Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Wariskan Semangat Perjuangan, Kodim 1626/Bangli Peringati Gugurnya Kapten TNI A.A. Gede Anom Muditha

Wariskan Semangat Perjuangan, Kodim 1626/Bangli Peringati Gugurnya Kapten TNI A.A. Gede Anom Muditha

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
  • visibility 5
  • comment 0 komentar

Bangli – Komandan Kodim 1626/Bangli, Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama menghadiri Upacara Peringatan Gugurnya Kapten TNI Anak Agung Gede Anom Muditha ke-78 Tahun 2025 yang berlangsung di Tugu Pahlawan Desa Adat Penglipuran, Kelurahan Kubu, Kecamatan/Kabupaten Bangli, Kamis (20/11/2025).

 

Upacara yang digelar mulai pukul 08.45 hingga 09.30 WITA ini mengusung tema “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan”. Bertindak sebagai Inspektur Upacara Wakil Bupati Bangli, Wayan Diar S.ST.Par., M.I.Kom, dan Komandan Upacara dipercayakan kepada Kapten Kav I Kadek Dwi Banda Yasa (Pasi Logdim 1626/Bangli).

 

Upacara diikuti oleh unsur TNI, Polri, OPD, pelajar, organisasi masyarakat, veteran serta undangan lainnya dengan total sekitar 200 orang. Rangkaian kegiatan dimulai dengan penghormatan pasukan, pembacaan riwayat hidup Kapten TNI A.A. Gede Anom Muditha, pembacaan Pembukaan UUD 1945, pembacaan Teks Panca Marga, mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga serta tabur bunga sebagai bentuk penghormatan kepada pahlawan.

 

Dalam amanatnya, Wakil Bupati Bangli menyampaikan bahwa semangat perjuangan Kapten TNI A.A. Gede Anom Muditha harus terus dijaga dan diwariskan kepada generasi penerus.

 

“Kemerdekaan tidak diberikan begitu saja, tetapi diperjuangkan dengan darah, air mata dan keikhlasan. Semangat itu harus terus bergerak melalui kerja nyata mewujudkan Bangli yang maju, berbudaya dan berkeadilan sosial,” tegasnya.

 

Sementara itu, Dandim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama menyampaikan rasa hormat dan kebanggaannya atas dedikasi almarhum Kapten TNI A.A. Gede Anom Muditha sebagai pahlawan kelahiran Bangli.

 

“Pengorbanan beliau menjadi teladan bagi kita semua, khususnya bagi para prajurit TNI dalam menjaga persatuan dan kedaulatan bangsa. Kami berkomitmen untuk terus menanamkan nilai-nilai kepahlawanan kepada generasi muda melalui pembinaan dan kegiatan kebangsaan,” ujarnya.

 

Dandim juga menegaskan bahwa Kodim 1626/Bangli akan terus hadir sebagai garda terdepan dalam membangun semangat nasionalisme dan memperkuat ketahanan wilayah bersama seluruh komponen masyarakat.

 

Upacara berlangsung dengan khidmat, aman, dan lancar. Melalui momentum ini, diharapkan seluruh masyarakat Bangli semakin memaknai pentingnya menjaga persatuan dan meneruskan perjuangan para pahlawan melalui kontribusi positif bagi daerah, bangsa dan negara.

(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Patroli Subuh Polsek Abiansemal, Persempit Ruang Gerak Pelaku Kejahatan

    Patroli Subuh Polsek Abiansemal, Persempit Ruang Gerak Pelaku Kejahatan

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, Polsek Abiansemal melalui Unit Samapta melaksanakan patroli subuh dengan menyasar jalur sepi dan rawan gangguan keamanan, Minggu (14/9/2025) dinihari. Kegiatan patroli dilakukan secara mobile dengan menyusuri kawasan pemukiman, perkantoran, serta jalur yang minim aktivitas warga pada dini hari. Selain memastikan keamanan, personel juga menyempatkan diri berdialog […]

  • Peran Babinsa dalam Pertanian, Sertu Junaidin Hadiri Rapat LTT Bersama PPL Desa Rempe

    Peran Babinsa dalam Pertanian, Sertu Junaidin Hadiri Rapat LTT Bersama PPL Desa Rempe

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Rempe, Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Junaidin, terus menunjukkan kepedulian dan perannya dalam mendukung sektor pertanian di wilayah binaannya, Desa Rempe, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Pada Senin (27/10/2025) pukul 10.10 WITA. Sertu Junaidin menghadiri sekaligus ikut serta dalam rapat koordinasi dan sharing bersama Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) di Aula Desa […]

  • Kapolsek Bebandem Terjun Langsung Amankan Aktivitas di Pasar Umum Bebandem

    Kapolsek Bebandem Terjun Langsung Amankan Aktivitas di Pasar Umum Bebandem

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Guna menjamin keamanan dan ketertiban di pusat keramaian, Kapolsek Bebandem AKP I Gusti Ngurah Bagus Suastawan, S.H., M.H., turun langsung memimpin pengamanan di dampingi Kanit Provos AIPTU I Nyoman Suwena dan Personil Cadangan Ka Spkt III AIPTU Ida Bagus Sudiantara di Pasar Umum Desa Bebandem pada Kamis (15/1/2026) pagi. ​Kegiatan pengamanan ini dilakukan untuk mengantisipasi […]

  • Satgas Yonif 743/PSY Hadirkan Pesan Damai Lewat Ibadah Bersama Jemaat Papua

    Satgas Yonif 743/PSY Hadirkan Pesan Damai Lewat Ibadah Bersama Jemaat Papua

    • calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Puncak Jaya –Prajurit Satgas Yonif 743/PSY turut serta dalam ibadah bersama jemaat di Gereja Bethel Mulia dan Gereja Stasi St. Petrus Mulia, Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Minggu (7/09/25). Kehadiran Prajurit Yonif 743/PSY dalam kegiatan rohani ini mencerminkan kepedulian sekaligus komitmen untuk selalu dekat dengan masyarakat Papua. Kebersamaan dalam doa itu bukan sekadar ritual keagamaan, tetapi […]

  • Babinsa Desa Raenyale Ajak Warga Jaga Ketahanan Pangan Lokal

    Babinsa Desa Raenyale Ajak Warga Jaga Ketahanan Pangan Lokal

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Koramil 1604-08/Sabu Raijua, Sertu Erens Imanuel B melaksanakan kegiatan karya bakti membantu warga binaan memanen bawang merah milik Bapak Jefri Kadja Kore di RT 015/RW 006 Dusun 04, Desa Raenyale, Kecamatan Sabu Barat, Kabupaten Sabu Raijua. Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI AD melalui Babinsa dalam mendukung ketahanan pangan masyarakat di […]

  • Babinsa Maurole Pantau Keamanan Wilayah dan Sosialisasi Kamtibmas di Desa Detukeli

    Babinsa Maurole Pantau Keamanan Wilayah dan Sosialisasi Kamtibmas di Desa Detukeli

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kopda Khairil Mustafa, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Detukeli, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, Rabu (17/12/2025). Kegiatan dimulai pukul 08.51 WITA dan berlangsung hingga selesai. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah, mewujudkan kondisi Kamtibmas yang aman dan tertib, serta memberikan rasa nyaman […]

expand_less