Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polres Karangasem Ajak Masyarakat Gunakan Aplikasi SIGNAL untuk Bayar Pajak Kendaraan Secara Online

Polres Karangasem Ajak Masyarakat Gunakan Aplikasi SIGNAL untuk Bayar Pajak Kendaraan Secara Online

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
  • visibility 12
  • comment 0 komentar

Polda Bali -Polres Karangasem- Sat Lantas Polres Karangasem. Dalam upaya meningkatkan pelayanan publik dan mendukung transformasi digital di bidang lalu lintas, Polres Karangasem melalui Satuan Lalu Lintas (Satlantas) mengajak masyarakat untuk memanfaatkan aplikasi SAMSAT Digital Nasional (SIGNAL) dalam melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor secara online.

Kanit Regident Satlantas Polres Karangasem IPTU I Nyoman Wijaya, S.H., M.H. menjelaskan bahwa aplikasi SIGNAL hadir untuk memberikan kemudahan bagi wajib pajak tanpa harus datang langsung ke kantor SAMSAT.

β€œDengan SIGNAL, masyarakat bisa membayar pajak kendaraan dari mana saja dan kapan saja. Cukup melalui ponsel, prosesnya cepat, aman, dan hasilnya sah secara hukum,” ujar IPTU Wijaya.

Melalui aplikasi SIGNAL, wajib pajak dapat melakukan registrasi data kendaraan, pembayaran pajak tahunan, hingga mencetak e-TBPKP (Tanda Bukti Pelunasan Kewajiban Pembayaran) secara mandiri. Inovasi ini sejalan dengan komitmen Polri dalam menghadirkan pelayanan yang cepat, transparan, dan bebas dari praktik percaloan.

Polres Karangasem terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat, baik melalui kegiatan lapangan, media sosial, maupun kerja sama dengan pemerintah daerah dan instansi terkait.

β€œKami mengimbau seluruh masyarakat Karangasem untuk mulai beralih ke sistem digital ini. Selain efisien, penggunaan SIGNAL juga membantu mengurangi antrean di kantor SAMSAT dan mendukung pelayanan publik yang modern,” tambahnya.

Dengan adanya aplikasi SIGNAL, diharapkan masyarakat semakin mudah dalam memenuhi kewajiban pajaknya serta turut mendukung program Polri Presisi dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Waspada Cuaca Ekstrem, Polsek Denpasar Selatan Intensifkan patroli Malam Minggu Dini Hari Jaga Kamtibmas

    Waspada Cuaca Ekstrem, Polsek Denpasar Selatan Intensifkan patroli Malam Minggu Dini Hari Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    DENPASAR – Mengantisipasi gangguan kamtibmas sekaligus potensi bencana akibat cuaca ekstrem, Polsek Denpasar Selatan menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Minggu (14/12/2025) dini hari di wilayah hukumnya. Kegiatan yang dimulai pukul 01.00 Wita tersebut dipimpin langsung Kapolsek Denpasar Selatan AKP Agus Adi Apriyoga, S.I.K., M.H., didampingi Wakapolsek Denpasar Selatan serta Perwira Pengawas AKP I […]

  • Kodim 1612/Manggarai Wujudkan Akses Air Bersih untuk Masyarakat Lewat TMMD ke-126

    Kodim 1612/Manggarai Wujudkan Akses Air Bersih untuk Masyarakat Lewat TMMD ke-126

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Manggarai, 31 Oktober 2025 – Anggota Kodim 1612/Manggarai bersama masyarakat setempat melaksanakan kegiatan pembuatan kedudukan tandon air dan fasilitas MCK dalam rangka TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Tahun Anggaran 2025, yang dipusatkan di Desa Barang, Kecamatan Cibal, Kabupaten Manggarai. Kegiatan ini merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam upaya mendukung percepatan pembangunan di […]

  • Blue Light Patrol Polsek Bebandem Cegah Gangguan Kamtibmas di Malam Hari

    Blue Light Patrol Polsek Bebandem Cegah Gangguan Kamtibmas di Malam Hari

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Polsek Bebandem kembali melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol pada Rabu (27/08) pukul 00.00 wita hingga selesai. Menyisir sejumlah lokasi strategis di Kecamatan Bebandem seperti Perbank an, Perumahan Warga,Pertokoan dan Jalur rawan laka lantas Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya Gangguan Kamtibmas, balapan liar, dan lainnya. Melalui Kapolsek Bebandem AKP I Gede Murdana,SH menjelaskan bahwa Blue […]

  • Babinsa Serka Hasan Jaga Sinergi Aparat dan Masyarakat Saat Peletakan Batu Pertama Irigasi

    Babinsa Serka Hasan Jaga Sinergi Aparat dan Masyarakat Saat Peletakan Batu Pertama Irigasi

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Palibelo,Bima _ Rabu, 10 September 2025, Serka Hasan, Babinsa Desa Tonggorisa Koramil 1608-04/Woha, melaksanakan pendampingan kegiatan peletakan batu pertama pembangunan saluran irigasi tersier. Proyek sepanjang sekitar 290 meter ini merupakan bagian dari Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) yang difasilitasi oleh Balai Pengawasan Sungai (BWS) dan bertempat di Kelompok Tani So. Sakara, Desa […]

  • Patroli Malam Koramil Poto Tano Jaga Stabilitas Kamtibmas di Wilayah Binaan

    Patroli Malam Koramil Poto Tano Jaga Stabilitas Kamtibmas di Wilayah Binaan

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB β€” Koramil 1628-04/Poto Tano terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah binaan. Kamis malam (27/11/2025) pukul 21.30 WITA, personel piket Koramil, Koptu Arifin, melaksanakan patroli rutin untuk memastikan situasi wilayah tetap aman, tertib, dan kondusif. Patroli malam ini menyasar sejumlah titik yang dianggap memiliki potensi kerawanan. Selama kegiatan berlangsung, Koptu […]

  • Kodim Kupang Ringankan Beban Warga Melalui Bantuan Sembako

    Kodim Kupang Ringankan Beban Warga Melalui Bantuan Sembako

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG,n- Pgs. Pasiren Kodim 1604/Kupang Kapten Inf I Ketut Sabda Andika bersama enam personel Kodim 1604/Kupang melaksanakan penyaluran bantuan sosial sembako dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika ke-80 Tahun 2025. Kegiatan ini dilaksanakan secara serentak di tiga lokasi, yaitu Desa Oesena, Desa Kotabes, dan Kelurahan Nonbes, Kecamatan Amarasi, Kabupaten Kupang. Total 572 paket bantuan disalurkan […]

expand_less