Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dan SSK TMMD Ke-125 Tunjukkan Aksi Nyata, Warga Banjar Bucuan Kini Miliki MCK Umum

Dan SSK TMMD Ke-125 Tunjukkan Aksi Nyata, Warga Banjar Bucuan Kini Miliki MCK Umum

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
  • visibility 33
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Sabtu (26/7/2025)
Semangat pengabdian tanpa batas kembali ditunjukkan oleh TNI dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Salah satu sasaran fisik yang menjadi prioritas adalah pembangunan 1 unit MCK umum di Banjar Bucuan, yang kini progresnya berjalan lancar berkat kepemimpinan langsung dari Komandan Satuan Setingkat Kompi (Dan SSK), Lettu Cpl I Nyoman Prajana.

Dengan didampingi oleh anggota Satgas TMMD, Babinsa Desa Batuan Serda Suparman, dan pengawasan dari Dansatgas TMMD 125 Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P, pembangunan fasilitas sanitasi ini tidak hanya ditujukan untuk meningkatkan kesehatan lingkungan, tetapi juga memperkuat kedekatan antara TNI dan masyarakat.

“Kami turun langsung ke lokasi untuk memastikan kualitas bangunan dan percepatan waktu pelaksanaan. Ini merupakan bagian dari komitmen kami agar masyarakat benar-benar merasakan manfaat nyata TMMD,” ujar Lettu Cpl I Nyoman Prajana, saat ditemui di lokasi pembangunan.

Kapten Inf Abdul Mukib, Danramil 1616-05/Sukawati, menambahkan bahwa keterlibatan langsung Dan SSK di lapangan menjadi bukti bahwa TNI tidak hanya merancang program, tetapi juga hadir dan bekerja bersama masyarakat hingga hasilnya dapat dinikmati bersama.

Sementara itu, Perbekel Desa Batuan Ari Anggara dalam pernyataan terpisah mengungkapkan apresiasi dan rasa terima kasih atas dedikasi TNI, khususnya peran Dan SSK dan seluruh jajaran Satgas TMMD.

“Fasilitas MCK umum ini sangat dibutuhkan masyarakat Banjar Bucuan. Terima kasih kepada TNI atas kehadiran dan kerjanya yang nyata di tengah warga kami,” ujarnya dengan penuh haru.

Program TMMD 125 ini tidak hanya menjadi sarana pembangunan fisik, namun juga wadah mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat melalui kerja nyata di desa.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pengamanan Bongkar Muatan KM Garda Maritim 3 Berlangsung Kondusif

    Pengamanan Bongkar Muatan KM Garda Maritim 3 Berlangsung Kondusif

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Personel Piket Koramil 1627-02/Pantai Baru, Kopda Grani Fia, melaksanakan kegiatan pengamanan bongkar muatan kapal ferry KM Garda Maritim 3 yang sandar di Pelabuhan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Kamis (8/1/2026) malam. Kapal ferry KM Garda Maritim 3 tiba dan sandar di Pelabuhan Pantai Baru sekitar pukul 20.25 Wita. Pengamanan dilakukan guna memastikan […]

  • Pawas Iptu I Made Gede Artawan Pimpin Patroli Malam Cegah Gangguan Kamtibmas

    Pawas Iptu I Made Gede Artawan Pimpin Patroli Malam Cegah Gangguan Kamtibmas

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Mengwi – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Pawas Polsek Mengwi Iptu I Made Gede Artawan memimpin langsung kegiatan patroli malam di wilayah Desa Gulingan, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Jumat malam (14/11/2025) Patroli ini dilaksanakan sebagai bentuk upaya preventif kepolisian dalam mencegah terjadinya gangguan kamtibmas serta aksi kriminalitas, khususnya pada jam-jam rawan malam hari. Dalam pelaksanaannya, personel […]

  • Sambangi Pegadaian Samapta Polsek Kuta Utara Ingatkan Security Tingkatkan Kewaspadaan

    Sambangi Pegadaian Samapta Polsek Kuta Utara Ingatkan Security Tingkatkan Kewaspadaan

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Kuta Utara. Unit Samapta Polsek Kuta Utara di pimpin Ps. Panit 1 Samapta Aiptu I Wayan Mendra melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol dengan menyambangi kantor Pegadaian Kerobokan di jalan raya Kerobokan, Kelurahan Kerobokan, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung. Sabtu (27/9/2025) pukul 23.00 Wita. Blue Light Patrol dengan menyalakan lampu rotator bertujuan untuk meningkatkan keamanan di […]

  • Babinsa Serda Rahmad Bao Berikan Himbauan Sosial di Desa Pandai

    Babinsa Serda Rahmad Bao Berikan Himbauan Sosial di Desa Pandai

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Babinsa Desa Pandai, Serda Rahmad Bao dari Koramil 1622-02/Pantar, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah dan komunikasi sosial (komsos) pada Senin, 15 Desember 2025, pukul 10.00 Wita. Kegiatan berlangsung di rumah Bapak Malik Pure, RT 01/RW 02, Desa Pandai, Kecamatan Pantar. Kegiatan komsos tersebut merupakan bagian dari upaya Babinsa dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat serta mengetahui secara […]

  • Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Berhasil Damai Perselisihan Ojek Wisata di Desa Oeseli

    Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Berhasil Damai Perselisihan Ojek Wisata di Desa Oeseli

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam menjaga ketertiban dan keharmonisan masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Kopda Otnial Bofe bersama Bhabinkamtibmas Polsek Batutua Bripka Sugianto turut menyelesaikan permasalahan keributan antar sesama kelompok ojek Nirwana Wisata Dalek Esa di Dusun Leteduluk, Desa Oeseli, Kecamatan Rote Barat Daya, pada Sabtu (11/10/2025) pukul 10.00 Wita bertempat di pendopo milik […]

  • Bersinergi dengan Instansi terkait Anggota Kodim 1623/Karangasem cek KTP Penumpang.

    Bersinergi dengan Instansi terkait Anggota Kodim 1623/Karangasem cek KTP Penumpang.

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Dalam rangka menjaga keamanan wilayah, dan menciptakan situasi kondusif, anggota jajaran Kodim 1623/Karangasem bersama tim gabungan yang terdiri dari Polri, Dishub, Satpol PP, dan Disdukcapil Karangasem secara rutin melaksanakan Pemeriksaan KTP terhadap penumpang yang keluar masuk di Pelabuhan Padangbai Kec. Manggis Kab.Karangasem pada Sabtu (8/11/25). Pemeriksaan yang dilakukan oleh Petugas gabungan meliputi pemeriksaan […]

expand_less