Tiga Personel TNI Koramil Komodo Laksanakan Patroli Cegah Potensi Gangguan Kamtibmas
- account_circle arash news
- calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
- visibility 11
- comment 0 komentar

Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota Koramil 1630-01/Komodo melaksanakan kegiatan patroli wilayah pada Rabu, 19 November 2025, di sekitar wilayah Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat.
Patroli ini dipimpin oleh Sertu Muspryadi dengan kekuatan personel sebanyak 3 orang TNI. Kegiatan dilaksanakan sebagai upaya deteksi dini dan cegah dini terhadap potensi kerawanan yang dapat mengganggu situasi keamanan di wilayah binaan Koramil 1630-01/Komodo.
Selama pelaksanaan patroli, personel melakukan pemantauan situasi di titik-titik rawan, menyambangi masyarakat, serta memberikan imbauan agar bersama-sama menjaga keamanan lingkungan. Kegiatan berlangsung dengan tertib dan aman.
Melalui kegiatan ini, Koramil 1630-01/Komodo menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat sebagai garda terdepan dalam menjaga stabilitas wilayah, khususnya di kawasan strategis seperti Labuan Bajo yang menjadi pusat aktivitas masyarakat dan pariwisata.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar