Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Kodim 1628/Sumbawa Barat Aktif Pantau Wilayah Binaan di Desa Kiantar

Babinsa Kodim 1628/Sumbawa Barat Aktif Pantau Wilayah Binaan di Desa Kiantar

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban serta mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Desa Kiantar Koramil 1628-04/Poto Tano, Kodim 1628/Sumbawa Barat, Koptu Amirudin melaksanakan kegiatan monitoring wilayah dan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat Desa Kiantar, Selasa (30/12/2025).

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada pukul 09.30 WITA dengan menyasar lingkungan permukiman warga desa binaan. Dalam kesempatan itu, Babinsa secara langsung berinteraksi dengan masyarakat guna mengetahui perkembangan situasi wilayah serta menyerap aspirasi warga.

Koptu Amirudin juga menghimbau kepada masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan dan bersama-sama meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Desa Kiantar. Menurutnya, peran aktif warga sangat diperlukan untuk menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan sehat.

“Melalui kegiatan Komsos ini, kami berharap terjalin komunikasi yang baik antara Babinsa dan masyarakat sehingga segala permasalahan di wilayah dapat segera diketahui dan diselesaikan secara bersama-sama,” ujarnya.

Selama kegiatan berlangsung, situasi wilayah terpantau aman, tertib, dan kondusif.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‎Kepedulian Tanpa Batas: Koramil Ropang Ikut Donor dan Kawal Donor Darah PMI

    ‎Kepedulian Tanpa Batas: Koramil Ropang Ikut Donor dan Kawal Donor Darah PMI

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Koramil 1607-03/Ropang terus menunjukkan komitmen dalam mendukung kegiatan sosial kemasyarakatan di wilayah binaan. Pada Kamis, 27 November 2025, Koramil tidak hanya menghadiri tetapi juga mengawal langsung pelaksanaan kegiatan Donor Darah Rutin yang diselenggarakan PMI Kabupaten Sumbawa bertempat di Aula Desa Lenangguar, Kecamatan Lenangguar. ‎ ‎Sejak pagi, anggota Koramil terlihat aktif membantu kelancaran […]

  • Bhabinkamtibmas Saba Gotong Royong Tangani Pohon Tumbang di Jalan Menuju Pantai

    Bhabinkamtibmas Saba Gotong Royong Tangani Pohon Tumbang di Jalan Menuju Pantai

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    BLAHBATUH – Akses jalan menuju Pantai Saba sempat tertutup akibat tumbangnya pohon canging (pohon berduri) pada Selasa (1/10/2025) pagi. Pohon berukuran cukup besar tersebut melintang di tengah badan jalan, sehingga membuat lalu lintas terganggu. Beruntung peristiwa ini tidak menimbulkan korban jiwa maupun kerugian materiil. Menindaklanjuti laporan warga, Bhabinkamtibmas Desa Saba Bripka I Nyoman Mara Arta […]

  • Kodim 1601/Sumba Timur Gandeng Kumdam IX/Udayana Berikan Penyuluhan Hukum untuk Prajurit, PNS, dan Persit

    Kodim 1601/Sumba Timur Gandeng Kumdam IX/Udayana Berikan Penyuluhan Hukum untuk Prajurit, PNS, dan Persit

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 37
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Untuk menjaga dan mencegah pelanggaran di lingkungan TNI AD, prajurit, PNS, dan anggota Persit Kartika Chandra Kirana cabang XII Dim 1601/Sumba Timur menerima penyuluhan hukum dari Kumdam IX/Udayana bertempat di Aula Makodim, Jalan Ir Sukarno No 11 Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, Kamis (04/09/2025) Adapun Tim penyuluh dari Kumdam […]

  • Pendampingan Pertanian Babinsa Talibura, Perontokan Padi Warga Nangahale Berjalan Lancar

    Pendampingan Pertanian Babinsa Talibura, Perontokan Padi Warga Nangahale Berjalan Lancar

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Babinsa Koramil 1603-02/Talibura Kodim 1603/Sikka, Pratu Aris Tadu, melaksanakan kegiatan pendampingan pertanian dengan turut serta membantu masyarakat dalam perontokan padi di Desa Nangahale, Kecamatan Talibura, Kabupaten Sikka, Sabtu (3/01/2026). Kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya TNI AD melalui peran Babinsa dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah binaan, sekaligus mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Kehadiran […]

  • Peduli Kesejahteraan Warga Binaan, Pencairan BLT DD Di Desa Kamasan Dikawal Babinsa

    Peduli Kesejahteraan Warga Binaan, Pencairan BLT DD Di Desa Kamasan Dikawal Babinsa

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Klungkung, – Bertempat di Aula Kantor Desa Kamasan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas melaksanakan atensi kegiatan Penyaluran BLT-DD TAHAP VIII Bulan Agustus Tahun 2025. Penyaluran BLT DD yang digelar pada Senin ( 11/08/25 ) di hadiri oleh Kasi Tata Pemerintahan Kecamatan klungkung ibu Putu Balik Yuliana beserta 3 orang staf, Kasi Pemerintahan Desa Kamasan, Kaur Pelayanan serta […]

  • Babinsa Maurole Laksanakan Pamwil dan Komsos Sambil Bantu Tanam Padi Seluas 2 Ha

    Babinsa Maurole Laksanakan Pamwil dan Komsos Sambil Bantu Tanam Padi Seluas 2 Ha

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Yudha Santoso, melaksanakan kegiatan Han Pangan dengan menanam padi bersama Kelompok Tani Fonga Sama di Desa Maurole, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung pada hari Senin pagi, mulai pukul 08.00 WITA hingga selesai. Kegiatan penanaman padi seluas 2 hektar tersebut dilakukan secara gotong royong beresama 12 anggota Kelompok Tani […]

expand_less