Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » ‎Sinergi dan Kepedulian, Koramil 1607-09/Utan Rhee Terus Jaga Kondusivitas Wilayah Melalui Patroli Malam

‎Sinergi dan Kepedulian, Koramil 1607-09/Utan Rhee Terus Jaga Kondusivitas Wilayah Melalui Patroli Malam

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

‎Sumbawa, NTB — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), anggota Koramil 1607-09/Utan Rhee melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah Kecamatan Utan dan sekitarnya, pada Jumat (07/09/2025) mulai pukul 19.45 Wita hingga selesai.

‎Kegiatan patroli ini dilaksanakan secara rutin sebagai langkah preventif untuk mencegah potensi gangguan keamanan, tindak kriminalitas, serta memastikan situasi wilayah tetap kondusif pada malam hari.

‎Personel Koramil menyusuri sejumlah titik rawan, seperti area pertokoan, pemukiman warga, dan jalur utama lintas Kecamatan Utan. Selain memantau situasi, para Babinsa juga berinteraksi dengan masyarakat untuk mendengarkan aspirasi dan mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

‎Danramil 1607-09/Utan Rhee, Kapten Inf Lalu M. Said, menyampaikan bahwa kegiatan patroli malam merupakan wujud nyata kepedulian dan tanggung jawab TNI terhadap keamanan wilayah binaan.

‎“Kami hadir di tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman. Melalui patroli malam ini, kami ingin memastikan bahwa situasi tetap terkendali dan masyarakat dapat beraktivitas dengan tenang,” ujarnya.

‎Sementara itu, Dandim 1607/Sumbawa Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., memberikan apresiasi terhadap upaya yang dilakukan oleh Koramil jajarannya.

‎“Kegiatan patroli malam merupakan bentuk nyata pelaksanaan tugas pembinaan teritorial. Saya berharap seluruh Koramil di jajaran Kodim 1607/Sumbawa terus aktif dalam menjaga stabilitas wilayah, meningkatkan kewaspadaan, serta memperkuat sinergi dengan aparat dan masyarakat,” tegasnya.

‎Kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan situasi wilayah Kecamatan Utan dan sekitarnya terpantau kondusif hingga patroli berakhir.

‎(Pendim 1607/Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • BLT-DD Cair, Babinsa Batumadeg Gelar Pendampingan Untuk Kelancaran

    BLT-DD Cair, Babinsa Batumadeg Gelar Pendampingan Untuk Kelancaran

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Klungkung,- Penyaluran dana Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT) tahap IX bulan September digelar Pemdes Batumadeg, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Rabu ( 24/09/25 ). Hal tersebut disampaikan Babinsa Batumadeg Koramil 1610-04/Nusa Penida Koptu Komang Adnyana saat dikonfirmasi disela pendampingan dan pengawasan penyaluran BLT DD yang digelar di Kantor Desa Batumadeg. Iya, hari ini […]

  • Wujudkan Desa Tertib dan Rapi, Babinsa Mbuju Kawal Persiapan HUT RI

    Wujudkan Desa Tertib dan Rapi, Babinsa Mbuju Kawal Persiapan HUT RI

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Dalam rangka mendukung persiapan menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, Babinsa Desa Mbuju Koramil 1614-04/Kilo, Serda Mashudi, melaksanakan kegiatan pengecekan infrastruktur bersama unsur tiga pilar desa. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Rabu (16/7/2025) dengan melibatkan Bhabinkamtibmas Desa Mbuju, Kepala Dusun Mbuju, Kadus Pesisir, dan Kadus Pantai Biru. Fokus utama dari pengecekan adalah […]

  • Kapolsek Dawan Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Festival Goa Lawah 2025.

    Kapolsek Dawan Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Festival Goa Lawah 2025.

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Kapolsek Dawan AKP I Gede Budiarta, S.H., M.H. menghadiri rapat koordinasi Forkopimcam Kecamatan Dawan dalam rangka membahas persiapan pelaksanaan Festival Goa Lawah 2025 yang digelar di ruang rapat Kantor Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung, (30/10). Rapat ini juga dihadiri oleh Kadis Pariwisata Kabupaten Klungkung Ni Made Sulistiawati, S.H., M.H., Camat Dawan […]

  • Deteksi Dini Situasi Wilayah, Babinsa Celukanbawang Intensifkan Komunikasi Sosial

    Deteksi Dini Situasi Wilayah, Babinsa Celukanbawang Intensifkan Komunikasi Sosial

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

      BULELENG– Di tengah suasana pagi yang hangat, sinergi antara TNI dan rakyat kembali terlihat nyata di Desa Celukan Bawang. Babinsa Celukan Bawang,Serka Ketut Renten, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan menyambangi warga yang sedang berkumpul di Warung Muhamad Nasim, Banjar Dinas Celukan Bawang, pada Selasa (23/12/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WITA ini bukan […]

  • Polres Gianyar Gelar Program Minggu Kasih Dirangkai dengan Bakti Sosial

    Polres Gianyar Gelar Program Minggu Kasih Dirangkai dengan Bakti Sosial

    • calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Gianyar – Polres Gianyar kembali melaksanakan program Minggu Kasih yang dirangkai dengan kegiatan bakti sosial berupa pemberian paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan, Minggu (7/9/2025) pagi di Mako Polres Gianyar. Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA tersebut dihadiri oleh Kapolres Gianyar AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H., didampingi Waka Polres Gianyar KOMPOL Putu Diah Kurniawandari, […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Dapat Apresiasi Masyarakat atas Peran Aktif dalam Menjaga Ketertiban

    Babinsa Kodim 1602/Ende Dapat Apresiasi Masyarakat atas Peran Aktif dalam Menjaga Ketertiban

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kopda Faisal Idrus, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat di wilayah Kelurahan Ndorurea, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, Selasa (16/09/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA hingga selesai tersebut berlangsung di sekitar area depan PLN Ndorurea. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap waspada […]

expand_less