Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Antusias Warga Warnai Kegiatan Posyandu Safari di Desa Niopanda Bersama Babinsa dan Tenaga Kesehatan

Antusias Warga Warnai Kegiatan Posyandu Safari di Desa Niopanda Bersama Babinsa dan Tenaga Kesehatan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Ende, — Sebagai wujud dukungan terhadap program pemerintah di bidang kesehatan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kodim 1602/Ende, Serka Densius Berno, menghadiri kegiatan Posyandu Safari yang diselenggarakan oleh Puskesmas Loboniki bertempat di Desa Niopanda, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, pada Kamis (6/11/2025).

Kegiatan Posyandu Safari ini dilaksanakan sejak pukul 08.30 WITA hingga selesai, dengan menyasar seluruh lapisan masyarakat mulai dari bayi, balita, remaja hingga lansia. Tujuan utama kegiatan ini adalah meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan melalui pemeriksaan rutin dan deteksi dini terhadap berbagai penyakit.

Berbagai pelayanan kesehatan diberikan dalam kegiatan tersebut, di antaranya:

Pemeriksaan dan pengukuran tekanan darah (tensi)

Penimbangan berat badan

Pengukuran tinggi badan

Pemeriksaan kadar hemoglobin (HB)

Pemeriksaan kolesterol dan asam urat

Pengukuran lingkar dada

Serta berbagai pemeriksaan kesehatan lainnya.

Warga Desa Niopanda terlihat antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan yang dipandu langsung oleh tenaga kesehatan dari Puskesmas Loboniki. Para lansia dan ibu-ibu membawa anak mereka untuk mendapatkan pelayanan kesehatan gratis.

Kegiatan Posyandu Safari turut dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat, antara lain:

Camat Kotabaru Agustinus M.M. Sanggu, S.H. beserta staf kecamatan

Kepala Desa Niopanda Maximus Kebhi beserta perangkat desa

Kepala Puskesmas Loboniki Maxmilianus Kolbhe bersama tenaga kesehatan

Koordinator PLKB Kotabaru Anselmus Kea, S.Sos.

Koordinator BPP Kotabaru Flora Ivoni Naomi

Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Serka Densius Berno

Serta masyarakat Desa Niopanda yang hadir sebagai peserta kegiatan.

Dalam kesempatan tersebut, Serka Densius Berno menegaskan bahwa kehadiran Babinsa dalam kegiatan sosial kemasyarakatan merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab TNI dalam membina wilayah serta mendukung kesejahteraan masyarakat.

“Kami Babinsa akan selalu siap mendukung setiap program pemerintah, terutama di bidang kesehatan. Kegiatan Posyandu seperti ini sangat penting untuk menjaga kesehatan masyarakat secara berkelanjutan. Dengan tubuh yang sehat, masyarakat bisa beraktivitas dan bekerja dengan baik demi kemajuan daerah,” ujar Serka Densius Berno.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Loboniki Maxmilianus Kolbhe menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kehadiran Babinsa dan pemerintah kecamatan yang turut membantu kelancaran kegiatan.
Menurutnya, sinergi antara tenaga kesehatan, pemerintah daerah, dan TNI menjadi faktor penting dalam menyukseskan program pelayanan kesehatan masyarakat di wilayah pedesaan.

“Kehadiran Babinsa sangat membantu kami dalam menjangkau masyarakat. TNI selalu menjadi mitra strategis dalam mendukung kegiatan pelayanan kesehatan di lapangan,” ungkap Maxmilianus Kolbhe.

Selama kegiatan berlangsung, situasi di lapangan terpantau tertib, lancar, dan aman. Masyarakat tampak senang dan berharap kegiatan serupa dapat dilakukan secara rutin di desa mereka.

Kegiatan Posyandu Safari di Desa Niopanda menjadi bukti nyata sinergitas antara TNI, pemerintah daerah, tenaga kesehatan, dan masyarakat dalam mewujudkan kesejahteraan dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di wilayah Kabupaten Ende.

(Pendim 1602/Ende)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Panen Padi Jadi Momentum Perkuat Kemanunggalan TNI dengan Rakyat

    Panen Padi Jadi Momentum Perkuat Kemanunggalan TNI dengan Rakyat

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat melaksanakan kegiatan panen padi bersama warga masyarakat di Desa Kabukarudi, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat, minggu (07/9/2025). Kegiatan panen padi ini merupakan wujud nyata pendampingan Babinsa kepada para petani dalam meningkatkan hasil pertanian sekaligus menjaga ketahanan pangan di wilayah. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat juga menjadi […]

  • Perkuat Swasembada Pangan, Babinsa Lewa Turun Langsung Dampingi Petani

    Perkuat Swasembada Pangan, Babinsa Lewa Turun Langsung Dampingi Petani

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur. Babinsa Koramil 01/Lewa, Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Apris Yontara Hapu, terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. Hal ini dibuktikan dengan keterlibatannya secara langsung mendampingi petani menanam padi di Desa Makamenggit, Kecamatan Ngaha Ori Angu, Kabupaten Sumba Timur, pada Selasa (19/08/2025). Dalam kegiatan tersebut, Babinsa tidak hanya memberikan semangat kepada para […]

  • Pendampingan Babinsa Pastikan Penyaluran Bansos Pangan Berjalan Tertib

    Pendampingan Babinsa Pastikan Penyaluran Bansos Pangan Berjalan Tertib

    • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT – Sikka. Babinsa Koramil 1603-04/Kewapante Kodim 1603/Sikka, Pratu Yelfrid Leonardus Y.N.D, melaksanakan pendampingan penyaluran Bantuan Sosial (Bansos) Ketahanan Pangan untuk alokasi bulan November dan Desember 2025. Kegiatan berlangsung di Aula Kantor Desa Kajowair, Kecamatan Hewokloang, minggu (1412/2025). Pendampingan ini bertujuan untuk memastikan proses penyaluran bansos berjalan tertib, aman, dan tepat sasaran. Kegiatan tersebut diikuti […]

  • Babinsa Bonmuti Awasi Pembagian BLT Tepat Sasaran Masyarakat

    Babinsa Bonmuti Awasi Pembagian BLT Tepat Sasaran Masyarakat

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Bonmuti Koramil 1604-03/Naikliu, Sertu Didit Sumanto melaksanakan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap II untuk periode Oktober–Desember bertempat di Aula Kantor Desa Bonmuti, Kecamatan Amfoang Tengah, Kabupaten Kupang. Sebanyak 42 warga penerima manfaat menerima bantuan sebesar Rp900.000 per orang. Kehadiran Babinsa memastikan kegiatan berjalan tertib, aman, dan tepat sasaran. Jumat (05/12/2025). […]

  • Wujud Komitmen Sukseskan Hanpangan, Babinsa Gelgel Gelar Komsos Dan Pantau Ketersediaan Pupuk Bersubsidi Di Wilbin

    Wujud Komitmen Sukseskan Hanpangan, Babinsa Gelgel Gelar Komsos Dan Pantau Ketersediaan Pupuk Bersubsidi Di Wilbin

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka mendukung dan mensukseskan program pemerintah terkait ketahanan pangan, berbagai langkah terus dilakukan Babinsa Gelgel Koramil 1610-01/Klungkung Serma Kadek Agus di wilayah binaannya. Tidak hanya rutin melaksanakan pendampingan dalam pola tanam petani di wilayah binaannya saja, namun Serma Kadek juga terus aktif dalam memastikan ketersediaan pupuk bagi para petani terjaga dengan baik. Seperti […]

  • Satuan Polairud Polres Karangasem Blue Light Patrol Kawasan Obyek Wisata Candidasa

    Satuan Polairud Polres Karangasem Blue Light Patrol Kawasan Obyek Wisata Candidasa

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Polairud Pada hari Selasa, (5/8/2025 ) Satuan Polairud Polres Karangasem Intensifkan Blue Light Patrol Cegah Gangguan Kamtibmas di pesisir Pantai dan Seputaran Obyek Wisata Candidasa dan Padangbai, Karangasem yang sangat menjadi perhatian Polres Karangasem. Kasat Polairud AKP I Gusti Bagus Suastawan . S.H M.H menjelaskan, ” melaksanakan Patroli malam […]

expand_less