Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Danramil 1618-01/Miotim Bangun Kebersamaan pada Kegiatan Natal dan Tahun Baru Puskesmas Bitefa

Danramil 1618-01/Miotim Bangun Kebersamaan pada Kegiatan Natal dan Tahun Baru Puskesmas Bitefa

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
  • visibility 5
  • comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu., Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan mewarnai perayaan Natal dan Tahun Baru Keluarga Besar Puskesmas Bitefa yang digelar di Puskesmas Bitefa, Kecamatan Miotim, Kabupaten TTU, Selasa (13/01/2026). Kegiatan ini menjadi momentum refleksi dan penguatan sinergi lintas sektor dalam mendukung pelayanan kesehatan kepada masyarakat, khususnya di wilayah pedesaan.

Hadir dalam kegiatan tersebut Danramil 1618-01/Miotim Mayor Inf Ery N. M. Ninu, S.Pd., bersama satu orang Babinsa, Kapolsek Miotim, Kepala Puskesmas Bitefa, dokter, tenaga bidan dan perawat, serta perwakilan masyarakat setempat. Kehadiran unsur TNI-Polri dan tenaga kesehatan menunjukkan kuatnya kolaborasi dalam menjaga stabilitas dan pelayanan publik di wilayah Miotim.

Rangkaian acara diawali dengan doa bersama yang dipimpin oleh Romo Robi Ki’ik, Pr., berlangsung khidmat dan sarat makna. Doa tersebut menjadi ungkapan syukur atas pengabdian sepanjang tahun sekaligus harapan agar semangat kebersamaan terus terjalin dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

Dalam sambutannya, Danramil 1618-01/Miotim Mayor Inf Ery N. M. Ninu, S.Pd., menyampaikan apresiasi atas dedikasi seluruh tenaga kesehatan Puskesmas Bitefa yang tetap menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, khususnya pada momentum Natal dan Tahun Baru. Ia menekankan bahwa pelayanan kesehatan merupakan garda terdepan dalam menjaga kesejahteraan masyarakat dan membutuhkan dukungan semua pihak.

Lebih lanjut, Danramil berharap perayaan Natal dan Tahun Baru ini tidak hanya menjadi kegiatan seremonial, namun juga memperkuat rasa persaudaraan, solidaritas, serta semangat pengabdian lintas sektor. Dengan kebersamaan yang terus dirajut, ia optimistis pelayanan kesehatan di wilayah Miotim akan semakin optimal dan dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat luas.

(PENDIM 1618/TTU)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Tebo Gelar Monitoring Wilayah, Situasi Desa Terpantau Aman

    Babinsa Tebo Gelar Monitoring Wilayah, Situasi Desa Terpantau Aman

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat , NTB – Babinsa Desa Tebo melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah desa binaan pada Rabu, (31 /12/2025), pukul 09.00 hingga 10.00 WITA. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta memastikan situasi keamanan dan ketertiban di wilayah desa binaan tetap kondusif. Dalam pelaksanaannya, Babinsa berinteraksi langsung dengan […]

  • Babinsa Hadir di Tengah Petani, Dukung Program Hanpangan Nasional

    Babinsa Hadir di Tengah Petani, Dukung Program Hanpangan Nasional

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT- Sumba Timur.Babinsa Koramil 04/Tabundung, Kodim 1601/Sumba Timur,Kopka Yupiter Babis, melaksanakan kegiatan Hanpangan (Ketahanan Pangan) dengan mendampingi warga binaan panen padi di Desa Billa, Kecamatan Tabundung,Kabupaten Sumba Timur, Rabu (15/10/2025). Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat diharapkan dapat memotivasi petani […]

  • Sinergi Jaga Kesehatan Komunitas: Babinsa Banyupoh Kawal Ketat Vaksinasi Rabies Massal 2025

    Sinergi Jaga Kesehatan Komunitas: Babinsa Banyupoh Kawal Ketat Vaksinasi Rabies Massal 2025

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Gerokgak – Komitmen kuat dalam menjaga kesehatan dan keamanan lingkungan ditunjukkan oleh aparat teritorial Desa Banyupoh, Kecamatan Gerokgak, melalui pelaksanaan pengawasan dan monitoring (Wastor) ketat terhadap kegiatan Vaksinasi Rabies massal. Pada hari Selasa, 28 Oktober 2025, pukul 09.30 WITA, Babinsa Desa Banyupoh, Serma Putu Sudiarsana, hadir langsung di lokasi untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan vaksinasi […]

  • Babinsa Koramil 1612-02/Reok: Jembatan Evolusi Desa, Mengubah Musdesus Menjadi Laboratorium Solusi Kreatif dan Inklusif

    Babinsa Koramil 1612-02/Reok: Jembatan Evolusi Desa, Mengubah Musdesus Menjadi Laboratorium Solusi Kreatif dan Inklusif

    • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    MANGGARAI, REOK – Suasana hangat dan penuh diskusi menyelimuti Kantor Desa Loce pada Kamis, 28 November 2025. Kopda Abdurrahim, Babinsa Koramil 1612-02/Reok, turut hadir dalam Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) Kelompok Dasar Masyarakat Pedesaan (KDMP) Desa Loce. Acara ini bukan sekadar agenda rutin, melainkan laboratorium kreatif di mana aspirasi warga diolah menjadi rencana aksi, dengan Babinsa […]

  • Suksekan Semaya Cup II, Wadanramil Nusa Penida Ajak Seluruh Pihak Berperan Aktif Jaga Kamtibmas

    Suksekan Semaya Cup II, Wadanramil Nusa Penida Ajak Seluruh Pihak Berperan Aktif Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Klungkung,- Event Turnamen bola volley Semaya cup II tahun 2025 di Desa Suana mulai bergulir, Minggu ( 27/07/25 ). Turnamen yang digelar di Lapangan Bola Volly Desa Adat Semaya, Desa Suana, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung tersebut dibuka oleh Camat Nusa Penida yang dihadiri oleh Ketua BPVSI Klungkung, Bapak PJ Desa Suana, beserta berbagai pihak […]

  • Blue Light Patrol Sat Polairud Karangasem Pastikan Keamanan Malam di Candidasa

    Blue Light Patrol Sat Polairud Karangasem Pastikan Keamanan Malam di Candidasa

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Karangasem, 23 Agustus 2025 – Guna menjaga keamanan dan ketertiban di kawasan wisata serta memberikan rasa aman bagi masyarakat dan wisatawan, Sat Polairud Polres Karangasem melaksanakan patroli malam di obyek wisata Candidasa pada Sabtu malam, 23 Agustus 2025, mulai pukul 20.00 WITA hingga selesai. Dipimpin oleh KBO Sat Polairud Polres Karangasem, IPDA I Wayan Udiana, […]

expand_less