Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sinergi Babinsa dan Lurah Angkat UMKM Pengrajin Gitar

Sinergi Babinsa dan Lurah Angkat UMKM Pengrajin Gitar

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 29 Des 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Mataram, NTB — Upaya menjaga stabilitas keamanan sekaligus memperkuat ekonomi kerakyatan terus dilakukan aparat kewilayahan bersama pemerintah setempat. Menjelang malam pergantian tahun, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Ampenan Tengah, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-09/Ampenan, Serka Agus Subiantoro, bersama Lurah Ampenan Tengah Budiawan, S.Pd., SH., N.LP, melaksanakan kegiatan sambang warga di RT 04 Lingkungan Melayu Bangsal, Kecamatan Ampenan, Kota Mataram, Selasa (29/12/2025).

Kegiatan sambang tersebut berlangsung dalam suasana akrab dan penuh kehangatan. Babinsa dan Lurah berdialog langsung dengan warga, mendengarkan aspirasi, sekaligus mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, terutama menjelang malam pergantian tahun yang rawan gangguan kamtibmas.

Menariknya, sambang warga ini juga menjadi momentum untuk meninjau secara langsung aktivitas UMKM pengrajin gitar akustik rumahan yang dikerjakan secara manual oleh warga setempat. Dengan sentuhan tangan terampil dan bahan kayu berkualitas, gitar-gitar akustik buatan warga Ampenan Tengah dikenal memiliki suara jernih dan karakter khas. Tak heran, produk ini telah menarik minat wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Lombok.

Serka Agus Subiantoro menegaskan bahwa komunikasi sosial merupakan bagian penting dari tugas Babinsa dalam membangun kedekatan dengan masyarakat. Menurutnya, kehadiran Babinsa tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga mendukung potensi ekonomi lokal yang dimiliki warga.

“Melalui komsos, kami mengajak masyarakat menjaga lingkungan tetap kondusif, sekaligus memberi semangat agar UMKM lokal terus berkembang. Gitar buatan warga ini patut dibanggakan karena diminati wisatawan asing dan berpotensi meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Lurah Ampenan Tengah Budiawan menyampaikan apresiasi atas kreativitas dan ketekunan warga dalam mengembangkan usaha kerajinan gitar. Ia menilai UMKM tersebut sebagai aset daerah yang perlu terus dibina dan dipromosikan.

“Ini bukti bahwa kreativitas warga mampu menghasilkan produk bernilai tinggi dan berdaya saing internasional. Pemerintah kelurahan bersama Babinsa akan terus mendorong pembinaan dan pendampingan agar UMKM seperti ini semakin maju dan dikenal luas,” ungkap Budiawan.

Melalui sinergi antara Babinsa, pemerintah kelurahan, dan masyarakat, diharapkan tercipta lingkungan yang aman, harmonis, serta mampu menumbuhkan ekonomi kerakyatan berbasis potensi lokal di wilayah Ampenan Tengah. (Pendim 1606)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Tampil Siaga, Pelabuhan Poto Tano Kondusif dan Tertib

    Babinsa Tampil Siaga, Pelabuhan Poto Tano Kondusif dan Tertib

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Kokarlian, Serda Beni Eka S, melaksanakan kegiatan pengamanan di Pelabuhan Penyebrangan Poto Tano, pada hari Senin, (15/12/2025), pukul 11.37 WITA. Kegiatan pengamanan tersebut berlangsung dengan aman dan lancar, memastikan kelancaran arus penyeberangan serta memberikan rasa aman bagi masyarakat pengguna jasa pelabuhan. “Pengamanan ini rutin dilakukan untuk menjaga situasi tetap […]

  • Dandim 1603/Sikka Hadiri Toast Kenegaraan, Apresiasi Kerja Sama dan Dedikasi Masyarakat Kabupaten Sikka

    Dandim 1603/Sikka Hadiri Toast Kenegaraan, Apresiasi Kerja Sama dan Dedikasi Masyarakat Kabupaten Sikka

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA Komandan Kodim 1603/Sikka, Letkol Arm Denny Riesta Permana S.Sos, menghadiri Toast Kenegaraan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-80 tahun 2025 yang dipimpin langsung oleh Bupati Sikka, Juventus Prima Yoris Kago S.H., bertempat di aula kantor Bupati Sikka, Jl. Eltari, Kel. Kota Uneng, Kec. Alok, Kab. Sikka, Minggu(17/08/2025). Toast Kenegaraan ini dihadiri […]

  • Masyarakat Antusias, Babinsa Maurole Aktif Laksanakan Pamwil dan Komsos

    Masyarakat Antusias, Babinsa Maurole Aktif Laksanakan Pamwil dan Komsos

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga Desa Woloau, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung mulai pukul 08.49 Wita hingga selesai, berjalan lancar, tertib, dan aman. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah dan memastikan terciptanya kondisi Kamtibmas yang kondusif di desa. Selain itu, Babinsa juga […]

  • Pembangunan Koperasi Desa Merah Putih Dimulai, Babinsa Dampingi Warga

    Pembangunan Koperasi Desa Merah Putih Dimulai, Babinsa Dampingi Warga

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Piter Kase dan Sertu Fret Kolo, menghadiri kegiatan seremonial adat peletakan batu pertama pembangunan Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) di Desa Raburia, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, pada Sabtu (3/1/2026) pukul 11.30 WITA hingga selesai. Kegiatan ini digelar sebagai tanda dimulainya pembangunan pondasi koperasi desa yang diharapkan dapat meningkatkan perekonomian […]

  • Upaya Meningkatkan Kamtibmas dalam Rapat Pembentukan Patroli Terpadu

    Upaya Meningkatkan Kamtibmas dalam Rapat Pembentukan Patroli Terpadu

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Guna menjaga keamanan wilayah, Pemerintah Desa Canggu menggelar rapat pembahasan tentang pembentukan Patroli Terpadu, dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Rapat ini dihadiri oleh Babinsa Desa Canggu, Sertu Dominggus Djaga Bollu, bersama aparat terkait di wilayah dan Pemerintah Desa Canggu beserta Staf Desa. Yang bertempat di Ruang Rapat Kantor Desa […]

  • Bakti Teritorial Prima: Wujud Pengabdian TNI untuk Kesehatan Anak di Sumba Barat Daya

    Bakti Teritorial Prima: Wujud Pengabdian TNI untuk Kesehatan Anak di Sumba Barat Daya

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    NTT- Sumba Barat Daya/ Dalam rangka menyambut HUT TNI ke-80 Tahun 2025, Kodim 1629/SBD menggelar kegiatan Bakti Teritorial Prima yang dipusatkan di Makodim 1629/SBD Jl. Ir. Soekarno, Desa Watukawula, Kecamatan Kota Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya, Jumat (26/09/2025). Salah satu kegiatan utama dalam acara ini adalah pembagian paket sembako yang difokuskan untuk mendukung perbaikan gizi […]

expand_less