

‎Dalam pelaksanaan patroli malam tersebut, Kopda M. Mursal memberikan sejumlah imbauan penting kepada masyarakat dan pemuda di beberapa titik keramaian desa. Ia mengingatkan warga agar tidak melakukan aktivitas hingga larut malam, demi menjaga keamanan diri serta kesehatan pribadi dan keluarga. Selain itu, ia mengajak masyarakat untuk selalu memperhatikan kebersihan lingkungan masing-masing guna menciptakan suasana desa yang bersih dan nyaman.

‎Babinsa juga menekankan pentingnya keaktifan warga dalam melaksanakan ronda malam. Menurutnya, keterlibatan masyarakat dalam kegiatan ronda merupakan langkah strategis untuk meminimalisir potensi terjadinya gangguan keamanan. Ia menegaskan apabila warga menemukan hal-hal yang mencurigakan agar segera berkoordinasi dengan RT, kepala wilayah, Babinsa, maupun Bhabinkamtibmas sehingga dapat segera diambil tindakan yang diperlukan.

‎Selain itu, Kopda M. Mursal juga mengimbau masyarakat dan para pemuda untuk terus menjaga hubungan silaturahmi antarwarga. Ia menekankan bahwa kerukunan dan keharmonisan di lingkungan sosial merupakan kunci utama terciptanya suasana aman, damai, dan mendukung kemajuan desa.

‎Kegiatan patroli malam oleh Babinsa Jeruk Manis ini disambut positif oleh warga setempat. Mereka menilai kehadiran Babinsa di tengah masyarakat tidak hanya memberikan rasa aman, tetapi juga membangun kedekatan emosional antara aparat teritorial dan warga. Patroli seperti ini diharapkan terus berlanjut demi menjaga stabilitas keamanan Desa Jeruk Manis.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Amankan WNA dan Deportasi ke Negara Asalnya

    Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Amankan WNA dan Deportasi ke Negara Asalnya

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Napan – Personel Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad Pos Napan mengamankan 2 WNA asal Timor Leste yang masuk ke Indonesia tanpa dokumen resmi di Pos Napan, Kec. Bikomi Utara, Kab. TTU. Minggu (07/12) Pada mulanya personel Pos Napan melihat adanya 2 orang yang tidak dikenal melintas melalui jalur tidak resmi Pos Napan […]

  • Komsos Babinsa di Desa Suanae, Warga Diajak Maksimalkan Lahan Pertanian

    Komsos Babinsa di Desa Suanae, Warga Diajak Maksimalkan Lahan Pertanian

    • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    NTT-KEFAMENANU 14 Desember 2025, Babinsa Koramil 1618-02/Miomaffo Barat (Miobar), Kopka Gregorius Tamonob, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Suanae, Kecamatan Miomaffo Barat, Kabupaten (TTU). Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dan masyarakat sekaligus sebagai sarana pembinaan teritorial guna mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat, khususnya di bidang ketahanan pangan. Dalam […]

  • Babinsa Masbagik Timur Gelar Patroli Kongkow-Kongkow, Ajak Pemuda Jauhi Tawuran

    Babinsa Masbagik Timur Gelar Patroli Kongkow-Kongkow, Ajak Pemuda Jauhi Tawuran

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Lombok Timur — Babinsa Desa Masbagik Timur, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur, Serda Heri Subagio, melaksanakan kegiatan Patroli Kongkow-Kongkow di wilayah Desa Masbagik Timur, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat sekaligus memberikan pembinaan dan imbauan kepada para pemuda agar senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Kamis (25/12/2025). Dalam patroli dialogis tersebut, Babinsa berinteraksi […]

  • Babinsa Ende Bersinergi dengan Instansi Terkait Amankan Aktifitas Kapal KM Binaiya

    Babinsa Ende Bersinergi dengan Instansi Terkait Amankan Aktifitas Kapal KM Binaiya

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende bersama personel TNI AL, Polres, dan instansi terkait melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial (komsos), dan pengamanan wilayah (pamwil) di Pelabuhan IPPI, Kelurahan Tetandara, Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka pengamanan dan pemantauan kedatangan kapal KM Binaiya, Selasa malam (21/10). Kapal KM Binaiya tiba di Pelabuhan IPPI Ende […]

  • Hadirkan Rasa Aman Jelang Pagi, Piket Malam Polsek Tabanan Intensifkan Patroli Subuh

    Hadirkan Rasa Aman Jelang Pagi, Piket Malam Polsek Tabanan Intensifkan Patroli Subuh

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Tabanan Selasa 4 November 2025 – Guna menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang pagi hari, Piket Malam Polsek Tabanan yang dipimpin oleh Pawas AKP I Ketut Suastana melaksanakan kegiatan Patroli Subuh pada hari Selasa, 4 November 2025. Kegiatan patroli ini dimulai tepat pukul 03.00 WITA dan menyasar sejumlah lokasi […]

  • Gotong Royong TNI dan Rakyat, Tower Reservoir TMMD Hadirkan Solusi Air Bersih di Desa Batuan

    Gotong Royong TNI dan Rakyat, Tower Reservoir TMMD Hadirkan Solusi Air Bersih di Desa Batuan

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Minggu (17/8/2025) memasuki hari ke-25 pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 tahun 2025, semangat kemerdekaan terasa kian hidup di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Bertepatan dengan momentum Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Satgas TMMD hadir membawa wujud nyata pengabdian melalui pembangunan 1 unit Tower Reservoir dengan kapasitas penampungan […]

expand_less