Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sinergi Kodim 1614/Dompu dan BPS Awasi Kualitas Program Makan Bergizi Gratis Tahap II

Sinergi Kodim 1614/Dompu dan BPS Awasi Kualitas Program Makan Bergizi Gratis Tahap II

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
  • visibility 13
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB, Selasa 4 November 2025 – Dalam rangka memastikan pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) Tahap II Tahun 2025 berjalan sesuai standar, Pasiter Kodim 1614/Dompu, Letda Inf. Abubakar, S.H., memimpin langsung kegiatan supervisi monitoring dan evaluasi di SPPG Doromelo, Kecamatan Manggelewa, Kabupaten Dompu.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kodim 1614/Dompu untuk mendukung program pemerintah pusat dalam peningkatan gizi anak sekolah dan masyarakat kurang mampu melalui pengawasan ketat di lapangan. Kehadiran Pasiter Kodim 1614/Dompu menjadi bentuk nyata komitmen TNI AD dalam mendukung program sosial dan kesejahteraan rakyat di wilayah binaan.

Dalam kegiatan tersebut, Letda Inf. Abubakar turut didampingi oleh Staf Bappeda Kabupaten Dompu, Erna Wati, S.T., Staf Setda Kabupaten Dompu, Fauziah, S.KM., Kabag Umum BPS Provinsi NTB, Zammiluny, M.AP, Kepala BPS Kabupaten Dompu, Ahwan Hadi, S.Ak., M.Ak., serta enam staf BPS lainnya. Hadir pula Babinsa Desa Doromelo, Sertu Rusman, dan Bati Wanwil Koramil 06/Manggelewa, Pelda Suherman.

Selama kegiatan, Pasiter Kodim 1614/Dompu meninjau secara langsung beberapa aspek penting, antara lain proses pengemasan makanan, kebersihan alat dapur, tempat pencucian dan pembuangan limbah, serta pengelolaan sampah padat. Ia juga memastikan bahwa setiap porsi makanan memenuhi standar gizi yang telah ditetapkan. Selain itu, tim melakukan pemeriksaan terhadap tempat penyimpanan bahan makanan kering dan basah, serta melaksanakan wawancara sesuai kuesioner evaluasi bersama pihak pengelola SPPG Doromelo yang dikelola oleh Yayasan Depot Rintan Catering.

Dalam keterangannya, Letda Inf. Abubakar menegaskan bahwa kegiatan ini penting untuk menjamin kualitas dan keberlanjutan program MBG agar manfaatnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat. “Kodim 1614/Dompu akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan instansi terkait untuk memastikan program ini berjalan tepat sasaran, higienis, dan memberikan dampak positif bagi masyarakat,” ujarnya.

Kegiatan supervisi yang berlangsung hingga berjalan dengan tertib, aman, dan lancar. Kehadiran jajaran Kodim 1614/Dompu dalam kegiatan ini menjadi bukti nyata sinergi TNI bersama pemerintah daerah dalam mendukung program prioritas nasional di bidang ketahanan pangan dan gizi masyarakat.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolres Karangasem Hadiri Peresmian Kantor Redaksi Bali Faktual News Karangasem

    Kapolres Karangasem Hadiri Peresmian Kantor Redaksi Bali Faktual News Karangasem

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Wakapolres Karangasem dan sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polres Karangasem menghadiri peresmian Kantor Redaksi Bali Faktual News Karangasem pada Sabtu (1/11/2025). Acara peresmian tersebut berlangsung di Galiran, Karangasem. Kantor redaksi yang baru diresmikan ini tidak hanya akan menjadi pusat operasional media Bali Faktual News […]

  • Ribuan Siswa di Rote Timur Terima Bantuan Makanan Sehat, Babinsa Aktif Beri Pendampingan

    Ribuan Siswa di Rote Timur Terima Bantuan Makanan Sehat, Babinsa Aktif Beri Pendampingan

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Rote Ndao, Sabtu (1/11/2025) – Dalam rangka mendukung peningkatan gizi anak sekolah di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1627-02/Rote Timur Serda Ismail Rahadat melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian makanan sehat bergizi kepada para siswa mulai dari tingkat TK, PAUD, SD, SMP hingga SMA. Kegiatan tersebut berlangsung di Yayasan Terdinda Berkat Lancar, Desa Papela, Kecamatan Rote Timur, Kabupaten […]

  • Perkuat Harkamtibmas, Polsek Abiansemal Intensifkan Patroli Di Lingkungan Perbankan

    Perkuat Harkamtibmas, Polsek Abiansemal Intensifkan Patroli Di Lingkungan Perbankan

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), personel Samapta Polsek Abiansemal kembali mengintensifkan kegiatan patroli malam hari dengan menyasar objek vital, khususnya kawasan perbankan. Salah satu lokasi yang menjadi fokus pengawasan yaitu BPD Bali Cabang Abiansemal, Rabu (10/12/2025) malam. Patroli dilakukan untuk memastikan situasi keamanan di sekitar bank tetap kondusif, mencegah […]

  • Babinsa Ende Pantau Keamanan dan Ajak Warga Waspada Cuaca Ekstrem di Kotabaru

    Babinsa Ende Pantau Keamanan dan Ajak Warga Waspada Cuaca Ekstrem di Kotabaru

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kecamatan Kotabaru, Serka Densius Berno, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga masyarakat Dusun Ratebobi Atas, Desa Tou Timur, Sabtu (25/10/2025). Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.00 WITA tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara […]

  • Kapolres Karangasem Laksanakan Anjangsana kepada Personil yang Sedang Sakit

    Kapolres Karangasem Laksanakan Anjangsana kepada Personil yang Sedang Sakit

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 38
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Wakapolres Karangasem, Pejabat Utama (PJU) Polres Karangasem dan Kapolsek Karangasem melaksanakan kegiatan Anjangsana atau Home Visit kepada personil yang sedang dalam kondisi sakit. Kunjungan yang dilakukan pada hari Selasa, 26 Agustus 2024 ini ditujukan kepada Bripka I Putu Yasa yang saat ini sedang […]

  • Satbinmas Melaksanakan Patroli Dialogis di Wilkum Karangasem Bersama Masyarakat Sampaikan Pesan Kamtibmas

    Satbinmas Melaksanakan Patroli Dialogis di Wilkum Karangasem Bersama Masyarakat Sampaikan Pesan Kamtibmas

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Karangasem, Selasa(26/8/2025)- Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang kondusif dan membangun kemitraan yang erat antara Polri dan masyarakat, personel Satbinmas Polres Karangasem yang dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Polres Karangasem AKP I Wayan Sumerti, S.H., melaksanakan kegiatan Patroli Dialogis dengan masyarakat di wilayah hukum Polres Karangasem. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preemtif Polres Karangasem […]

expand_less