Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Akhir Pekan Lancar, Personel Polsek Abiansemal Laksanakan Pengaturan Lalu Lintas Sore Di Titik Padat Kendaraan

Akhir Pekan Lancar, Personel Polsek Abiansemal Laksanakan Pengaturan Lalu Lintas Sore Di Titik Padat Kendaraan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

ABIANSEMAL – Guna menjaga kelancaran arus lalu lintas dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, personel Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas sore hari di sejumlah titik padat kendaraan, Minggu (9/11/2025) sore.

Kegiatan pengaturan ini dilakukan di jalur utama wilayah Abiansemal yang menjadi pusat aktivitas masyarakat pada akhir pekan, seperti kawasan pasar, simpang padat, area perbelanjaan, serta jalur menuju tempat wisata. Personel tampak aktif mengatur arus kendaraan, membantu penyeberangan masyarakat, dan mengurai kemacetan yang terjadi akibat meningkatnya volume kendaraan.

Kanit Lantas Polsek Abiansemal IPTU I Ketut Suwardana seijin Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan pengaturan lalu lintas pada sore akhir pekan merupakan bentuk nyata pelayanan Polri kepada masyarakat untuk menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas).

“Pada akhir pekan, aktivitas masyarakat meningkat, baik untuk berbelanja, berwisata, maupun kegiatan lainnya. Oleh karena itu, kami menurunkan personel di titik-titik strategis untuk mengatur arus lalu lintas agar tetap lancar dan aman,” ujar IPTU I Ketut Suwardana. (10/11/2025)

Selain melakukan pengaturan, petugas juga memberikan imbauan kepada pengendara agar selalu mematuhi rambu-rambu lalu lintas, tidak menggunakan ponsel saat berkendara, serta mengutamakan keselamatan di jalan.

Dengan adanya kehadiran petugas di lapangan, situasi arus lalu lintas pada sore akhir pekan di wilayah hukum Polsek Abiansemal terpantau aman, tertib, dan lancar tanpa adanya gangguan yang berarti.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolsek Selemadeg barat Hadiri Penutupan Final Bola Voli Selbar Cup 2025

    Kapolsek Selemadeg barat Hadiri Penutupan Final Bola Voli Selbar Cup 2025

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Selbar Suraberata, Senin 21 Juli 2025 Pukul 20.00 s/d 23.00 wita Kapolsek Selbar AKP I Kadek Darmawan, S. Sos menghadiri Penutupan sekaligus Grand Final Turnamen Bola Volly Selbar Cup V tahun 2025. Dalam pelaksanaan Grand Final, Kabupaten Tabanan menghadiri acara penutupan final turnamen bola voli Selbar Cup 2025. Acara berlangsung meriah di Lapangan […]

  • Hadir di Tengah Masyarakat, Patroli Biru Polres Badung Jaga Keamanan Dini Hari

    Hadir di Tengah Masyarakat, Patroli Biru Polres Badung Jaga Keamanan Dini Hari

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Mangupura – Polres Badung melalui Sat Samapta Unit Turjawali melaksanakan kegiatan Patroli Biru (Blue Light Patrol) Quick Wins Presisi dalam rangka Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Senin dini hari, 5 Januari 2026. Patroli yang berlangsung mulai pukul 01.00 Wita ini menyasar wilayah Mengwi sebagai upaya pencegahan gangguan kamtibmas serta tindak kejahatan jalanan dan premanisme. […]

  • Danramil Kapten Cba Ruslan: Maulid Nabi Momentum Pererat Silaturahmi Warga

    Danramil Kapten Cba Ruslan: Maulid Nabi Momentum Pererat Silaturahmi Warga

    • calendar_month Jumat, 5 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Jumat (5/9/2025) — Danramil 1607-02/Empang, Kapten Cba Ruslan, menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H yang digelar di Masjid Miftahul Jannah, Desa Pidang, Kecamatan Tarano, Kabupaten Sumbawa. Kegiatan keagamaan yang dihadiri tokoh agama, tokoh masyarakat, perangkat desa, serta ratusan warga setempat tersebut berlangsung khidmat dalam suasana penuh kebersamaan dan kekeluargaan. Peringatan […]

  • Kehadiran Babinsa Jadi Penguat Silaturahmi TNI dengan Masyarakat Manggarai

    Kehadiran Babinsa Jadi Penguat Silaturahmi TNI dengan Masyarakat Manggarai

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Reok Barat, 9 September 2025 – Suasana Kantor Desa Rura, Kecamatan Reok Barat, Kabupaten Manggarai, tampak ramai pada Selasa (09/09/2025). Sebanyak 20 warga penerima manfaat hadir untuk mendapatkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Desa sebesar Rp 900.000 untuk periode Juli hingga September. Dalam kegiatan tersebut, hadir Babinsa Koramil 1612-02/Reok, Serka Paulus, yang tidak hanya mengikuti jalannya […]

  • Doa dan harapan Iringi Pelepasan AKBP Joseph Edward Purba di Polres Karangasem

    Doa dan harapan Iringi Pelepasan AKBP Joseph Edward Purba di Polres Karangasem

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Puncak rangkaian kepemimpinan di Polres Karangasem ditutup dengan prosesi pelepasan AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H. yang berlangsung penuh haru pada Kamis (8/1) siang. Bertempat di Lapangan Pesat Gatra, prosesi ini dipimpin langsung oleh Kapolres Karangasem yang baru, AKBP I Made Santika, S.H., S.I.K., M.I.K., dengan melibatkan seluruh personel Polres Karangasem. Dalam […]

  • Kodim 1627/RN Pastikan Keamanan Proyek Strategis Nasional di Rote Ndao

    Kodim 1627/RN Pastikan Keamanan Proyek Strategis Nasional di Rote Ndao

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Rote Ndao-Pada hari Sabtu, 06 September 2025, bertempat di lokasi pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional (K-SIGN) yang mencakup wilayah Desa Matasio dan Desa Serubeba Kecamatan Rote Timur serta Desa Daima Kecamatan Landuleko, Kabupaten Rote Ndao, telah dilaksanakan kegiatan pengamanan pekerjaan pembangunan K-SIGN oleh personel Kodim 1627/Rote Ndao. Adapun personel yang terlibat dalam kegiatan pengamanan […]

expand_less