Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Prajurit Antusias Ikuti Latihan Bela Diri Militer di Kodim 1614/Dompu

Prajurit Antusias Ikuti Latihan Bela Diri Militer di Kodim 1614/Dompu

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Dompu,NTB – Sebagai upaya membentuk karakter prajurit yang disiplin, tangguh, serta memiliki naluri tempur yang kuat, Kodim 1614/Dompu menggelar latihan Pencak Silat Militer (PSM) di halaman Makodim 1614/Dompu, Jumat (21/11/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari program pembinaan kemampuan dasar yang terus ditingkatkan guna mendukung tugas pokok satuan.

Latihan fisik dan bela diri militer tersebut diikuti oleh prajurit dari seluruh Koramil jajaran Kodim 1614/Dompu. Para peserta mendapatkan pembekalan langsung dari pelatih bersertifikat, di antaranya Serda Taher dan Koptu Damang, yang menekankan pentingnya ketangkasan, kecepatan respons, serta penguasaan teknik pertahanan diri dalam berbagai kondisi.

Dalam sesi latihan, para pelatih memberikan materi mulai dari gerakan dasar hingga aplikasi teknik yang dapat digunakan dalam situasi nyata di lapangan. “Latihan Pencak Silat Militer ini untuk membentuk prajurit yang siap tempur, memiliki refleks cepat, serta mampu menghadapi berbagai situasi,” ujar Serda Taher saat memberikan arahan kepada peserta latihan.

Sementara itu, Dandim 1614/Dompu Letkol CZI Janu Hendarto, S.E., menjelaskan bahwa program PSM merupakan agenda rutin pembinaan fisik dan mental bagi seluruh prajurit. Menurutnya, bela diri militer tidak hanya melatih kemampuan bertarung, tetapi juga membangun karakter dan disiplin tingkat tinggi.

“PSM ini bukan sekadar bela diri, tetapi bagian dari pembentukan karakter. Prajurit harus memiliki disiplin tinggi, mental kuat, serta ketahanan fisik prima. Program ini akan terus digelar secara berkala untuk menjaga kesiapan setiap prajurit,” tegas Dandim.

Latihan berlangsung intensif dan terpantau berjalan lancar. Para prajurit terlihat antusias mengikuti seluruh rangkaian materi, mulai dari pemanasan, teknik dasar, hingga simulasi aplikasi. Kegiatan ini sekaligus menegaskan komitmen Kodim 1614/Dompu dalam mencetak prajurit yang profesional, berdaya juang tinggi, serta selalu siap menghadapi berbagai tantangan tugas di masa mendatang.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI dan Petani: Penyemprotan Padi di Desa Wulla

    Sinergi TNI dan Petani: Penyemprotan Padi di Desa Wulla

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 43
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Dalam rangka mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan hasil pertanian masyarakat, Babinsa dari Koramil 03/Pahunga Lodu, Kodim 1601/Sumba Timur, Serda Hendrik Hati Waluandja, mendampingi kegiatan penyemprotan padi di lahan pertanian milik Bapak Marsel Jangga warga binaan Desa Wulla, Kecamatan Wulla Waejelu, Kabupaten Sumba Timur,pada hari Selasa (15/07/2025). Penyemprotan dilakukan guna mengendalikan hama dan penyakit tanaman, […]

  • Kekuatan Baru di TTU, Batalyon TP 877/Biinmaffo Resmi Diterima Oleh Pemerintah Daerah

    Kekuatan Baru di TTU, Batalyon TP 877/Biinmaffo Resmi Diterima Oleh Pemerintah Daerah

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Bertempat di Lapangan Upacara Kantor Bupati TTU, Jln. Basuki Rahmat, Kelurahan Benpasi, Kecamatan Kota Kefamenanu, Dandim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto S.E., menghadiri upacara penyambutan 644 Prajurit Batalyon Infanteri Teritorial Pembangunan (Yon TP) 877/Biinmaffo, Selasa 18/11/2025., Upacara penyambutan berlangsung hikmat, penuh kebanggaan, dan menjadi momen penting bagi masyarakat Kabupaten TTU yang kini resmi […]

  • Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Hadiri Kegiatan Posyandu di Desa Benteng Kuwu

    Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Hadiri Kegiatan Posyandu di Desa Benteng Kuwu

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Ruteng, 8 September 2025 — Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang kesehatan masyarakat, khususnya pelayanan kesehatan ibu dan anak, Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng, Praka Lalu Wisnu W, menghadiri kegiatan Posyandu yang diselenggarakan di Wae Mbelleng, Desa Benteng Kuwu, Kecamatan Ruteng, Kabupaten Manggarai, pada Senin (8/9). Kegiatan Posyandu kali ini berhasil menjaring 38 balita dan 20 […]

  • Sinergi TNI dan Warga: Babinsa Sertu Julius Betti Gerakkan Pembersihan Lahan Koperasi di Boking

    Sinergi TNI dan Warga: Babinsa Sertu Julius Betti Gerakkan Pembersihan Lahan Koperasi di Boking

    • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    TTS, NTT – Semangat gotong royong kembali terlihat di wilayah Kecamatan Boking, Kabupaten Timor Tengah Selatan. Babinsa Koramil 1621-04/Amanatun Utara Sertu Julius Betti bersama perangkat desa dan anggota Linmas Desa Boking melaksanakan kegiatan pembersihan lahan pembangunan Koperasi Merah Putih, pada Kamis (6/11/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 09.30 WITA ini berfokus pada penyiapan area di sekitar […]

  • Polsek Abiansemal Perkuat Kemitraan Lewat Panen Raya Jagung Bersama Warga

    Polsek Abiansemal Perkuat Kemitraan Lewat Panen Raya Jagung Bersama Warga

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam upaya mempererat kemitraan dengan masyarakat sekaligus mendukung program ketahanan pangan nasional, Polsek Abiansemal turut hadir dalam kegiatan Panen Raya Jagung Kwartal III yang dilaksanakan di lahan seluas kurang lebih 25 Are, bertempat di Subak Tanah Hyeng, Desa Sedang, Kecamatan Abiansemal, Badung, pada Jumat sore (12/9/2025). Kegiatan panen jagung tersebut diikuti oleh Kanit […]

  • Peringati Maulid Nabi, Babinsa Taliwang Bersama Jamaah Masjid Nurul Iman

    Peringati Maulid Nabi, Babinsa Taliwang Bersama Jamaah Masjid Nurul Iman

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Kelurahan Dalam, Serda Syarifuddin menghadiri kegiatan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW yang digelar di Masjid Nurul Iman, Lingkungan Kota Baru B, Kelurahan Dalam, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Sabtu (13/9/2025) malam. Acara yang dimulai pukul 20.00 WITA tersebut dihadiri oleh tokoh agama, tokoh masyarakat, perangkat kelurahan, […]

expand_less