Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Satgas II Preventif Polres Karangasem Gencarkan Pengaturan, Penjagaan, dan Patroli Jelang Ops Lilin Agung 2025

Satgas II Preventif Polres Karangasem Gencarkan Pengaturan, Penjagaan, dan Patroli Jelang Ops Lilin Agung 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

KARANGASEM – Satuan Tugas (Satgas) II Preventif Polres Karangasem terus mengintensifkan upaya menciptakan kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di wilayah hukumnya. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Operasi Zebra Agung 2025, dengan fokus utama pada persiapan menjelang pelaksanaan Operasi Lilin Agung 2025.

Pada hari Jumat, 21/11, Satgas II Preventif melaksanakan kegiatan pengaturan, penjagaan, dan patroli di seputaran Pasar Barat, Jalan Kesatrian Amlapura. Lokasi ini dipilih mengingat aktivitas masyarakat yang cukup padat, terutama di area pasar.

Pelaksanaan kegiatan dipimpin langsung oleh Kasatgas II Preventif Polres Karangasem, IPTU I Nyoman Wijaya, S.H., M.H. Turut serta dalam kegiatan ini adalah Kasubsatgas Pengaturan, Penjagaan, dan Patroli (Turjag) AIPTU I Wayan Sutama, Kasubsatgas Patroli dan Pengawalan (Patwal) IPDA I Made Yusa Antara, S.H., beserta seluruh anggota Subsatgas Turjag dan Subsatgas Patwal.

IPTU I Nyoman Wijaya, S.H., M.H., menjelaskan bahwa tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk menciptakan “Cipta Kondisi” Kamseltibcarlantas yang kondusif. “Dengan kehadiran personel di lapangan, kami berharap dapat mencegah terjadinya pelanggaran lalu lintas, mengurangi potensi kecelakaan, serta memastikan kelancaran arus lalu lintas, khususnya di area-area vital seperti Pasar Barat ini,” ujarnya.

Anggota Satgas II Preventif secara aktif melakukan pengaturan lalu lintas, memberikan himbauan kepada para pengguna jalan, serta berpatroli untuk memantau situasi keamanan dan ketertiban. Upaya preventif ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, sekaligus mempersiapkan kondisi lalu lintas yang optimal menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru dalam Operasi Lilin Agung 2025.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Mengwi Gelar Pesembahyangan Hari Purnama sebagai Wujud Srada Bhakti dan Doa Keselamatan

    Polsek Mengwi Gelar Pesembahyangan Hari Purnama sebagai Wujud Srada Bhakti dan Doa Keselamatan

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Mengwi – Dalam rangka meningkatkan srada bhakti sekaligus memohon kelancaran serta keselamatan dalam pelaksanaan tugas, Polsek Mengwi menggelar kegiatan pesembahyangan bersama pada peringatan Hari Purnama. Kamis (4/12/2025) pukul 09.00 Wita Kegiatan persembahyangan dilaksanakan di Pura Padmasana Polsek Mengwi (Pura Giri Eka Loka) yang diikuti oleh Kapolsek Mengwi beserta seluruh personel yang beragama Hindu, dengan penuh khidmat, para personel […]

  • Babinsa Hadiri Mini Lokakarya Lintas Sektor di Kantor Camat Larantuka

    Babinsa Hadiri Mini Lokakarya Lintas Sektor di Kantor Camat Larantuka

    • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 53
    • 0Komentar

    Larantuka, Flotim – Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Serka Samsuddin menghadiri kegiatan Mini Lokakarya Lintas Sektor Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Puskesmas Oka. Kegiatan ini berlangsung di Kantor Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur pada Rabu 23 Juli 2025 pukul 10.00 WITA. Mini lokakarya ini bertujuan memperkuat koordinasi dan kerja sama lintas sektor dalam mendukung peningkatan pelayanan kesehatan […]

  • Babinsa Koramil Maurole Dengar Aspirasi Warga dan Edukasi Tentang Kesiapsiagaan Alam

    Babinsa Koramil Maurole Dengar Aspirasi Warga dan Edukasi Tentang Kesiapsiagaan Alam

    • calendar_month Jumat, 12 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernandes, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Neotonda, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, Jumat (12/12) pukul 08.25 Wita. Kegiatan ini bertujuan memantau keamanan wilayah sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat desa. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa hadir langsung di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan rasa […]

  • Batu Yang Kite Festival 2025: Kreativitas Pemuda Bali Mengudara di Pantai Padang Galak, Polsek Dentim Lakukan Pengamanan

    Batu Yang Kite Festival 2025: Kreativitas Pemuda Bali Mengudara di Pantai Padang Galak, Polsek Dentim Lakukan Pengamanan

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Suasana Pantai Padang Galak, Kesiman Petilan, Denpasar Timur, pada Sabtu (09/08/2025) dipenuhi warna-warni layang-layang raksasa dalam ajang Batu Yang Kite Festival 2025. Festival ini digelar untuk melestarikan warisan adat budaya Bali sekaligus mempromosikan Pantai Muara Tangtu sebagai destinasi wisata baru di Denpasar. Kegiatan yang berlangsung selama dua hari, 9–10 Agustus 2025 ini diikuti sebanyak 791 […]

  • Babinsa Ende Tingkatkan Kenyamanan Masyarakat Saat Posyandu, Balita Mendapat Perhatian Maksimal

    Babinsa Ende Tingkatkan Kenyamanan Masyarakat Saat Posyandu, Balita Mendapat Perhatian Maksimal

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Damianus Kerhi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Jalan Anggrek KM 03, Kelurahan Mautapaga, Kecamatan Ende Timur, Jumat (21/11/2025). Kegiatan dimulai pukul 09.00 WITA dan berlangsung hingga selesai dengan kondisi tertib, aman, dan kondusif. Babinsa hadir di tengah masyarakat dalam rangka mendampingi pelaksanaan Posyandu bagi […]

  • Tingkatkan Sinergi, Babinsa Kodim 1602/Ende Gelar Kegiatan Teritorial Bersama Warga

    Tingkatkan Sinergi, Babinsa Kodim 1602/Ende Gelar Kegiatan Teritorial Bersama Warga

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat serta menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Rourangga, Kecamatan Ende. Kegiatan yang berlangsung pada Senin, 22 September 2025 pukul 10.55 WITA ini dipimpin oleh Babinsa Pratu Moh. Rifki Maa’fud dan diikuti oleh 11 orang masyarakat […]

expand_less