Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Manunggal Air Bersih: Bukti Nyata TNI AD Hadir untuk Masyarakat Pincuran Tujuah.

Manunggal Air Bersih: Bukti Nyata TNI AD Hadir untuk Masyarakat Pincuran Tujuah.

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

Komitmen TNI Angkatan Darat (TNI AD) untuk terus hadir di tengah masyarakat kembali terbukti melalui program unggulan Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) bertajuk TNI Manunggal Air Bersih (TMAB). Program ini menjadi bagian integral dari rangkaian kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 tahun 2025, yang saat ini dilaksanakan oleh Kodim 0309/Solok.

Sabtu (26/07/2025) pantauan langsung di lapangan menunjukkan progres signifikan pada titik pertama dari lima titik pembuatan sumur air bersih yang tersebar di wilayah Nagari Lubuk Gadang Selatan, Kec. Sangir. Saat ini, pengerjaan fokus pada finshing serta pemasangan pipa yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan air bersih warga secara berkelanjutan.

Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TMMD ke-125 Letkol Kav Sapta Raharja S.I.P melalui Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Lettu Pioraja Haloho menyampaikan perkembangan menggembirakan bahwa satu dari lima titik sumur bor hampir selesai dibangun dan segera bisa digunakan oleh masyarakat.

“TMAB pertama yang berlokasi di Masjid Darul Ulum Jorong Pincuran Tujuah hampir sepenuhnya rampung. Alhamdulillah, sebentar lagi warga sudah mulai memanfaatkannya untuk kebutuhan sehari-hari,” terang Pasiter saat ditemui di lokasi kegiatan.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa keberhasilan tersebut menjadi pelecut semangat bagi seluruh personel Satgas TMMD untuk segera merampungkan empat titik lainnya agar manfaat program ini dapat dirasakan secara merata oleh masyarakat Hulu Sungai Tengah.

“Kami sangat bersyukur melihat antusiasme masyarakat dan manfaat nyata yang langsung dirasakan. Ini menjadi energi positif bagi kami untuk terus bekerja lebih cepat dan lebih baik,” tambahnya.

Program TMAB merupakan inisiatif strategis TNI AD yang menitikberatkan pada penyediaan akses air bersih sebagai kebutuhan dasar masyarakat, terutama di daerah yang mengalami keterbatasan infrastruktur. Di wilayah pedalaman atau desa terpencil seperti di Nagari Lubuk Gadang Selatan, air bersih masih menjadi tantangan utama bagi warga, terutama saat musim kemarau panjang melanda.

Melalui program ini, TNI AD tidak hanya membantu dari segi pembangunan fisik, tetapi juga mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga sumber daya air dan menjaga kebersihan lingkungan sekitar.

Dengan target lima titik TMAB, TMAB Kodim 0309/Solok diharapkan menjadi solusi konkret terhadap kebutuhan air bersih di wilayah tersebut.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Koramil 1628-03/Seteluk Tingkatkan Pengamanan Lewat Patroli dan Silaturahmi Malam Hari

    Koramil 1628-03/Seteluk Tingkatkan Pengamanan Lewat Patroli dan Silaturahmi Malam Hari

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, anggota Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Ashar, melaksanakan kegiatan patroli malam sekaligus kongkow bersama masyarakat di seputaran Kecamatan Seteluk pada Senin malam (06/10/2025) pukul 21.30 WITA. Kegiatan patroli ini bertujuan untuk meningkatkan pengamanan wilayah, memantau situasi kamtibmas, serta mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat. […]

  • TMMD ke-125 Sentuh Kebutuhan Dasar Warga, Drainase Uma Sima Jadi Fokus

    TMMD ke-125 Sentuh Kebutuhan Dasar Warga, Drainase Uma Sima Jadi Fokus

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Dalam upaya mempercepat pembangunan infrastruktur di wilayah pedesaan, personel Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa terus mengintensifkan pengerjaan saluran drainase di kelurahan uma sima, Kecamatan Sumbawa, Kamis (7/8/2025). Kegiatan yang dilaksanakan di sepanjang jalan utama ini melibatkan kolaborasi aktif antara personel TNI dan warga setempat. Dengan semangat gotong royong […]

  • Babinsa Aktif Edukasi Pola Makan Sehat bagi Siswa Melalui Program MBG

    Babinsa Aktif Edukasi Pola Makan Sehat bagi Siswa Melalui Program MBG

    • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 05/Waingapu Kodim 1601/Sumba Timur Sertu M.Ali melaksanakan pendampingan kegiatan operasional Unit SPPG I Hambala di SD KRISTEN KASIH AGAPE Kelurahan Kambajawa, dalam rangka mendukung Program MBG (Makan Bergizi Gratis) di Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur,pada hari Kamis, (18/09/ 2025). Sertu M.Ali mengatakan, program MBG ini bertujuan untuk meningkatkan […]

  • Babinsa Desa Ngali Himbau Warga Jaga Silaturahmi dan Awasi Keluarga Saat Bepergian

    Babinsa Desa Ngali Himbau Warga Jaga Silaturahmi dan Awasi Keluarga Saat Bepergian

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Woha,_,Pada Selasa, 24 September 2025, anggota Babinsa Koramil 1608-04/Woha melaksanakan patroli dan ronda malam di beberapa desa binaan guna meningkatkan keamanan dan ketertiban lingkungan. Sertu Mawardin dari Desa Cenggu memantau Rt 10 Rw 05, mengimbau masyarakat untuk tidak main hakim sendiri dan menyerahkan kasus kriminal kepada aparat berwenang. Lain lagi yang dilaksanakan Serda Muhammad Saleh […]

  • Babinsa Sertu Edi Supriaddin Tekankan Pentingnya Kerukunan dan Keamanan di Desa Karumbu

    Babinsa Sertu Edi Supriaddin Tekankan Pentingnya Kerukunan dan Keamanan di Desa Karumbu

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Bima,Wawo _ Pada hari Rabu, 15 Oktober 2025, Babinsa Koramil 1608-06/Wawo melaksanakan patroli dan ronda malam di wilayah binaan masing-masing untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Kegiatan ini melibatkan Babinsa dari beberapa desa seperti Nipa, Nangawera, Teta, dan Karumbu yang bersinergi dengan warga setempat. Di Desa Nipa, Sertu Hermansyah bersama warga melakukan patroli dan ronda […]

  • Babinsa Kelurahan Kabir Hadiri Workshop Pengembangan Kurikulum SD se-Kecamatan Pantar

    Babinsa Kelurahan Kabir Hadiri Workshop Pengembangan Kurikulum SD se-Kecamatan Pantar

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    NTT-Alor-, 21 Juli 2025 – Dalam upaya mendukung peningkatan kualitas pendidikan dasar di wilayah Kecamatan Pantar, Babinsa Kelurahan Kabir, Serma Fredianus S. Serang, menghadiri kegiatan Workshop Pengembangan Kurikulum Satuan Pendidikan SD se-Kecamatan Pantar yang digelar di SDK Lamalu, Desa Munaseli, Senin (21/07/2025) pukul 11.00 WITA. Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan dan pendidik, di […]

expand_less