Dukung Ekonomi Warga, Babinsa Biut Aktif Bantu Pembersihan Lahan Kebun
- account_circle arash news
- calendar_month 0 menit yang lalu
- visibility 0
- comment 0 komentar

NTT–Kefamenanu, 17 Januari 2026, Babinsa Koramil 1618-05/Biut, Sertu Arnoldus Yansen, menunjukkan semangat dan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan terjun langsung membantu penyemprotan rumput liar di perkebunan warga Desa Boronubaen, Kecamatan Biboki Utara.
Kegiatan ini menjadi wujud nyata peran Babinsa dalam mendukung produktivitas pertanian masyarakat.
Dengan penuh semangat, Babinsa memberikan contoh langsung kepada warga cara membersihkan lahan perkebunan agar lebih siap digunakan dan terawat dengan baik.
Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat tidak hanya membantu secara tenaga, tetapi juga menumbuhkan motivasi dan semangat gotong royong.
Masyarakat menyampaikan
apresiasi atas kepedulian Babinsa yang selalu hadir membantu warga. Diharapkan kegiatan ini dapat mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat serta memberikan dampak positif terhadap peningkatan hasil perkebunan masyarakat
( PENDIM 1618/TTU )
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar