Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polantas Menyapa, Hadir Melayani Masyarakat Di Satpas Polresta Denpasar

Polantas Menyapa, Hadir Melayani Masyarakat Di Satpas Polresta Denpasar

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

Denpasar, Sabtu 1 November 2025 — Personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Denpasar kembali melaksanakan kegiatan “Polantas Menyapa” di ruang pelayanan publik Satpas SIM Polresta Denpasar. Kegiatan ini merupakan wujud pelayanan prima Polri yang humanis dan profesional kepada masyarakat, khususnya para pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM).

Personel Polantas memberikan pendampingan dan arahan langsung kepada para pemohon SIM yang sedang melaksanakan ujian teori serta proses pengambilan foto dan sidik jari. Pendampingan ini bertujuan untuk membantu masyarakat memahami setiap tahapan proses dengan mudah serta menciptakan suasana pelayanan yang ramah dan nyaman.

Melalui kegiatan ini, petugas juga memastikan seluruh proses berjalan sesuai prosedur dengan tetap mengedepankan pelayanan yang cepat, transparan, dan berintegritas.

Kasi Humas Polresta Denpasar Kompol I Ketut Sukadi menyampaikan bahwa kegiatan “Polantas Menyapa” merupakan upaya Polresta Denpasar dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Kami ingin memastikan setiap pemohon SIM mendapatkan pelayanan yang humanis, komunikatif, dan terbimbing dengan baik. Kehadiran personel Polantas di tengah masyarakat bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai pelayan dan pengayom,” ujar Kompol Sukadi.

Dengan kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin percaya dan nyaman dalam mengurus SIM di Satpas Polresta Denpasar serta turut mendukung terciptanya budaya tertib berlalu lintas di Kota Denpasar.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‎Sinergi Babinsa dan Tokoh Masyarakat Sepapan Wujudkan Lingkungan Aman Saat Panen

    ‎Sinergi Babinsa dan Tokoh Masyarakat Sepapan Wujudkan Lingkungan Aman Saat Panen

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Babinsa Desa Sepapan, Sertu Muslihan dari Koramil 1615-04/Keruak, melaksanakan kegiatan patroli bersama tokoh masyarakat di Dusun Bare Due, Desa Sepapan, Kecamatan Jerowaru, Kabupaten Lombok Timur, pada Kamis (02/10/2025). ‎ ‎Kegiatan tersebut bertujuan untuk memantau situasi keamanan serta memberikan himbauan kepada warga yang sedang melakukan aktivitas pengopanan tembakau. ‎ ‎Dalam kesempatan itu, Sertu […]

  • Bangun Karakter Bangsa, TNI Hadirkan Materi Wasbang di Kantor Desa Batuan

    Bangun Karakter Bangsa, TNI Hadirkan Materi Wasbang di Kantor Desa Batuan

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Rabu (30/7/2025) – Dalam rangka mendukung keberhasilan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125, Kodim 1616/Gianyar melalui Pasilogdim, Kapten Inf Hengky Histoveri, memberikan materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada masyarakat bertempat di Kantor Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Kegiatan ini menjadi bagian penting dari program non-fisik TMMD ke-125 yang dipimpin langsung oleh Dansatgas […]

  • Kopda Melkyanus Lebok Da Cruz Jaga Kamtibmas Lewat Puldata di Ndori

    Kopda Melkyanus Lebok Da Cruz Jaga Kamtibmas Lewat Puldata di Ndori

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Kopda Melkyanus Lebok Da Cruz, melaksanakan kegiatan Pengumpulan Data Teritorial (Puldata) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Aebara, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende, pada Senin pagi (20/10). Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WITA ini berlangsung lancar dan tertib hingga selesai pukul 09.40 WITA. Kepala Desa Aebara beserta staf desa turut hadir mendukung […]

  • Bhabinkamtibmas Desa Buahan Hadiri Pembukaan KKN PPM Universitas Udayana

    Bhabinkamtibmas Desa Buahan Hadiri Pembukaan KKN PPM Universitas Udayana

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Tabanan Rabu, 16 Juli 2025 – Bhabinkamtibmas Desa Buahan, Aiptu I Gusti Nyoman Agung, menghadiri undangan kegiatan penerimaan dan pembukaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) PPM Periode XXXI Tahun 2025 Universitas Udayana yang bertempat di Kantor Desa Buahan. Pukul 09.00 WITA. Rabu/16/7/2025. Kegiatan ini merupakan salah satu program Universitas Udayana yang bertujuan […]

  • Cuaca Cerah Dukung Monitoring Keamanan Wilayah Binaan Koramil 1602-03 Detusoko

    Cuaca Cerah Dukung Monitoring Keamanan Wilayah Binaan Koramil 1602-03 Detusoko

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Ende, 15 Juli 2025 – Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, An. Praka Candra Aditya, melaksanakan kegiatan monitoring keamanan wilayah binaan dan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Mbotulaka, Kecamatan Wewaria, Kabupaten Ende, Selasa pagi pukul 10.00 WITA. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk memantau situasi dan kondisi terkini di wilayah binaan serta memastikan terciptanya rasa aman […]

  • Sinergi Babinsa dan Masyarakat Desa Neotonda Ciptakan Lingkungan Aman dan Kondusif

    Sinergi Babinsa dan Masyarakat Desa Neotonda Ciptakan Lingkungan Aman dan Kondusif

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernandes, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Neotonda, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, pada Selasa (28/10/2025) pukul 08.35 WITA. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta memberikan himbauan kepada warga agar […]

expand_less