Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Bersama Aparat Desa Amankan Prosesi Melasti Pura Dadya Pasek Geduh di Pantai Lebih

Babinsa Bersama Aparat Desa Amankan Prosesi Melasti Pura Dadya Pasek Geduh di Pantai Lebih

  • account_circle Rossa
  • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Gianyar – Lebih, Selasa (4/11/2025)
Dalam rangka memastikan rangkaian upacara adat Melasti berjalan dengan aman dan tertib, Babinsa Desa Lebih Koramil 1616-01/Gianyar Serka Wayan Suama bersama Bhabinkamtibmas Desa Lebih Aiptu Made Sudiarta bersinergi dengan Pecalang Desa Adat Lebih melaksanakan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di sepanjang jalur menuju Pantai Lebih, termasuk di Simpang Empat Lampu Merah By Pass Ida Bagus Mantra, Kabupaten Gianyar.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka upacara Melasti ngiring Sesuwunan Ida Betara Pura Dadya Pasek Geduh Banjar Lebih Duur Kaja ke Pantai Lebih. Ratusan warga dan pemedek tampak beriringan berjalan kaki membawa sarana upacara, banten, serta perlengkapan yadnya menuju pantai dengan penuh khidmat. Babinsa bersama aparat keamanan desa secara sigap mengatur arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan di jalur utama yang dilalui peserta upacara.

Adapun Upacara Melasti ini merupakan bagian dari rangkaian Karya Pemungkah, Pedudusan Alit, Tawur Rsi Gana, Melaspas, Ngenteg Linggih, Caru Balik Sumpah, serta Mendem Pedagingan yang dipuput oleh Ida Pedanda Griya Angkatan. Setelah seluruh prosesi dilaksanakan, kegiatan ditutup dengan sembahyang bersama oleh seluruh pemedek dan warga masyarakat dalam suasana penuh khidmat dan kebersamaan.

Selain menjaga kelancaran kegiatan, Babinsa Serka Wayan Suama juga berperan aktif dalam membantu pelaksanaan upacara agar berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh rasa kekeluargaan. Ia menegaskan bahwa kegiatan pengamanan seperti ini merupakan bentuk dukungan TNI terhadap kelancaran pelaksanaan kegiatan adat dan keagamaan masyarakat di wilayah binaan, sekaligus mempererat hubungan antara aparat dengan masyarakat adat.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Warga Kota Uneng Terima Bantuan 20 Kg Beras dan Minyak Goreng, Babinsa Beri Pendampingan

    Warga Kota Uneng Terima Bantuan 20 Kg Beras dan Minyak Goreng, Babinsa Beri Pendampingan

    • calendar_month Jumat, 12 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Babinsa Koramil 1603-01/Alok Kodim 1603/Sikka, Praka Aris Wijayanta, melaksanakan pendampingan kegiatan penyaluran bantuan pangan kepada warga Kelurahan Kota Uneng, Kabupaten Sikka. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan serta membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari, Jumat(12/12/2025). Bantuan yang disalurkan berupa 20 kilogram beras dan 4 liter minyak goreng untuk masing-masing […]

  • Panen Padi di Pailelang Berjalan Lancar dengan Kehadiran Babinsa

    Panen Padi di Pailelang Berjalan Lancar dengan Kehadiran Babinsa

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    NTT – ALOR –, Dalam rangka mendukung ketahanan pangan di wilayah binaan, Babinsa Desa Pintumas Kecamatan Abad, Sertu Ibrahim Mau, melaksanakan pendampingan panen padi di lahan milik Bapak Mateos Atakari, anggota Kelompok Tani (Poktan) Obor. Kegiatan tersebut berlangsung pada Selasa, 9 September 2025, bertempat di RT 002/RW 001 Desa Pailelang Kecamatan Abad. Kegiatan panen padi […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Jalin Sinergi dengan Warga Lewat Komsos di Wilayah Binaan

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Jalin Sinergi dengan Warga Lewat Komsos di Wilayah Binaan

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Petrus Ghobe, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Desa Kurulimbu, Kecamatan Ndona Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan yang dimulai pada pukul 10.35 WITA tersebut merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam membina wilayah, menjaga situasi keamanan, dan menjalin hubungan […]

  • Sosialisasi Malam Hari, Upaya Bersama Tertibkan Penggunaan Knalpot Racing

    Sosialisasi Malam Hari, Upaya Bersama Tertibkan Penggunaan Knalpot Racing

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Pada hari Selasa, 15 Juli 2025, pukul 20.30 Wita, Babinsa Desa Seloto, Sertu Wildansyah, bersama Bhabinkamtibmas menghadiri kegiatan sosialisasi terhadap pengendara di Aula Kantor Desa Seloto, Kecamatan Taliwang. Sosialisasi ini digelar sebagai langkah preventif untuk menertibkan penggunaan knalpot racing yang selama ini menimbulkan keresahan di tengah masyarakat. Dalam kegiatan tersebut, disampaikan pentingnya […]

  • Satgas Pamtas Yonarhanud 15/DBY Ringankan Beban Warga Perbatasan dengan Bantu Pembangunan Rumah

    Satgas Pamtas Yonarhanud 15/DBY Ringankan Beban Warga Perbatasan dengan Bantu Pembangunan Rumah

    • calendar_month Jumat, 29 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Kecamatan Naibenu, Jumat 29 Agustus 2025** – Sejumlah tiga orang personel Pos Nelu dari Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY, yang dipimpin oleh Wadanpos Nelu, Sertu Dikmanto, melaksanakan kegiatan karya bakti pembangunan rumah untuk Bapak Maximus Nono di Dusun Nelu, RT 12/RW 06, Desa Sunsea, Kecamatan Naibenu, Kabupaten Timor Tengah Utara. Bapak Maximus Nono, […]

  • Sinergi Babinsa dan Posyandu, Cegah Stunting di Desa Air Suning

    Sinergi Babinsa dan Posyandu, Cegah Stunting di Desa Air Suning

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung upaya pemerintah menurunkan angka stunting di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat, Babinsa Desa Air Suning, Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Ruslin melaksanakan kegiatan penyaluran bantuan bagi warga yang terdampak stunting di wilayah binaannya, Jumat (24/10/2025). Kegiatan berlangsung di Desa Air Suning pada pukul 09.00 WITA dan dihadiri oleh sejumlah unsur terkait, […]

expand_less