Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polsek Blahbatuh Dampingi Vaksinasi Rabies Dan Sterilisasi Hewan Di Banjar Blangsinga

Polsek Blahbatuh Dampingi Vaksinasi Rabies Dan Sterilisasi Hewan Di Banjar Blangsinga

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Dalam rangka mendukung program pemerintah dalam pencegahan penyakit rabies dan pengendalian populasi hewan peliharaan, jajaran Polsek Blahbatuh melaksanakan kegiatan pendampingan dan pengamanan vaksinasi rabies serta sterilisasi anjing dan kucing di Balai Banjar Blangsinga, Desa Saba, Kecamatan Blahbatuh, pada Sabtu (1/11/2025). Kegiatan ini melibatkan Bhabinkamtibmas Desa Saba Bripka I Nyoman Mara Arta bersama Bhabinsa Pelda I Wayan Yasa, perangkat desa, serta unsur terkait lainnya.

Pelaksanaan vaksinasi dan sterilisasi dipimpin oleh drh. Arya Darma bersama tim dari Dinas Pertanian Kabupaten Gianyar melalui UPTD Puskeswan III serta Elmo Vetcare dengan ACT. Turut hadir pula Prebekel Desa Saba, Kadus Banjar Blangsinga, dan tenaga medis yang secara aktif memberikan pelayanan kepada masyarakat. Berdasarkan hasil kegiatan, tercatat sebanyak 190 ekor hewan menerima vaksin rabies, terdiri dari 75 ekor anjing dan 115 ekor kucing. Sementara itu, sebanyak 89 ekor hewan menjalani sterilisasi, meliputi 35 ekor anjing dan 54 ekor kucing.

Kapolsek Blahbatuh Kompol Anak Agung Gede Arka, S.H., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk sinergi antara kepolisian, pemerintah, dan masyarakat dalam menjaga kesehatan lingkungan. “Polsek Blahbatuh berkomitmen mendukung upaya pencegahan rabies di wilayah kami. Melalui kolaborasi lintas sektor, kami ingin memastikan masyarakat dan hewan peliharaan terlindungi, sehingga tercipta lingkungan yang aman, sehat, dan harmonis,” ungkapnya.

Kegiatan vaksinasi dan sterilisasi berjalan dengan tertib, lancar, serta mendapat apresiasi positif dari warga setempat. Kehadiran personel Polsek Blahbatuh di tengah kegiatan masyarakat menjadi wujud nyata dari pelayanan Polri yang humanis dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat di bidang kesehatan dan keamanan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergitas TNI–Polri–Adat Gianyar Jaga Kekhidmatan Prosesi Upacara Pura Puseh

    Sinergitas TNI–Polri–Adat Gianyar Jaga Kekhidmatan Prosesi Upacara Pura Puseh

    • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Gianyar – Minggu, 13 Juli 2025 Sebagai bentuk sinergitas dan kepedulian terhadap pelestarian adat serta keamanan wilayah binaan, Babinsa Kelurahan Gianyar Koramil 1616-01/Gianyar, Sertu I Made Merta Yasa, bersama Bhabinkamtibmas I Gusti Ngurah Gede dan Pecalang Adat Gianyar, melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas (tur lalin) dalam rangkaian upacara Nyangling ke Beji Tukad Cangkir. […]

  • Polres Kawasan Bandara Ngurah Rai Tingkatkan Pengamanan di Terminal Internasional

    Polres Kawasan Bandara Ngurah Rai Tingkatkan Pengamanan di Terminal Internasional

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Badung – Personel Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai melaksanakan kegiatan pengamanan dan pemantauan situasi di Terminal Internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai, Selasa (26/8/2025). Kehadiran anggota kepolisian ini sebagai langkah preventif dalam menjaga keamanan serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi para penumpang maupun pengguna jasa bandara. Personel terlihat berkoordinasi dengan pihak keamanan […]

  • Minggu Penuh Damai Satgas Yonif 743/PSY Ibadah Bersama Masyarakat Papua

    Minggu Penuh Damai Satgas Yonif 743/PSY Ibadah Bersama Masyarakat Papua

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Puncak Jaya, Papua — Di bawah langit cerah pegunungan yang menyejukkan, kebersamaan penuh kasih tercipta di Kampung Wuyuneri, Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Papua. Pada Minggu (04/01/2026). Prajurit Satgas Yonif 743/PSY Pos Wuyuneri bersama masyarakat setempat melaksanakan Ibadah Minggu, sebuah momen yang sarat makna dan kehangatan persaudaraan. Kegiatan ini menjadi wujud nyata kedekatan antara TNI […]

  • Wujudkan Karangasem yang Agung, Kodim 1623/Karangsem bersama Pemda gelar baksos pelayanan kesehatan gratis.

    Wujudkan Karangasem yang Agung, Kodim 1623/Karangsem bersama Pemda gelar baksos pelayanan kesehatan gratis.

    • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Pasiopsdim 1623/Karangasem Kapten Cpl. I Gusti Made Darsana menghadiri kegiatan bakti sosial (baksos) pelayanan kesehatan gratis dalam rangka HUT kemerdekaan RI Ke-80 Tahun 2025, di Banjar Dinas Pura Desa Sebudi Kec.Selat Kab.Karangasem, pada Sabtu (02/08/25). Pelayanan kesehatan gratis yang dilaksanakan terdiri dari pemeriksaan kesehatan umum, Posyandu, pemeriksaan penyakit dalam, dan pelayanan pengecekan kesehatan […]

  • Musdesus, Babinsa Pejukutan Tegaskan Dukungan Dan Siap Berperan Aktif Sukseskan Pembangunan  Desa

    Musdesus, Babinsa Pejukutan Tegaskan Dukungan Dan Siap Berperan Aktif Sukseskan Pembangunan Desa

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Klungkung,- Bertempat di Ruang Rapat Kantor Desa Pejukutan, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Babinsa Pejukutan Serka Komang Suwina menghadiri kegiatan Musyawarah Desa Khusus ( Musdesus ), Sabtu ( 25/10/25 ). Disamping sebagai bagian Tupoksi selalu berperan serta dalam berbagai kegiatan di wilayah binaan, kehadiran Babinsa ini merupakan wujud sinergitas serta komitmen aparat kewilayahan dalam mendukung […]

  • Babinsa Hadiri Rapat Penyaluran BLT Senilai Rp 277 Juta untuk 134 Warga Nggodimeda

    Babinsa Hadiri Rapat Penyaluran BLT Senilai Rp 277 Juta untuk 134 Warga Nggodimeda

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Rote Tengah, 21 November 2025 – Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Delfi Amalo, menghadiri rapat pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa yang berlangsung di Kantor Desa Nggodimeda, Kecamatan Rote Tengah, Kabupaten Rote Ndao, Jumat (21/11/2025) pukul 09.45 WITA. Kegiatan ini digelar dalam rangka penyaluran BLT Triwulan IV Tahun Anggaran 2025 untuk periode Oktober hingga Desember. […]

expand_less