Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Dandim Klungkung Tegaskan Olahraga Sarana Pemersatu Yang Kuat Dan Efektif bangun Harmoni Persatuan

Dandim Klungkung Tegaskan Olahraga Sarana Pemersatu Yang Kuat Dan Efektif bangun Harmoni Persatuan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Klungkung,- Upaya pembinaan teritorial yang gencar dilakukan oleh Kodim 1610/Klungkung terus menunjukkan kesan positifnya bagi masyarakat. Tidak hanya dalam mewujudkan wilayah yang aman, tertib dan kondusif saja, namun juga menciptakan keakraban dan kebersamaan antar Kodim dan seluruh pihak di wilayah.

 

Salah satu pembinaan teritorial yang dilakukan oleh satuan dibawah kendali Dandim Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han ini adalah melalui jalur olahraga.

 

Seperti halnya yang tampak pada sore ini, masyarakat mendatangi Makodim 1610/Klungkung untuk melaksanakan olahraga pickle ball di lapangan pickle ball Kodim 1610/Klungkung, Kamis ( 20/11/25 ).

 

Kehadiran masyarakat itupun ditanggapi positif oleh Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han saat dikonfirmasi melalui seluler.

 

Kodim 1610/Klungkung memiliki lapangan pickle ball yang sudah standart. Lapangan ini memang dibangun sebagai wujud komitmen dan keseriusan kami dalam mempopulerkan dan memasyarakatkan olahraga Pickleball di Kabupaten Klungkung.

 

Bahkan, tidak hanya menjadi wahana latihan masyarakat, lapangan ini sudah sering sekali mensukseskan berbagai turnamen pickle ball. Lapangan ini sejatinya merupakan upaya dan langkah Kodim untuk meningkatkan minat dan memasyarakatkan olahraga pickle ball, “ujarnya.

 

Jadi lapangan ini bukan hanya untuk anggota Kodim saja, namun seluruh pihak juga dapat memanfaatkan lapangan ini untuk latihan maupun menggelar ajang turnamen dalam rangka pembinaan prestasi olahraga Cabor Pickle ball di kabupaten Klungkung, “tuturnya.

 

Lebih lanjut, Pamen TNI AD jebolan Akmil tahun 2005 ini menambahkan bahwa keberadaan lapangan ini juga menjadi salah satu langkah pihaknya dalam mengoptimalkan pembinaan teritorial serta memperkokoh kemanunggalan TNI dan masyarakat,”lanjutnya.

 

Olahraga merupakan bahasa universal yang sangat efektif dalam memperkuat silahturahmi, kebersamaan dan persatuan. Pasalnya, olahraga bukan hanya tentang fisik semata, namun didalamnya juga ada semangat, kerja keras, sportivitas bahkan canda dan tawa, sehingga menjadikan olahraga menjadi salah satu alat pemersatu yang kuat untuk membangun harmoni persatuan,”lanjutnya.

 

Selaku Dandim, saya sangat berterima kasih kepada masyarakat yang memanfaatkan keberadaan lapangan pickle ball ini. Semoga, lapangan ini akan semakin mempopulerkan Cabor pickle ball dan mencetak atlet-atlet potensial kedepannya serta menjadi wahana dalam meningkatkan silahturahmi dan komunikasi serta kemanunggalan Kodim Klungkung dengan seluruh pihak di kabupaten Klungkung ini, “imbuh Dandim.( pendim 1610/Klungkung ).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Koptu Imanuel Lobang Pimpin Kegiatan Pamwil dan Komsos di Desa Manulondo

    Koptu Imanuel Lobang Pimpin Kegiatan Pamwil dan Komsos di Desa Manulondo

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Wolowona, Koptu Imanuel Lobang, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Kampung Nualolo, Desa Manulondo, Kecamatan Ndona, Kabupaten Ende, Senin pagi (29/09/2025). Kegiatan tersebut bertujuan untuk menghimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap cuaca yang tidak bersahabat serta menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Babinsa juga memberikan rasa nyaman […]

  • Babinsa Koramil Biudukfoho Kerja Bakti Ringankan Pekerjaan Warga Binaannya

    Babinsa Koramil Biudukfoho Kerja Bakti Ringankan Pekerjaan Warga Binaannya

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Babinsa Desa Boen Koramil 1605-09/Biudukfoho Sertu Marten Orisia Bria Asa membantu warga binaannya mengerjakan pembangunan fondasi rumah milik Bapak Anselmus Nape warga Dusun Oenunu, Desa Boen, Kecamatan Rinhat, Kabupaten Malaka, Senin (15/9/2025). Kegiatan gotong royong karya bakti pembangunan fondasi rumah tersebut merupakan salah satu usaha Babinsa untuk terus menjalin kebersamaan dan kerja sama […]

  • Dandim 1613/Sumba Barat Dampingi Kunjungan Kerja Wakapolda NTT

    Dandim 1613/Sumba Barat Dampingi Kunjungan Kerja Wakapolda NTT

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH – Komandan Kodim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., menghadiri kegiatan kunjungan kerja Wakapolda Nusa Tenggara Timur di wilayah Kabupaten Sumba Tengah, Jumat (08/8/2025). Kehadiran Dandim dalam agenda tersebut merupakan wujud nyata sinergitas dan soliditas antara TNI dan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah. Kunjungan kerja Wakapolda NTT […]

  • Babinsa Koramil Nagawutung Dampingi Musdesus Terkait Ketersediaan Lahan KDMP

    Babinsa Koramil Nagawutung Dampingi Musdesus Terkait Ketersediaan Lahan KDMP

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Lembata – Babinsa Koramil 1624-07/Nagawutung, Kopda Ketut Robin Ariawan, menghadiri undangan Rapat Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) terkait lahan KDMP yang belum tersedia di desa, Kegiatan tersebut bertempat di Aula Kantor Desa Tewaowutung, Kecamatan Nagawutung, Kabupaten Lembata, Senin ( 05/01/2026 ). Rapat Musdesus ini diselenggarakan sebagai upaya bersama dalam membahas permasalahan ketersediaan lahan KDMP yang menjadi […]

  • Tingkatkan Infrastruktur Desa, Babinsa Abuan Hadir Dampingi Pembuatan Senderan Jalan

    Tingkatkan Infrastruktur Desa, Babinsa Abuan Hadir Dampingi Pembuatan Senderan Jalan

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Bangli – Babinsa Desa Abuan, Serka Wayan Sukadana, melaksanakan pendampingan kegiatan pembangunan senderan jalan pertanian sepanjang 90 meter yang menggunakan anggaran dana desa tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung di wilayah Desa Abuan mulai pukul 10.15 s.d 11.30 WITA dengan sistem swakelola bersama perangkat desa dan masyarakat setempat. Selasa (26/08/25) Senderan jalan tersebut dibangun dengan tujuan […]

  • Pangdam IX/Udayana Tekankan Pentingnya Sinergi dan Stabilitas Wilayah dalam Kunjungan ke Tabanan

    Pangdam IX/Udayana Tekankan Pentingnya Sinergi dan Stabilitas Wilayah dalam Kunjungan ke Tabanan

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 46
    • 0Komentar

    Tabanan – Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto bersama rombongan melaksanakan kunjungan kerja ke wilayah Kabupaten Tabanan, Senin (21/7/2025), dalam rangka mempererat sinergitas TNI dengan Pemerintah Daerah serta memberikan pengarahan langsung kepada prajurit Kodim 1619/Tabanan. Dalam kunjungan tersebut, Pangdam didampingi Aster Kasdam IX/Udayana dan Kapuskop Kartika Udayana. Rombongan disambut hangat di Makodim 1619/Tabanan, Jalan Katamso […]

expand_less