Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polres Tabanan Gandeng Bulog Salurkan Beras Subsidi, Perkuat Ketahanan Pangan Warga

Polres Tabanan Gandeng Bulog Salurkan Beras Subsidi, Perkuat Ketahanan Pangan Warga

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi ekonomi masyarakat dan komitmen dalam mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan, Sat Binmas Polres Tabanan bersama Bulog Kediri 1 menyalurkan beras subsidi Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) kepada warga. Kegiatan berlangsung pada Selasa, 4 November 2025 pukul 11.00 WITA di Banjar Biaung Kaja, Desa Biaung, Kecamatan Penebel. Penyaluran dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Tabanan, AKP I Putu Sumardana, S.H., serta diikuti para Kanit dan Banit Sat Binmas.

Pada kesempatan tersebut, masyarakat sekitar memanfaatkan momen ini untuk mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga jauh lebih ekonomis dibanding harga pasaran. Langkah strategis ini tidak hanya memberikan manfaat sosial secara langsung, namun juga menjadi bukti sinergi nyata antara Polri dan Bulog dalam menjaga stabilitas pangan di tengah potensi kenaikan harga kebutuhan pokok. Kehadiran Sat Binmas dalam kegiatan tersebut menjadi wujud nyata pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat.

Sebanyak 2 ton beras SPHP atau setara dengan 400 sak kemasan 5 kilogram didistribusikan dalam program ini. Dengan harga Rp11.500 per kilogram, warga dapat membeli beras berkualitas dengan harga terjangkau. Selain membantu meringankan kebutuhan dapur masyarakat, distribusi ini juga bertujuan menstabilkan harga beras agar tetap terkendali di pasaran serta mencegah spekulasi harga yang dapat merugikan masyarakat.

Kasat Binmas Polres Tabanan AKP I Putu Sumardana, S.H., atas seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan berjalan aman, lancar, dan disambut sangat antusias oleh masyarakat. “Kami akan terus hadir mendukung masyarakat, memastikan akses pangan tetap terjangkau, serta menjaga stabilitas wilayah,” ujarnya. Polres Tabanan berkomitmen melanjutkan kegiatan sosial dan kemanusiaan untuk memperkokoh kesejahteraan masyarakat Tabanan secara berkelanjutan.

Humas Polres Tabanan

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bersama PPL dan Bulog, Babinsa Jatiwangi Kawal Ketahanan Pangan Lewat Pembelian Gabah

    Bersama PPL dan Bulog, Babinsa Jatiwangi Kawal Ketahanan Pangan Lewat Pembelian Gabah

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Bima – Kamis, 31 Juli 2025 — Babinsa Kelurahan Jatiwangi, Serka Iksan, melaksanakan tugas pengawalan dan pendampingan dalam kegiatan pembelian gabah oleh Bulog di Kelurahan Jatiwangi, Kecamatan Asakota, Kota Bima. Kegiatan ini dilaksanakan di lokasi Kelompok Tani (Poktan) Lacici sebagai bentuk dukungan terhadap ketahanan pangan serta stabilisasi harga hasil pertanian di wilayah tersebut. Dalam pelaksanaan […]

  • TNI Dan Warga Desa Lasi Bersatu Wujudkan Akses Jalan Baru Di Desa Lasi

    TNI Dan Warga Desa Lasi Bersatu Wujudkan Akses Jalan Baru Di Desa Lasi

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    TTS – Wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat kembali terlihat di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS). Di Desa Lasi, tepatnya di Dusun II, Kecamatan Kuanfatu, Babinsa Koramil 1621-05/Panite Serda Melki Kause bersama masyarakat setempat melaksanakan pembangunan rabat jalan sepanjang 1.715 meter yang bersumber dari Dana Desa Tahun Anggaran 2025. Kegiatan tersebut disambut penuh semangat oleh […]

  • Kapolsek Padangbai Gelar Jumat Curhat bersama warga pesisir, dengarkan Aspirasi dan Perkuat Sinergi Kamtibmas

    Kapolsek Padangbai Gelar Jumat Curhat bersama warga pesisir, dengarkan Aspirasi dan Perkuat Sinergi Kamtibmas

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Polda Bali –Polres Karangasem –Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai, Jumat, (17/10/2025) — Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat serta memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban, Kapolsek Kawasan Pelabuhan Padangbai, AKP I Wayan Gede Wirya,S.A.P.,M.A.P., menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama warga pesisir dan nelayan di pesisir Pantai Padangbai. Kegiatan ini menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan […]

  • Koramil 1614-01/Dompu Tegaskan Komitmen Dukung Program Gizi Pelajar

    Koramil 1614-01/Dompu Tegaskan Komitmen Dukung Program Gizi Pelajar

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Dompu, NTB– Dalam rangka mendukung suksesnya program pemerintah di bidang peningkatan gizi bagi pelajar, Babinsa Kelurahan Monta Baru, Serda Faruk, anggota Koramil 1614-01/Dompu, melaksanakan pendampingan sekaligus pemantauan penyaluran logistik Bantuan Gizi Nasional (BGN) di wilayah binaannya, Rabu (3/9/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa dalam membantu pemerintah daerah dan memastikan seluruh program dapat […]

  • Babinsa Ende Timur Hadir Aktif Dalam Kolaborasi Pemerintah dan Masyarakat di Kel. Mautapaga

    Babinsa Ende Timur Hadir Aktif Dalam Kolaborasi Pemerintah dan Masyarakat di Kel. Mautapaga

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Kecamatan Ende Timur, Sertu Damianus Kerhi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil)di wilayah binaan, tepatnya di Jalan Anggrek, Kelurahan Mautapaga. Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 09.30 WITA hingga selesai, bekerja sama dengan staf Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Ende. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa secara aktif memantau situasi dan […]

  • Karya Bakti bersama Babinsa dan Kesdam IX/Udayana Upaya Jaga Kebersihan Lingkungan

    Karya Bakti bersama Babinsa dan Kesdam IX/Udayana Upaya Jaga Kebersihan Lingkungan

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 38
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Dalam rangka meningkatkan kebersihan dan keindahan lingkungan, Babinsa Serka Daniel, dan anggota Kesdam IX/Udayana bersama pemerintah Desa dan masyarakat Peguyangan Kaja, melaksanakan kegiatan Karya Bakti. Kegiatan ini bertempat di Lingkungan Banjar Dualang, Jln. Suradipa, Desa Peguyangan Kaja, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar. Sabtu, (23/08/2025). Kegiatan Karya Bakti ini merupakan program kerja Teritorial […]

expand_less