Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Upacara Ngemijiang Nugtugan Karya Ngenteg Linggih Awali Aktivitas Pemkab Tabanan Tahun 2026

Upacara Ngemijiang Nugtugan Karya Ngenteg Linggih Awali Aktivitas Pemkab Tabanan Tahun 2026

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
  • visibility 1
  • comment 0 komentar

Tabanan PR – Pemerintah Kabupaten Tabanan, mengawali Tahun Baru 2026 menggelar Pujawali Jelih Nugtugan Karya Ngenteg Linggih yang berlangsung di Padmasana Kantor Bupati Tabanan dan Rumah Jabatan Bupati Tabanan, Jumat (2/1). Rangkaian upacara sakral ini ditandai dengan melaksanakan upacara Ngemijiang yang juga merupakan lanjutan dari pelaksanaan Karya Tawur Panca Wali Krama yang sebelumnya telah dilaksanakan pada 7 Januari 2025 lalu di Padmasana Kantor Bupati Tabanan dan Rumah Jabatan Bupati Tabanan.

Pelaksanaan upacara dihadiri langsung oleh Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, bersama Ny. Rai Wahyuni Sanjaya selaku Ketua TP PKK Kabupaten Tabanan, Wakil Bupati, I Made Dirga beserta istri Ny. Budiasih Dirga, Sekda beserta istri, para Asisten Setda, Kepala Perangkat Daerah, Kepala Instansi Vertikal dan BUMD, serta seluruh Pegawai di lingkungan Pemkab Tabanan. Hadir pula para Sulinggih, Pemangku (PSN), dan Prawartaka karya yang dengan penuh semangat ngaturang ayah sejak awal hingga seluruh rangkaian prosesi terlaksana.

Rangkaian upacara dimulai dari tahapan persiapan, Nedunang Ida Bhatara Kelinggihan Ring Ampilan, prosesi Ngemejiang Ida Betara, Ida Betara Rauh Saking Ngemejiang, hingga Ngelinggihang dan persembahyangan bersama. Prosesi ini berlangsung di Padmasana Kantor Bupati Tabanan dan Rumah Jabatan Bupati Tabanan serta Beji Pura Dalem Desa Adat Kota Tabanan, kemudian dilanjutkan dengan Manjahan Banten Piodalan Jelih dan Pemekemitan pada malam hari nanti.

Pujawali Jelih Nugtugan Karya Ngenteg Linggih ini dilaksanakan selama dua hari, dengan puncak karya yang jatuh pada Sabtu, 3 Januari 2026. Seluruh rangkaian upacara dilaksanakan dengan penuh khidmat sebagai wujud bhakti dan rasa syukur, sekaligus memohon kerahayuan bagi jalannya roda pemerintahan dan pembangunan untuk masyarakat Kabupaten Tabanan di tahun 2026 ini.

Usai persembahyangan, Bupati Sanjaya menyampaikan, pelaksanaan upacara ini menjadi momentum spiritual dalam menyambut awal tahun. Ia menegaskan, bahwa persembahyangan bersama ini merupakan wujud rasa syukur sekaligus permohonan restu agar seluruh tugas pemerintahan dapat berjalan dengan baik. “Ini adalah ritual persembahyangan yang luar biasa. Kita semua terlibat dan patut bersyukur, serta bersama-sama mewujudkan Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul, dan Madani (AUM),” tegasnya.

Lebih lanjut, Sanjaya mengajak seluruh jajaran pemerintah untuk menjadikan momentum Pujawali Jelih ini sebagai landasan spiritual dalam bekerja dan mengabdi. Ia juga berharap, dengan tuntunan dan restu Ida Bhatara/Tuhan Yang Maha Esa, visi Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani dapat benar-benar diwujudkan bersama demi kesejahteraan seluruh krama/masyarakat Kabupaten Tabanan. @prokopimtabanan.-

#bupatitabanan
#tabanan era baru
#banggajadiorangtabanan
#komangsanjaya
#tetepmekenyem
#santaikawan
#agata
#TabananEraBaru
#AmanUnggulMadani
#ProkopimTabanan
#TetepMekenyem

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Gianyar Ikuti Pembukaan Dikbangpes Bintara Dasar Fungsi Teknis Intelkam Gelombang III TA 2025 Secara Virtual

    Polres Gianyar Ikuti Pembukaan Dikbangpes Bintara Dasar Fungsi Teknis Intelkam Gelombang III TA 2025 Secara Virtual

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Gianyar – Polres Gianyar mengikuti kegiatan Pembukaan Pendidikan Pengembangan Spesialisasi (Dikbangpes) Bintara Dasar Fungsi Teknis Intelkam Gelombang III Tahun Anggaran 2025 yang dilaksanakan secara virtual, Selasa (22/07/2025) bertempat di Command Center Polres Gianyar. Kegiatan pembukaan tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Kepala Badan Intelijen dan Keamanan (Wakabaintelkam) Polri, Irjen Pol. Drs. H. Merdisyam, M.Si., dan diikuti […]

  • Tingkatkan Kedisiplinan dan Kebersamaan, Babinsa Jehem Ajak Warga Gotong Royong Bersihkan Bahu Jalan

    Tingkatkan Kedisiplinan dan Kebersamaan, Babinsa Jehem Ajak Warga Gotong Royong Bersihkan Bahu Jalan

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam upaya menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat serta memperlancar akses transportasi warga, Babinsa Desa Jehem Koramil 1626-03/Tembuku, Sertu Kadek Muliana, melaksanakan kegiatan gotong royong bersama masyarakat di Pondokan Kumbuh, Banjar Dinas Galiran, Desa Jehem, Kecamatan Tembuku, Minggu (02/11/2025). Kegiatan gotong royong ini difokuskan pada pembersihan bahu jalan dari rumput liar dan sampah […]

  • Upacara Pecaruan Bangunan SPPG Di Sampalan Kelod Dikawal Babinsa

    Upacara Pecaruan Bangunan SPPG Di Sampalan Kelod Dikawal Babinsa

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Sampalan Kelod Koramil 1610-03/Dawan Kopda gede Angga menghadiri kegiatan upacara pecaruan bangunan SPPG Sarining Mertha Dewata, Senin ( 29/09/25 ). Upacara ini digelar dengan telah rampungnya Pembangunan gedung SPPG yang kedepannya akan dioperasikan sebagai dapur sehat untuk mendukung dan mensukseskan program unggulan Makan Bergizi Gratis ( MBG ). ‎Menurut Kopda Gede, berlangsungnya upacara […]

  • Polres Bandara Ngurah Rai Intensifkan Patroli Dialogis di Area Keberangkatan Domestik

    Polres Bandara Ngurah Rai Intensifkan Patroli Dialogis di Area Keberangkatan Domestik

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Badung – Personel Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai terus meningkatkan kegiatan patroli dialogis di area terminal keberangkatan domestik sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan, kenyamanan, serta kelancaran aktivitas para pengguna jasa bandara, Sabtu (15/11/2025). Dalam kegiatan tersebut, personel terlihat bergerak menyusuri area luar terminal hingga ke ruang tunggu keberangkatan. Petugas melakukan pemantauan situasi, […]

  • Bhabinkamtibmas Sambang Kantor Desa Dialogis Kamtibmas Dan Seraf Informasi Dari Petugas PLN.

    Bhabinkamtibmas Sambang Kantor Desa Dialogis Kamtibmas Dan Seraf Informasi Dari Petugas PLN.

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Bhabinkamtibmas desa macang Aiptu Komang Putu Sanjaya sambang kekantor desa macang sambil dialogis kamtibmas dan seraf Informasi dari petugas PLN kabupaten karamgasem, Saat sambang bertemu dengan : 1.Kepala Desa Macang Ni Putu Dewi Suryanti, S.E 2.Sekdes desa Macang I Gusti Lanang Begra 3.Petugas dari PLN Kabupaten Karangasem I Nyoman Purna Disampaikan dari petugas dari PLN […]

  • Babinsa Batakte Pastikan Turnamen Lasarus Laiskodat Cup Aman

    Babinsa Batakte Pastikan Turnamen Lasarus Laiskodat Cup Aman

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Posramil Semau Koramil 1604-06/Batakte melaksanakan kegiatan pengamanan Turnamen Sepak Bola Lasarus Laiskodat Memorial Cup 2 yang digelar di Kecamatan Semau, Kegiatan pengamanan ini dipimpin langsung oleh Danposramil Semau, Serma Sibolon M., bersama anggota Polsek Semau guna memastikan jalannya pertandingan berjalan aman, tertib, dan lancar. Turnamen ini menjadi ajang olahraga yang dinantikan masyarakat […]

expand_less