Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sertu Fonseca Perkuat Harmoni Desa Lewat Mediasi di Aula Kantor Desa

Sertu Fonseca Perkuat Harmoni Desa Lewat Mediasi di Aula Kantor Desa

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
  • visibility 12
  • comment 0 komentar

NTT– SIKKA – Babinsa Koramil 1603-05/Bola Kodim 1603/Sikka, Sertu Fonseca, melaksanakan kegiatan penyelesaian masalah bersama aparatur desa dan warga di Aula Kantor Desa Wogalirit, Kecamatan Doreng, pada Sabtu (22/11/2025).

 

Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya menciptakan situasi yang aman dan kondusif di lingkungan masyarakat. Dalam proses mediasi tersebut, Sertu Fonseca berperan sebagai pendamping sekaligus penengah, membantu pihak-pihak terkait menemukan solusi terbaik secara musyawarah.

 

Sertu Fonseca menegaskan bahwa penyelesaian masalah secara kekeluargaan adalah langkah terbaik untuk menjaga hubungan sosial masyarakat.

 

“Sebagai Babinsa, kami selalu siap mendampingi masyarakat agar setiap persoalan dapat diselesaikan dengan cara bermusyawarah, sehingga tidak menimbulkan konflik baru,” ujarnya.

 

Pertemuan tersebut berlangsung dengan lancar dan terbuka, dihadiri perangkat desa, tokoh masyarakat, serta pihak-pihak yang bersangkutan. Hasil mediasi pun diterima dengan baik oleh seluruh peserta, sehingga situasi Desa Wogalirit tetap aman dan harmonis.

 

Melalui kegiatan seperti ini, Babinsa Koramil 1603-05/Bola terus memperkuat peran TNI dalam membantu pemerintah desa menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kecamatan Doreng.

(Pendim 1603/ Sikka)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Patroli Malam Babinsa dan Linmas Disambut Antusias Warga Latonda 1

    Patroli Malam Babinsa dan Linmas Disambut Antusias Warga Latonda 1

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Pekat, NTB– Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaan, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1614-05/Pekat, Sertu Hijibudin, melaksanakan patroli ronda malam bersama anggota Linmas Desa Pekat, Kamis malam (22/10/2025). Patroli ini menyasar Dusun Latonda 1, Desa Pekat, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa dan Linmas menyambangi pos ronda […]

  • Serma I Komang Juni Suantara, Babinsa Landih Pantau Penyerahan Bantuan Sosial Kepada 53 Lansia

    Serma I Komang Juni Suantara, Babinsa Landih Pantau Penyerahan Bantuan Sosial Kepada 53 Lansia

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) ke-50 tahun 2025, Babinsa Desa Landih, Koramil 01/Bangli, Kodim 1626/Bangli, Serma I Komang Juni Suantara bersama Bhabinkamtibmas Desa Landih melaksanakan pemantauan sekaligus mendampingi kegiatan penyerahan bantuan sosial kepada 53 orang lansia. Kegiatan yang berlangsung di Ruang Pertemuan Kantor Desa Landih, Kecamatan/Kabupaten Bangli. Senin […]

  • Manis Kuningan Kondusif, Polsek Abiansemal Maksimalkan Penempatan Personel Di Kawasan Wisata & Jalur Utama

    Manis Kuningan Kondusif, Polsek Abiansemal Maksimalkan Penempatan Personel Di Kawasan Wisata & Jalur Utama

    • calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Suasana Hari Raya Manis Kuningan di wilayah Kecamatan Abiansemal berjalan aman, lancar, dan kondusif. Untuk memastikan kelancaran mobilitas masyarakat yang memanfaatkan momen libur keagamaan tersebut, Polsek Abiansemal mengerahkan personel pada sejumlah objek wisata serta jalur utama yang mengalami peningkatan arus kendaraan, Minggu (30/11/2025). Penempatan personel difokuskan pada kawasan wisata yang menjadi tujuan rekreasi […]

  • Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Bersama Petani Lakukan Penyemprotan Tanaman Padi

    Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Bersama Petani Lakukan Penyemprotan Tanaman Padi

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dalam mengantisipasi Serangan Hama, Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu jajaran Kodim 1601/Sumba Timur Serka Daniel Umbu Ndawa, dampingi petani dalam penyemprotan hama padi di sawah milik Bapak Yulius Maramba seluas satu hektar, di Desa Tanamanang, Kecamatan Pahunga Lodu, Kabupaten Sumba Timur, Senin (01/09/2025) Serka Daniel Umbu Ndawa mengatakan,Ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan […]

  • Ops Cipkon, Subsatgas Samapta berikan imbauan Kamtibmas Menjelang Nataru

    Ops Cipkon, Subsatgas Samapta berikan imbauan Kamtibmas Menjelang Nataru

    • calendar_month Minggu, 7 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Denpasar, Minggu, 7 Desember 2025 — Personel Satgas Preventif Ops Cipkon Agung 2025 Subsatgas Samapta melaksanakan kegiatan rutin cipta kondisi di area pertokoan Jalan Cokroaminoto. Sebanyak 11 personel diterjunkan dalam kegiatan yang dipimpin oleh Padal Aiptu Ketut Setiawati. Dalam pelaksanaannya, petugas melakukan pengaturan lalu lintas, penjagaan area pertokoan, serta berdialog langsung dengan para pedagang setempat. […]

  • Pendampingan Babinsa Koramil 01/Lewa Pastikan Proses Ukur Tanah Aman dan Tertib

    Pendampingan Babinsa Koramil 01/Lewa Pastikan Proses Ukur Tanah Aman dan Tertib

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 37
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Babinsa Koramil 01/Lewa, Kodim 1601/Sumba Timur, melaksanakan pendampingan dalam kegiatan pengukuran lahan milik Bapak Umbu Bora bersama Badan Pertanahan Nasional (BPN) dan perangkat kelurahan yang berlokasi di Kelurahan Lewa Paku, Jalan Jalur Gasa, Kecamatan Lewa, Kabupaten Sumba Timur,pada hari Sabtu (06/09/2025). Dalam kesempatan tersebut, Babinsa turut serta mendampingi pihak BPN bersama Lurah setempat guna […]

expand_less