Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polres Gianyar Sukses Amankan Gelaran Keramas Run 2026

Polres Gianyar Sukses Amankan Gelaran Keramas Run 2026

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
  • visibility 3
  • comment 0 komentar

BLAHBATUH -GIANYAR,Polres Gianyar dan Polsek Blahbatuh berhasil melaksanakan pengamanan kegiatan Keramas Run 2026 yang digelar di Keramas Park, Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar, pada Minggu (4/1/2026) sejak pagi hari. Kegiatan olahraga yang diikuti ratusan peserta ini mendapat pengamanan maksimal sebagai bentuk pelayanan Polri guna memastikan seluruh rangkaian acara berjalan aman, tertib, dan lancar.

Pengamanan diawali dengan apel kesiapan personel yang dilaksanakan di lokasi kegiatan dan dilanjutkan dengan pengawalan seluruh rangkaian Keramas Run 2026, mulai dari kategori 10K, 5K, hingga Kids Run. Personel ditempatkan di sepanjang rute lomba, titik rawan kemacetan, serta area start dan finish untuk memberikan rasa aman kepada peserta, panitia, dan masyarakat yang beraktivitas di sekitar lokasi.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau kondusif. Seluruh rangkaian acara, termasuk kegiatan hiburan, bazar UMKM, dan aktivitas pendukung lainnya dapat berjalan dengan baik tanpa adanya gangguan kamtibmas. Kehadiran aparat kepolisian di lapangan juga disambut positif oleh masyarakat dan peserta, karena memberikan rasa nyaman serta kelancaran arus lalu lintas di wilayah yang dilalui peserta lari.

Seijin Kapolres Gianyar AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H., Kasi Humas Polres Gianyar Ipda I Gusti Ngurah Suardita menyampaikan bahwa pengamanan kegiatan Keramas Run 2026 merupakan wujud komitmen Polri dalam mendukung kegiatan masyarakat yang bersifat positif. “Polres Gianyar akan terus hadir memberikan pengamanan dan pelayanan terbaik agar setiap kegiatan masyarakat dapat berjalan aman, tertib, dan penuh kebersamaan,” ujarnya.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Paskibra Selemadeg Siap Sambut HUT ke-80 RI dengan Pengukuhan & Gladi Bersih

    Paskibra Selemadeg Siap Sambut HUT ke-80 RI dengan Pengukuhan & Gladi Bersih

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Selemadeg. Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibra) Kecamatan Selemadeg, Tabanan, menggelar gladi bersih di Lapangan Umum Pangraga Krida. Sebanyak 43 siswa-siswi dari SMAN 1 Selemadeg mematangkan persiapan akhir mereka, memastikan seluruh rangkaian upacara pada 17 Agustus 2025 berjalan lancar dan sempurna. Latihan intensif […]

  • Ada Dan Bermanfaat, Babinsa Koramil Nusa Penida Pastikan Ngaben Massal Serentak Di Tiga Desa Aman Dan Lancar

    Ada Dan Bermanfaat, Babinsa Koramil Nusa Penida Pastikan Ngaben Massal Serentak Di Tiga Desa Aman Dan Lancar

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Klungkung,- Danramil 1610-04/Nusa Penida Mayor Inf Suparno Hadi kembali menerjunkan Babinsa jajaarannya untuk memberikan pelayanan bagi kegiatan masyarakat di wilayah binaannya. Penerjunan para Babinsa tersebut untuk melaksanakan pengawalan dan pengamanan berlangsungnya upacara pitra yadnya ngaben massal yang serentak digelar di tiga desa binaan, Kamis ( 18/09/25 ). Iya, hari ini ada tiga wilayah binaan serentak […]

  • Babinsa Rote Ndao Kawal Keberangkatan Kapal Fery Kalibodri Menuju Pelabuhan Bolok Kupang

    Babinsa Rote Ndao Kawal Keberangkatan Kapal Fery Kalibodri Menuju Pelabuhan Bolok Kupang

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran aktivitas transportasi laut di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serka Haris Lakuy, melaksanakan kegiatan pengamanan kapal Fery Kalibodri yang beroperasi di Pelabuhan Fery Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan pengamanan dilaksanakan pada Kamis, 16 Oktober 2025, mulai pukul 12.50 WITA, dengan tujuan […]

  • Patroli Siskamling Babinsa Desa Rato Jaga Keamanan Pemukiman dan Tempat Nongkrong Pemuda

    Patroli Siskamling Babinsa Desa Rato Jaga Keamanan Pemukiman dan Tempat Nongkrong Pemuda

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Sape_Bima – Jumat malam (03/10/2025), Babinsa Desa Rato Koramil 1608-03/Sape, Sertu Wahyudin bersama satu orang anggota, melaksanakan kegiatan Patroli Siskamling di wilayah Kecamatan Lambu dan Sape. Kegiatan ini dilakukan guna memantau situasi wilayah serta mengantisipasi potensi perkembangan situasi yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat. Hadir dalam kegiatan tersebut aparat desa sebanyak 5 orang, tokoh agama, tokoh […]

  • GARDA MARITIM 3 Berlayar ke Kupang, Babinsa Pantai Baru Lakukan Pemantauan Menyeluruh

    GARDA MARITIM 3 Berlayar ke Kupang, Babinsa Pantai Baru Lakukan Pemantauan Menyeluruh

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 50
    • 0Komentar

    Rote Ndao-Pantai Baru, 17 Juli 2025 — Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan arus transportasi laut, anggota Koramil 1627-02/Pantai Baru melaksanakan kegiatan pemantauan pengangkutan kendaraan, penumpang, dan barang di Pelabuhan ASDP Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kamis (17/07/2025). Kegiatan pemantauan dimulai sejak pagi hari, tepatnya pukul 09.10 WITA, saat kapal GARDA MARITIM 3 bertolak dari […]

  • Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu Dukung Petani Semprot Padi

    Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu Dukung Petani Semprot Padi

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dalam upaya mendukung program swasembada pangan nasional, Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu Kodim 1601/Sumba Timur Pratu Ansen, turun langsung ke sawah membantu petani melakukan penyemprotan tanaman padi milik petani di wilayah binaan Desa Mutunggeding , Kecamatan Umalulu, Kabupaten Sumba Timur. Sabtu (23/08/2025) Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk pendampingan Babinsa kepada para petani, […]

expand_less