Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Patroli Malam di Jam Rawan, Polsek Baturiti Perketat Pengawasan Kamtibmas

Patroli Malam di Jam Rawan, Polsek Baturiti Perketat Pengawasan Kamtibmas

  • account_circle Rossa
  • calendar_month 1 jam yang lalu
  • visibility 1
  • comment 0 komentar

Polres Tabanan – Polsek Baturiti melaksanakan kegiatan patroli malam pada jam rawan pada Sabtu, 17 Januari 2026, mulai pukul 20.30 hingga 22.30 WITA. Patroli ini dilakukan sebagai bentuk langkah preventif untuk menekan potensi terjadinya kejahatan C3 (Curat, Curas, dan Curanmor) di wilayah hukum Polsek Baturiti. Personel menyusuri sejumlah titik strategis guna memastikan keamanan tetap terjaga terutama pada malam hari.

Patroli dipimpin oleh Pawas Iptu I Putu Sukayasa, S.H., bersama anggota patroli Kru Kijang 901 dan piket fungsi dengan kekuatan dua personel Polri. Mereka melakukan penyisiran dan pemantauan pada beberapa lokasi rawan seperti pertokoan, perbankan, perumahan warga, hingga jalur utama Denpasar–Singaraja yang menjadi titik mobilitas masyarakat.

Seizin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H. – Melalui Kapolsek Baturiti Kompol I Komang Agus Sudarsana, S.E. disampaikan bahwa petugas juga memberikan himbauan langsung kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama. Warga diingatkan untuk lebih waspada terhadap barang milik pribadi, terutama saat memarkir sepeda motor agar tidak meninggalkan kunci tergantung demi mencegah aksi curanmor. Selain itu, turut disampaikan pesan kamtibmas terkait pentingnya menaati aturan pemerintah sebagai bagian dari menjaga ketertiban umum.

Dari hasil kegiatan patroli, tidak ditemukan adanya indikasi gangguan yang berpotensi mengancam situasi kamtibmas di wilayah Baturiti. Arus lalu lintas terpantau lancar, tanpa adanya kecelakaan, kemacetan, maupun kendaraan mogok. Secara keseluruhan, situasi wilayah hukum Polsek Baturiti tetap berada dalam kondisi aman, terkendali, dan kondusif.

Humas Polsek Baturiti

  • Penulis: Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Walikota Bima Tekankan Kolaborasi dan Sinergi dalam Pemberdayaan Masyarakat

    Walikota Bima Tekankan Kolaborasi dan Sinergi dalam Pemberdayaan Masyarakat

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Pada hari Senin, 12 Januari 2026, Mayor Inf Asep Okinawa Muas selaku Kasdim 1608/Bima menghadiri Musyawarah Daerah (MUSDA) IV DPD II Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kota Bima dengan tema Masyarakat Berdaya Kota Bima Bisa, berlangsung di Aula Perpustakaan Kota Bima, Jalan Soekarno Hatta Kelurahan Monggonao, Kecamatan Mpunda, Kota Bima. Hadir dalam kegiatan […]

  • ‎Sertu Mohammad Subuh dan Aipda Rizal Pimpin Patroli Aman dan Tertib di Sekarteja

    ‎Sertu Mohammad Subuh dan Aipda Rizal Pimpin Patroli Aman dan Tertib di Sekarteja

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Dalam rangka meningkatkan kewaspadaan dan menjaga stabilitas keamanan di wilayah binaan, Babinsa Kelurahan Sekarteja Sertu Mohammad Subuh dari Koramil 1615-01/Selong bersama Bhabinkamtibmas Aipda M. Rizal Mikdad, Sekretaris Lurah, Ketua Lingkungan, serta anggota Linmas melaksanakan patroli keamanan lingkungan di wilayah Kelurahan Sekarteja, Kecamatan Selong, Kabupaten Lombok Timur. Sabtu(13/09/2025) ‎ ‎Kegiatan patroli ini dilakukan […]

  • Antisipasi Kerawanan Malam Minggu, Samapta Polsek Abiansemal Intensifkan Patroli Harkamtibmas

    Antisipasi Kerawanan Malam Minggu, Samapta Polsek Abiansemal Intensifkan Patroli Harkamtibmas

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) pada Malam Minggu, personel Samapta Polsek Abiansemal mengintensifkan kegiatan patroli dengan menyambangi gerai ATM serta melaksanakan strong point di sejumlah jalur sepi daerah hukum Polsek Abiansemal, Sabtu (20/12/2025) malam. Kegiatan patroli ini difokuskan pada lokasi-lokasi yang berpotensi rawan terjadinya tindak kriminalitas, seperti kawasan Perbankan […]

  • Polres Klungkung Gelar Latihan Pra Operasi “Ops Zebra Agung 2025”

    Polres Klungkung Gelar Latihan Pra Operasi “Ops Zebra Agung 2025”

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Polres Klungkung melaksanakan kegiatan Latihan Pra Operasi (Lat Pra Ops) Zebra Agung 2025 yang digelar di Gedung Aula Jalaga Dharma Pandhapa Polres Klungkung. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Wakapolres Klungkung, Kompol I Made Ariawan P., S.H., (14/11). Pembukaan Lat Pra Ops ditandai dengan pengalungan tanda dimulainya pelatihan. Kegiatan tersebut menjadi langkah […]

  • Polsek Selemadeg Gelar Kurvei Kebersihan Sambut Galungan

    Polsek Selemadeg Gelar Kurvei Kebersihan Sambut Galungan

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Selemadeg, pada Sabtu (15/11/2025) pagi, melaksanakan kurvei kebersihan intensif di Mako dan seputaran Pura Tirta Amerta Jati. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kompol I Wayan Suastika, S.H., sebagai bagian dari persiapan dan penyambutan Hari Raya Galungan. Seijin Kapolres Tabanan, AKBP I Putu Bayu Pati., S.I.K., M.H. Kapolsek Selemadeg, Kompol I […]

  • Melalui Komsos, Babinsa Doropeti Ingatkan Pentingnya Pengawasan Anak

    Melalui Komsos, Babinsa Doropeti Ingatkan Pentingnya Pengawasan Anak

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Pekat,NTB – Dalam rangka melaksanakan tugas pembinaan teritorial, Koramil 1614-05/Pekat Kodim 1614/Dompu terus aktif menjalin komunikasi sosial dengan masyarakat di wilayah binaannya. Salah satu kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa, 6 Januari, bertempat di Dusun Gunung Sari, Desa Doropeti. Babinsa Desa Doropeti, Sertu Sudarno, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga binaan. Kegiatan ini bertujuan untuk […]

expand_less