Satuan Samapta Polres Bangli Pastikan Kenyamanan Peribadatan Umat Kristiani di Gereja Marga Rahayu
- account_circle arash news
- calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
- visibility 10
- comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Bangli – Satuan Samapta
Satuan Samapta Polres Bangli sebagai garda terdepan dalam tugas preventif terus menunjukkan komitmennya dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat. Sebagai fungsi kepolisian yang berperan menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif, kehadiran personel Samapta sangat dibutuhkan untuk mencegah bertemunya faktor niat dan kesempatan yang dapat memicu terjadinya gangguan keamanan.
Mengantisipasi potensi kerawanan, termasuk ancaman terorisme maupun gangguan lain yang menyasar tempat ibadah, serta berdasarkan Sprin Kapolres Bangli Nomor: Sprin/1064/IX/PAM.1.3./2025 tanggal 29 September 2025, Unit Turjawali Sat Samapta Polres Bangli pada Minggu, 23 November 2025, melaksanakan pengamanan di Gereja Marga Rahayu Bangli.
Pengamanan ini dilakukan guna memastikan umat Kristiani dapat menjalankan ibadah Minggu dengan aman, nyaman, dan penuh kekhusyukan. Ibadah yang mengusung tema “Menjadi Gereja Pembawa Damai” ini diikuti oleh sekitar 50 jemaat, dan berlangsung dengan tertib berkat kehadiran personel Samapta yang berjaga sejak awal kegiatan.
Kasat Samapta Polres Bangli, IPTU Anak Agung Gede Purwita, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk tanggung jawab moral dan profesional Polres Bangli dalam memberikan perlindungan kepada seluruh lapisan masyarakat.
“Kegiatan pengamanan ini adalah wujud kehadiran Polri, khususnya Polres Bangli, di tengah masyarakat untuk menjamin terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif. Kami ingin memastikan umat Kristiani di wilayah hukum Bangli dapat melaksanakan peribadahan dengan aman dan nyaman tanpa adanya gangguan intoleransi,” ujar beliau.
Dengan pengamanan yang maksimal, Polres Bangli berharap suasana toleransi dan kerukunan umat beragama di Kabupaten Bangli terus terjaga, sehingga masyarakat dapat menjalankan aktivitas keagamaannya dengan penuh kedamaian.
“Raih Simpati, Hindari Antipati.”
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar