Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kapolres Tabanan Ikuti Arahan Wakapolri Terkait Kesiapsiagaan Tanggap Darurat Bencana, Dorong Respons Cepat dan Kehadiran Polisi di Tengah Masyarakat

Kapolres Tabanan Ikuti Arahan Wakapolri Terkait Kesiapsiagaan Tanggap Darurat Bencana, Dorong Respons Cepat dan Kehadiran Polisi di Tengah Masyarakat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Polres Tabanan mengikuti arahan langsung dari Wakapolri melalui kegiatan Zoom Meeting terkait kesiapsiagaan tanggap darurat bencana, Selasa (4/11/2025) bertempat di Ruang Vicon Sarja Arya Racana Polres Tabanan. Kegiatan tersebut dipimpin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., bersama Wakapolres Tabanan Kompol I Gede Made Surya Atmaja P., S.Sos., M.H., serta para Pejabat Utama Polres Tabanan. Arahan nasional ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat peran Polri dalam merespons potensi bencana serta menjaga kepercayaan publik melalui pelayanan cepat dan humanis.

Dalam arahannya, Wakapolri menekankan pentingnya kesiapan personel dan soliditas jajaran Polri dalam menghadapi musim cuaca ekstrem dan potensi bencana. Fungsi SPKT dan Pamapta menjadi garda terdepan dalam penerimaan laporan masyarakat, evakuasi korban, hingga koordinasi lintas sektor. Selain itu, pimpinan wilayah diminta aktif turun ke lapangan memastikan kondisi personel dan kesiapan sarana prasarana, bukan hanya menerima laporan dari kantor. Kecepatan tanggap dan visualisasi nyata di lapangan disebut menjadi kunci membangun kepercayaan publik.

Wakapolri juga menyoroti strategi peningkatan kedekatan Polri dengan masyarakat melalui pelaksanaan patroli jalan kaki, program Citizens on Patrol, hingga keberadaan pusat layanan kepolisian berbasis lingkungan. Seluruh anggota diinstruksikan memperkuat peran sosial Polri sebagai pelindung dan penenang masyarakat pada situasi darurat, terutama bagi kelompok rentan. Di sisi lain, jajaran Humas Polri diminta menampilkan narasi positif, aksi nyata, serta kisah humanis untuk menghadirkan sosok Polri yang responsif, profesional, dan berempati.

Kapolres Tabanan menyatakan bahwa jajaran Polres Tabanan siap mengimplementasikan arahan Wakapolri demi memastikan kesiapan tanggap darurat bencana di wilayah hukum Tabanan. Dengan dukungan koordinasi lintas instansi, peningkatan kinerja lapangan, serta penguatan sistem pelaporan dan respons cepat, Polres Tabanan berkomitmen hadir sebagai garda terdepan dalam membantu masyarakat. Kegiatan berjalan aman, lancar, dan penuh keseriusan sebagai wujud komitmen Polri untuk terus berbenah dan memberi pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Humas Polres Tabanan

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Omesuri Ajak Warga Pesisir Tingkatkan Kewaspadaan Saat Melaut

    Babinsa Omesuri Ajak Warga Pesisir Tingkatkan Kewaspadaan Saat Melaut

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Lembata – Babinsa Koramil 1624-04/Omesuri, Pratu Herman Yoseph Wara Ribu, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus komunikasi sosial (komsos) bersama masyarakat di Desa Balauring, Kecamatan Omesuri, Kabupaten Lembata, pada Selasa (6/1/2026) Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menyampaikan imbauan kepada masyarakat, khususnya para nelayan dan warga yang beraktivitas di laut, agar meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gelombang tinggi dan […]

  • Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang Aktif Pantau Wilayah Demi Terciptanya Ketertiban dan Keamanan

    Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang Aktif Pantau Wilayah Demi Terciptanya Ketertiban dan Keamanan

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang, Koptu Sufyan, terus menunjukkan dedikasinya dalam menjaga keamanan wilayah binaan. Pada Senin malam (27/10/2025) pukul 21.40 WITA, melaksanakan kegiatan patroli malam di sekitar wilayah Kecamatan Sekongkang. Dalam kegiatan tersebut, Koptu Sufyan menyambangi beberapa titik rawan sekaligus memberikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga ketertiban serta meningkatkan kepedulian terhadap […]

  • Dukungan Mantan Danrem 161/Wirasakti Kupang untuk UMKM Desa: Koperasi Merah Putih Jadi Motor Ekonomi Baru

    Dukungan Mantan Danrem 161/Wirasakti Kupang untuk UMKM Desa: Koperasi Merah Putih Jadi Motor Ekonomi Baru

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Belu-Walaupun telah memasuki masa purna tugas, semangat pengabdian masih tampak kuat pada sosok Mantan Danrem 161/Wirasakti Kupang, Joawo Xavier Barreto Nunes. Kehadirannya di tengah masyarakat Kecamatan Lamaknen, Kabupaten Belu, pada Sabtu (15/11/2025), menjadi penyemangat baru bagi warga terkait pengembangan ekonomi desa melalui Koperasi Merah Putih. Dalam pertemuan tersebut, Nunes menegaskan bahwa kebangkitan pertanian desa mulai […]

  • TMMD Gianyar: Rumah Baru, Harapan Baru untuk Warga Desa Batuan

    TMMD Gianyar: Rumah Baru, Harapan Baru untuk Warga Desa Batuan

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Selasa (5/8/2025) – Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dalam program TMMD ke-125 terus menuai pujian, tak hanya dari penerima manfaat tetapi juga dari para tokoh masyarakat. Di Banjar Penida, Desa Batuan, kolaborasi antara Satgas TNI dan masyarakat lokal menunjukkan bentuk nyata semangat gotong royong dan kepedulian sosial yang tinggi. Salah satu […]

  • Latihan Sispamkota Gabungan TNI-Polri Langkah Penting Meningkatkan Kamtibmas

    Latihan Sispamkota Gabungan TNI-Polri Langkah Penting Meningkatkan Kamtibmas

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Dalam rangka kegiatan Latihan Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) Polda Bali 2025, Babinsa Pedungan, Kopda Kadek Sastra Swastika, turut serta dalam latihan ini. Kegiatan berlangsung di Dermaga Timur Pelabuhan Benoa, Kelurahan Pedungan, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar. Kamis, (09/10/25). Latihan ini meliputi berbagai materi, seperti Latihan Parsial Teknis dan Taktik TPTKP GAKKUMDU, Latihan […]

  • Kodim 1630/Manggarai Barat Gelar Karya Bakti di Pura Agung Giri Segara, Wujudkan Toleransi Lintas Iman

    Kodim 1630/Manggarai Barat Gelar Karya Bakti di Pura Agung Giri Segara, Wujudkan Toleransi Lintas Iman

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Labuan Bajo, 1 Oktober 2025 — Semangat kebersamaan dan gotong royong merayakan HUT ke-80 TNI di Manggarai Barat. Kodim 1630/Manggarai Barat memimpin aksi mulia melalui kegiatan Karya Bakti pembersihan di kawasan Pura Agung Giri Segara, yang terletak strategis di Jl. Hotel La Cecile, Labuan Bajo. Aksi ini adalah perwujudan nyata dari filosofi “Tentara Rakyat.” Sebanyak […]

expand_less