Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Pererat Silaturahmi Melalui Minggu Kasih, Polsek Bebandem Sambangi Tokoh Agama dan Salurkan Sarana Kontak

Pererat Silaturahmi Melalui Minggu Kasih, Polsek Bebandem Sambangi Tokoh Agama dan Salurkan Sarana Kontak

  • account_circle Rossa
  • calendar_month 1 jam yang lalu
  • visibility 1
  • comment 0 komentar

Guna memperkuat sinergitas antara Kepolisian dengan tokoh masyarakat serta menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, Polsek Bebandem kembali menggelar kegiatan rutin yang ditingkatkan melalui program “Minggu Kasih”.

​Pada hari Minggu, 18 Januari 2026, Bhabinkamtibmas Desa Macang, Aiptu Komang Putu Sanjaya, melaksanakan kegiatan sambang dialogis ke kediaman Tokoh Agama, Jro Mangku Komang Wage, di Jalan Danau Tamblingan, Banjar Dinas Macang, Desa Macang, Kecamatan Bebandem.

​Kapolsek Bebandem, AKP I Gst Ngr Bagus Suastawan, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan Minggu Kasih ini merupakan wadah komunikasi dua arah antara Polri dan masyarakat. Selain untuk menyerap aspirasi dan informasi terkait keamanan di lingkungan desa, kegiatan ini juga bertujuan memberikan rasa aman menjelang rangkaian upacara keagamaan.

​”Hari ini melalui Bhabinkamtibmas, kami menjalin komunikasi dengan Jro Mangku Komang Wage terkait kesiapan kamtibmas menjelang upacara keagamaan Usaba Dalem dan Usaba Kulu yang akan datang. Kami ingin memastikan seluruh rangkaian ibadah masyarakat dapat berjalan khidmat dan lancar,” ujar Kapolsek Bebandem.

​Dalam kesempatan tersebut, sebagai bentuk kepedulian dan dukungan terhadap tokoh agama, Bhabinkamtibmas juga menyerahkan Sarana Kontak.

Pemberian ini diharapkan dapat menunjang aktivitas keseharian Jro Mangku dalam menjalankan tugas sebagai pengayah atau pemangku di Pura Dalem Desa Adat Macang.

​Jro Mangku Komang Wage menyambut baik kehadiran Polri di tengah masyarakat. Beliau mengapresiasi langkah proaktif Polsek Bebandem yang senantiasa hadir dan peduli terhadap para tokoh agama serta menjaga kerukunan antarwarga di Desa Macang.

​Melalui program Minggu Kasih ini, Polres Karangasem, khususnya Polsek Bebandem, berkomitmen untuk terus konsisten memberikan pelayanan terbaik dan merangkul seluruh lapisan masyarakat demi terciptanya situasi wilayah yang aman dan harmonis.

Polsek Bebandem.

  • Penulis: Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

expand_less