Polsek Gianyar Amankan Jalan Santai Hari Desa Nasional di Desa Tulikup
- account_circle arash news
- calendar_month Minggu, 11 Jan 2026
- visibility 4
- comment 0 komentar

Dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional, Polsek Gianyar melaksanakan pengamanan kegiatan gerak jalan santai yang digelar di Desa Tulikup, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar, pada Minggu (11/1/2026). Kegiatan ini diikuti oleh masyarakat Desa Tulikup dengan penuh antusias sebagai bentuk kebersamaan dan semangat membangun desa.
Pengamanan kegiatan dimulai sejak pukul 06.00 Wita dengan melibatkan Bhabinkamtibmas Desa Tulikup Aiptu I Wayan Astawa bersama Babinsa Serka I Wayan Suprapta, serta Linmas Desa Tulikup. Personel gabungan tersebut bersinergi untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang mengikuti kegiatan jalan santai.
Dalam pelaksanaannya, Bhabinkamtibmas bersama Babinsa dan Linmas melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di sejumlah titik yang dilalui peserta jalan santai. Langkah ini dilakukan guna mencegah terjadinya kemacetan serta meminimalisir potensi gangguan keamanan dan keselamatan pengguna jalan lainnya.
Kapolsek Gianyar Kompol I Made Adi Suryawan, S.H., M.M., menyampaikan bahwa kehadiran Polri dalam setiap kegiatan masyarakat merupakan bentuk pelayanan prima kepolisian. Pengamanan ini juga bertujuan untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan berjalan sesuai rencana tanpa adanya gangguan kamtibmas.
“Dengan sinergi TNI–Polri bersama Linmas desa, kami berharap kegiatan masyarakat seperti peringatan Hari Desa Nasional ini dapat berlangsung aman, tertib, dan lancar. Polsek Gianyar akan terus berkomitmen menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Gianyar,” tutup Kapolsek Gianyar.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar