Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Danramil Taliwang Hadiri Rapat Koordinasi Jelang HUT RI dan Harlah KSB Tahun 2025

Danramil Taliwang Hadiri Rapat Koordinasi Jelang HUT RI dan Harlah KSB Tahun 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mematangkan pelaksanaan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia dan Hari Lahir (Harlah) Kabupaten Sumbawa Barat ke-22, Pemerintah Daerah Kabupaten Sumbawa Barat menggelar rapat persiapan yang berlangsung di Ruang Rapat Setda, Kelurahan Menala, Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat. Jumat (25/07/2025) pukul 08.30 WITA.

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumbawa Barat, dr. Hairul Jibril, dan diikuti oleh sekitar 35 peserta dari berbagai unsur pemerintah dan aparat keamanan. Hadir dalam kegiatan tersebut di antaranya:

Danramil 1628-01/Taliwang Lettu Inf Saiful beserta Batiops dan Batipers Kodim 1628/Sumbawa Barat.
Kasubbag Dalops Polres Sumbawa Barat Iptu Anang.
Asisten 1 Pemda KSB Khusnarti, S.Pd., M.M. Inov.
Perwakilan OPD seperti Bappeda, Kesbangpoldagri, BPKAD, Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, Kemenag, serta perwakilan dari seluruh kecamatan se-KSB.

Rapat dimulai pukul 09.00 WITA dengan penyampaian Sekda Sumbawa Barat yang menekankan pentingnya penjadwalan yang tertib dan terkoordinasi, mengingat banyaknya kegiatan besar yang akan dilaksanakan secara bersamaan seperti MTQ, pameran pembangunan, dan berbagai perlombaan.

“Kita harus pastikan tidak ada tumpang tindih agenda, terutama yang mengundang partisipasi dari kabupaten/kota lain,” ujar Sekda. Ia juga menekankan pentingnya kesiapan teknis, termasuk penyesuaian jadwal kegiatan, pengadaan perlengkapan, serta koordinasi lintas bidang.

Selain itu, perhatian khusus diberikan pada persiapan penyambutan tamu luar daerah, termasuk artis dan grup band yang akan meramaikan kegiatan. Bagian Umum diminta segera menindaklanjuti hal ini, dan kehadiran pejabat anggaran pun ditekankan agar keputusan-keputusan anggaran dapat segera diambil.

Asisten 1, Khusnarti, dalam penyampaiannya menyampaikan bahwa seluruh kegiatan akan mengacu pada SK panitia yang sudah diterbitkan. Ia juga mengimbau seluruh OPD untuk turut memeriahkan peringatan kemerdekaan dengan memasang lampu hias, umbul-umbul, dan bendera di titik strategis.

“Kebersihan lingkungan juga harus menjadi perhatian serius. Jangan sampai ada area kantor pemerintah yang terlihat kotor saat perayaan nanti,” tegasnya.

Sementara itu, ketua panitia menyampaikan draft struktur kepanitiaan yang telah disusun dan meminta seluruh peserta rapat untuk memberikan masukan demi penyempurnaan bersama. Struktur ini menjadi dasar pembagian tugas dan tanggung jawab seluruh pihak yang terlibat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Klungkung Gelar Latihan Pra Operasi “Ops Zebra Agung 2025”

    Polres Klungkung Gelar Latihan Pra Operasi “Ops Zebra Agung 2025”

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Polres Klungkung melaksanakan kegiatan Latihan Pra Operasi (Lat Pra Ops) Zebra Agung 2025 yang digelar di Gedung Aula Jalaga Dharma Pandhapa Polres Klungkung. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Wakapolres Klungkung, Kompol I Made Ariawan P., S.H., (14/11). Pembukaan Lat Pra Ops ditandai dengan pengalungan tanda dimulainya pelatihan. Kegiatan tersebut menjadi langkah […]

  • Babinsa Ende Aktif di Tengah Warga, Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat di Desa Detuara

    Babinsa Ende Aktif di Tengah Warga, Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat di Desa Detuara

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Pratu Paskalis Nggai, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Detuara, Kecamatan Lepkes, Kabupaten Ende, Sabtu pagi. Kegiatan dimulai pukul 09.00 Wita dan berlangsung hingga selesai dengan aman dan lancar. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau kondisi wilayah binaan, mengetahui perkembangan yang terjadi di desa, serta memberikan himbauan […]

  • Semangat Kemerdekaan, Siswa Dilatih Upacara oleh Babinsa

    Semangat Kemerdekaan, Siswa Dilatih Upacara oleh Babinsa

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), Bintara Pembina Desa (Babinsa) Labuan Tereng, Serka I Nengah Wijaya Antara, melaksanakan pendampingan dan pelatihan dalam persiapan lomba baris-berbaris (PBB) serta tata cara upacara kepada siswa-siswi di SDN 4 Labuan Tereng dan SMPN 1 Seatap Lembar, Selasa (29/07/2025). Kegiatan […]

  • Babinsa Doreng Dampingi Warga Terima Sertifikat Tanah

    Babinsa Doreng Dampingi Warga Terima Sertifikat Tanah

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Babinsa Koramil 1603-05/Bola Kodim 1603/Sikka, Pratu Yumelson Tiba Cheme, melaksanakan pendampingan kegiatan penyerahan sertifikat tanah serta pendaftaran tanah secara otomatis kepada masyarakat Desa Nenbura, Kecamatan Doreng, Kabupaten Sikka, Selasa (06/01/2026). Kegiatan pendampingan tersebut merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa dalam mendukung program pemerintah di bidang pertanahan, khususnya percepatan legalitas aset masyarakat. Kehadiran Babinsa […]

  • Babinsa Petak Kaja Dukung Kelancaran Tradisi Adat Melalui Pengamanan Piodalan

    Babinsa Petak Kaja Dukung Kelancaran Tradisi Adat Melalui Pengamanan Piodalan

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Gianyar – Petak, Kamis (9/10/2025) Dalam rangka mendukung kelancaran dan ketertiban pelaksanaan upacara adat, Babinsa Petak Kaja Koramil 1616-01/Gianyar Sertu I Made Mawa bersama Bhabinkamtibmas Desa Petak Kaja Aiptu Anak Agung Gde Anom Putra, S.H. bersinergi dengan Pecalang Desa Adat Petak melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas pada rangkaian penyineban piodalan di Pura […]

  • Hari Terakhir Tanggap Darurat, TNI Bersihkan Sungai Pejanggik

    Hari Terakhir Tanggap Darurat, TNI Bersihkan Sungai Pejanggik

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Mataram, NTB – Menutup masa tanggap darurat bencana banjir di Kota Mataram, Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram terus menunjukkan dedikasinya dalam membantu masyarakat. Di hari terakhir masa tanggap darurat, sejumlah personel TNI kembali dikerahkan untuk membersihkan sisa-sisa puing dan tumpukan sampah yang masih menyumbat aliran sungai di Kelurahan Pejanggik, Kota Mataram, Rabu (16/7/2025). Kegiatan ini […]

expand_less