Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Perkuat Kepedulian Sosial, Babinsa Gianyar Kawal Kegiatan Posyandu Demi Masyarakat Sehat

Perkuat Kepedulian Sosial, Babinsa Gianyar Kawal Kegiatan Posyandu Demi Masyarakat Sehat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sabtu (8/11/2025)
Sebagai wujud kepedulian dan dukungan terhadap terwujudnya kesehatan masyarakat, Babinsa Kelurahan Gianyar Koramil 1616-01/Gianyar Sertu I Made Merta Yasa melaksanakan kegiatan monitoring dan pendampingan Posyandu Balita dan Lansia (Siklus Hidup) yang bertempat di Balai Banjar Teges, Kelurahan Gianyar, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar.

Kegiatan Posyandu Siklus Hidup ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap bulan dengan tujuan menjaga kesehatan balita, ibu hamil, dan lansia di wilayah Kelurahan Gianyar. Pelaksanaannya diawali dengan kegiatan administrasi berupa pengisian buku Posyandu bagi balita, dilanjutkan dengan pemeriksaan tumbuh kembang anak melalui penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, dan lingkar kepala. Pemeriksaan ini dilakukan untuk memastikan kondisi balita tetap sehat dan tumbuh optimal.

Usai pemeriksaan, balita mendapatkan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) berupa buah-buahan, bubur kacang hijau, susu, dan telur sebagai tambahan asupan gizi. Selain itu, dilakukan pula pemeriksaan kesehatan dan konsultasi bagi ibu hamil untuk memastikan kondisi ibu dan janin tetap sehat.

Sementara itu, bagi para lansia dilakukan pemeriksaan tensi darah, kadar gula darah, serta pemeriksaan kesehatan umum yang dilanjutkan dengan pemberian obat-obatan dan vitamin sesuai kebutuhan. Pemeriksaan lansia ini dipimpin langsung oleh Bidan Kelurahan Gianyar, Ibu Ayu Maharani, bersama tenaga kesehatan setempat.

Babinsa Sertu I Made Merta Yasa dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting dalam menjaga kesehatan masyarakat sejak usia dini hingga lanjut usia. “Kami dari Koramil 1616-01/Gianyar selalu siap mendukung setiap kegiatan positif yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat, khususnya di bidang kesehatan,” ujarnya.

Dengan terselenggaranya kegiatan Posyandu Siklus Hidup ini, diharapkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kesehatan semakin meningkat, serta terwujud masyarakat yang sehat, produktif, dan sejahtera di wilayah Kelurahan Gianyar.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Upaya Cegah Gangguan Kamtibmas, Koramil Sekongkang Laksanakan Patroli Wilayah

    Upaya Cegah Gangguan Kamtibmas, Koramil Sekongkang Laksanakan Patroli Wilayah

    • calendar_month Minggu, 11 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), anggota Koramil 1628-02/Sekongkang melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaan, Sabtu malam (10/01/2026). Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan oleh personel piket Koramil 1628-02/Sekongkang, Serda Lalu Wahyu, pada pukul 22.14 WITA. Patroli dilakukan dengan menyusuri sejumlah titik di wilayah binaan Koramil 1628-02/Sekongkang guna memastikan […]

  • Aktivitas Pelabuhan Tetap Kondusif, Babinsa Desa Senayan Lakukan Pengamanan Rutin

    Aktivitas Pelabuhan Tetap Kondusif, Babinsa Desa Senayan Lakukan Pengamanan Rutin

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Upaya menjaga stabilitas keamanan dan kenyamanan masyarakat terus dilakukan oleh jajaran Kodim 1628/Sumbawa Barat. Anggota Koramil 1628-04/Poto Tano, Babinsa Desa Senayan atas nama Sertu Chaeruddin, melaksanakan kegiatan pengamanan (PAM) di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano. Kamis (11/12/2025), pukul 08,30 Wita. Pelabuhan Poto Tano merupakan pintu gerbang utama keluar-masuknya masyarakat antar pulau serta […]

  • Sambut HUT TNI Ke-80, Kodim Belu Gelar Ziarah Dan Tabur Bunga Di TMP Seroja

    Sambut HUT TNI Ke-80, Kodim Belu Gelar Ziarah Dan Tabur Bunga Di TMP Seroja

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Jelang peringatan Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) Ke-80 tahun 2025, Komando Distrik Militer 1605/Belu melaksanakan kegiatan ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Seroja Haliwen, Kabupaten Belu, Jumat (3/10/2025). Acara ziarah dalam rangka HUT Ke-80 TNI tahun 2025 ini dipimpin oleh Kepala Staf Kodim 1605/Belu Mayor Kav Yatman selaku pimpinan […]

  • Satgas Yonarmed 12 Kostrad Kembali Terima Senjata, Wujud Kedekatan dengan Masyarakat

    Satgas Yonarmed 12 Kostrad Kembali Terima Senjata, Wujud Kedekatan dengan Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Malaka, – Upaya komunikasi dan pendekatan humanis yang terus dilakukan oleh Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad kembali membuahkan hasil positif. Kali ini, personel Pos Motamasin menerima satu pucuk senjata api jenis Springfield yang diserahkan secara sukarela oleh seorang warga perbatasan di Desa Alas Selatan, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka, Nusa Tenggara Timur. […]

  • Progres Pembangunan TMAB Mendekati Tahap Akhir.

    Progres Pembangunan TMAB Mendekati Tahap Akhir.

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Solok Selatan_Pembangunan Sumur Sumber Air Bersih dalam Program Tentara Manunggal Air Bersih (TMAB) Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-125 Kodim 0309/Solok memasuki tahap akhir pembangunan pada Senin 29 Juli 2025 Pembangunan Fasilitas ini sangat penting untuk menjamin ketersediaan air bersih yang layak bagi warga, terutama di wilayah yang sulit dijangkau jaringan air bersih dari pemerintah […]

  • Polsek Mengwi Laksanakan Patroli dialogis di Kawasan Pasar Tradisional, Sampaikan Imbauan Kamtibmas

    Polsek Mengwi Laksanakan Patroli dialogis di Kawasan Pasar Tradisional, Sampaikan Imbauan Kamtibmas

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Mengwi – Untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, personel Unit Samapta Polsek Mengwi melaksanakan patroli di kawasan Pasar Tradisional Desa Mengwi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Rabu (14/1/2026) pukul 21.00 Wita Dalam kegiatan patroli tersebut, personel menyusuri area sekitar pasar, termasuk tempat parkir dan kios pedagang, guna mencegah potensi gangguan kamtibmas seperti pencurian maupun tindak kejahatan […]

expand_less