Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Masjid Al-Hidayah Lamontet Jadi Pusat Peringatan Isra Mi’raj 1447 H

Masjid Al-Hidayah Lamontet Jadi Pusat Peringatan Isra Mi’raj 1447 H

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 10 Jan 2026
  • visibility 3
  • comment 0 komentar
Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah, Babinsa Desa Lamontet Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Irwansyah, menghadiri kegiatan keagamaan yang digelar di Masjid Al-Hidayah Dusun Lamontet B, Desa Lamontet, Kecamatan Brang Rea, Kabupaten Sumbawa Barat, Jumat malam (09/01/2026).
Kegiatan yang dimulai pukul 21.00 WITA tersebut berlangsung khidmat dan penuh kekhusyukan dengan dihadiri berbagai unsur masyarakat dan pemerintahan desa.
Peringatan Isra Mi’raj ini menjadi momentum penting untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan umat Islam, sekaligus mempererat silaturahmi antara aparat kewilayahan dengan masyarakat.
Susunan acara diawali dengan pembukaan, dilanjutkan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, sambutan Kepala Desa Lamontet, ceramah agama yang disampaikan oleh Ustadz Rahman Jamil, S.Ag, serta ditutup dengan doa bersama.
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Ustadz penceramah, Kepala Desa Lamontet, Ketua BPD Desa Lamontet, Babinsa Desa Lamontet, Sekretaris Desa beserta staf, tokoh agama (TOGA), tokoh masyarakat (TOMA), serta warga Desa Lamontet.
Babinsa Desa Lamontet, Sertu Irwansyah, menyampaikan bahwa kehadirannya dalam kegiatan keagamaan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial serta wujud kedekatan TNI dengan masyarakat di wilayah binaan.
Ia juga berharap nilai-nilai Isra Mi’raj dapat menjadi pedoman dalam kehidupan sehari-hari, khususnya dalam meningkatkan akhlak dan persatuan masyarakat.
Kegiatan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H tersebut berakhir pada pukul 22.10 WITA dan berjalan dengan aman, tertib, serta lancar.
(Pendim 1628/KSB).
  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Turun Langsung Pantau Distribusi Beras dan Minyak Goreng untuk Warga Desa Lalukoen

    Babinsa Turun Langsung Pantau Distribusi Beras dan Minyak Goreng untuk Warga Desa Lalukoen

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    ROTE NDAO – Babinsa Koramil 1627-03/BTT terus menunjukkan peran aktifnya dalam mendampingi dan mengawasi program pemerintah di wilayah binaan. Pada Jumat, 19 Desember 2025, Babinsa Koptu Meli Sudarli melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus pemantauan penyaluran Bantuan Pangan Tahun 2025 di Kantor Desa Lalukoen, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan pemantauan tersebut dimulai sekitar […]

  • Sinergi Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Linmas Jaga Keamanan Desa Ayunan

    Sinergi Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Linmas Jaga Keamanan Desa Ayunan

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Badung, 22 September 2025 – Dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan wilayah serta meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana alam, Babinsa Desa Ayunan, Peltu Dewa Agung Putra Ardiyasa, melaksanakan kegiatan Sidak Penduduk Pendatang dan Patroli Malam di wilayah Desa Ayunan, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, pada Senin (22/9) malam. Kegiatan yang dimulai pukul 19.00 WITA ini bertujuan […]

  • Perkuat Sinergi TNI–Kelurahan, Babinsa Komsos di Kantor Lurah Busalangga

    Perkuat Sinergi TNI–Kelurahan, Babinsa Komsos di Kantor Lurah Busalangga

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka memperkuat koordinasi serta mendukung kelancaran program pembinaan teritorial, Babinsa Koramil Rote Barat Laut terus aktif melaksanakan monitoring wilayah binaan dan komunikasi sosial (Komsos) bersama aparatur pemerintahan setempat. Pada Senin, 5 Januari 2026, pukul 10.05 WITA, Babinsa Kelurahan Busalangga Serka Maxem Mboro melaksanakan kegiatan monitoring wilayah binaan dan Komsos bertempat di […]

  • 3 Hari Gulirkan GPM, Koramil Nusa penida Salurkan 4 Ton Beras SPHP

    3 Hari Gulirkan GPM, Koramil Nusa penida Salurkan 4 Ton Beras SPHP

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Klungkung, – Dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional dan membantu meringankan beban ekonomi masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan pokok beras, Koramil 1610-04/Nusa Penida menggelar Gerakan Pangan Murah beras SPHP. Kegiatan Gerakan Pangan Murah Beras SPHP inipun dibenarkan Danramil 1610-04/Nusa Penida Mayor Inf Suparno Hadi saat dikonfirmasi melalui seluler, Senin ( 27/10/25 ). Gerakan Pangan Murah Beras […]

  • Pemuda Dorokobo Dilibatkan Babinsa dalam Menjaga Ketertiban Desa

    Pemuda Dorokobo Dilibatkan Babinsa dalam Menjaga Ketertiban Desa

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — 4 November 2025 Babinsa Koramil 1614-02/Kempo, Sertu Firdaus, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama warga Dusun Muhajirin, Desa Dorokobo, Selasa pagi. Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antara Babinsa dengan masyarakat sekaligus meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya keamanan lingkungan. Dalam kesempatan itu, Sertu Firdaus mengimbau warga, khususnya para pemuda, untuk aktif berperan dalam menjaga […]

  • TNI AD Gelar Komsos & Pamwil, Bangun Sinergi dengan Pemerintah Desa Liabeke

    TNI AD Gelar Komsos & Pamwil, Bangun Sinergi dengan Pemerintah Desa Liabeke

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Desa Liabeke, Ende – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Dol Mahatir, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Liabeke, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung pada pukul 10.04 WITA hingga selesai dan berjalan aman, lancar, serta tertib. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah sekaligus meningkatkan kehadiran TNI di tengah […]

expand_less