Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Bhabinkamtibmas Desa Keramas Jadi Pembina Upacara di SMPN 2 Blahbatuh, Ajak Siswa Tertib Berlalulintas

Bhabinkamtibmas Desa Keramas Jadi Pembina Upacara di SMPN 2 Blahbatuh, Ajak Siswa Tertib Berlalulintas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Blahbatuh, 13 November 2025 – Dalam upaya menanamkan kedisiplinan dan kesadaran hukum sejak dini, Bhabinkamtibmas Desa Keramas Aiptu I Made Artika bersama Babinsa Desa Keramas I Nyoman Lancar bertindak sebagai pembina upacara di SMP Negeri 2 Blahbatuh, Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar, pada Kamis (13/11/2025) pagi.

Kegiatan pembinaan ini berlangsung di halaman sekolah dengan diikuti oleh seluruh guru dan siswa. Dalam arahannya, Bhabinkamtibmas menyampaikan materi terkait tertib berlalu lintas serta pencegahan tindakan perundungan (bullying) di lingkungan sekolah.

Ia mengingatkan para siswa agar selalu berhati-hati saat beraktivitas di jalan, mematuhi peraturan lalu lintas, serta menghargai pengguna jalan lainnya. Selain itu, siswa juga diimbau untuk saling menghormati dan tidak melakukan perundungan dalam bentuk apa pun, baik secara fisik maupun melalui media sosial.

Kapolsek Blahbatuh Kompol Anak Agung Arka, S.H., M.H., saat dikonfirmasi menyampaikan apresiasinya atas kegiatan pembinaan tersebut.

“Kegiatan ini merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat, khususnya dalam dunia pendidikan. Kami ingin menanamkan nilai-nilai disiplin, tanggung jawab, serta kepedulian sosial sejak usia dini. Harapan kami, generasi muda di Blahbatuh tumbuh menjadi pelajar yang cerdas, beretika, dan taat hukum,” ujar Kompol Anak Agung Arka.

Kegiatan berjalan dengan tertib dan mendapat sambutan positif dari pihak sekolah, guru, serta para siswa yang antusias mengikuti arahan pembina upacara.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Di Bawah Rindang Pohon, Babinsa Bangun Kedekatan dengan Warga Desa Supun

    Di Bawah Rindang Pohon, Babinsa Bangun Kedekatan dengan Warga Desa Supun

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Minggu, 04 Januari 2026, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Sertu Ambrosius, menunjukkan kepedulian dan kedekatannya dengan masyarakat dengan duduk bersama warga binaan di Desa Supun, Kecamatan Biboki Selatan, Kabupaten TTU. Kegiatan tersebut berlangsung sederhana di bawah rindangnya pepohonan, namun sarat makna kebersamaan dan keakraban antara TNI dan rakyat. Kehadiran Babinsa di tengah warga menjadi wujud nyata […]

  • Disiplin dan Berkelanjutan, Kompi Peternakan Yonif TP 834/WM Kembangkan 1.008 Ayam Petelur

    Disiplin dan Berkelanjutan, Kompi Peternakan Yonif TP 834/WM Kembangkan 1.008 Ayam Petelur

    • calendar_month Rabu, 7 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Nagekeo — Dalam rangka mendukung Program Ketahanan Pangan Kodam IX/Udayana guna mewujudkan ketahanan pangan nasional, Kompi Peternakan Yonif TP 834/Wakanga Mere terus mengoptimalkan sektor peternakan ayam petelur. Hingga saat ini, Kompi Peternakan Yonif TP 834/WM telah memelihara sebanyak 1.008 ekor ayam petelur yang dikelola secara profesional dan berkelanjutan. Kegiatan pemeliharaan dilaksanakan secara rutin dan terprogram […]

  • 316 Karung Beras Dibagikan kepada 158 KK Warga Desa Tonggorisa, Program Ketahanan Pangan Berlangsung Lancar

    316 Karung Beras Dibagikan kepada 158 KK Warga Desa Tonggorisa, Program Ketahanan Pangan Berlangsung Lancar

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Bima_ Pada Kamis, 24 Juli 2025, Serka Hasan, Babinsa Desa Tonggorisa dari Koramil 1608-04/Woha, mendampingi dan mengawal pembagian beras bantuan ketahanan pangan. Sebanyak 316 karung beras diberikan kepada 158 kepala keluarga, dimana setiap KK menerima 20 kg beras yang diperuntukkan untuk alokasi bulan Juni dan Juli 2025. Pembagian berlangsung di aula kantor Desa Tonggorisa, Kecamatan […]

  • Bangun Kedekatan dengan Masyarakat, Koramil 1628-05/Jereweh Gelar Patroli Rutin

    Bangun Kedekatan dengan Masyarakat, Koramil 1628-05/Jereweh Gelar Patroli Rutin

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaan, anggota Koramil 1628-05/Jereweh, Serda Sukardin, melaksanakan patroli malam pada Senin, (08/12/2025), pukul 22.00 Wita. Patroli dilaksanakan di sejumlah titik di wilayah Kecamatan Jereweh. Selain memantau kondisi lingkungan, Serda Sukardin juga menyempatkan diri berkomunikasi dengan warga guna mempererat silaturahmi serta […]

  • Babinsa Rote Timur Pastikan Bantuan Peralatan OPLA Siap Digunakan oleh Kelompok Tani

    Babinsa Rote Timur Pastikan Bantuan Peralatan OPLA Siap Digunakan oleh Kelompok Tani

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka mendukung peningkatan hasil pertanian dan pengelolaan sumber air bagi petani, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Koptu Imran, melaksanakan kegiatan monitoring dan pengecekan bantuan perlengkapan Operasi Pengelolaan Lahan dan Air (OPLA) di wilayah binaannya. Kegiatan tersebut berlangsung pada Kamis, 16 Oktober 2025, pukul 12.50 WITA, bertempat di area persawahan Desa Lakamola, Kecamatan […]

  • Dari Bambu Menjadi Harapan: Kodim 1630/Manggarai Barat Bangun Solusi Akses Vital Desa Golo Sepang

    Dari Bambu Menjadi Harapan: Kodim 1630/Manggarai Barat Bangun Solusi Akses Vital Desa Golo Sepang

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Manggarai Barat – Kemanunggalan TNI dengan rakyat kembali diukir indah di wilayah teritorial Kodim 1630/Manggarai Barat. Dengan semangat gotong royong yang tak pernah padam, personel Babinsa dari dua desa, yakni Desa Golo Ketak dan Desa Golo Sepang, berhasil merampungkan pembangunan sebuah jembatan bambu vital. Kegiatan inspiratif ini dipusatkan di Dusun Hento, Desa Golo Sepang, Kecamatan […]

expand_less