Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Pastikan Keamanan Wilayah Menjelang Malam Tahun Baru, Kapolsek Mengwi Ajak Pemdes Jaga Keamanan Lingkungan

Pastikan Keamanan Wilayah Menjelang Malam Tahun Baru, Kapolsek Mengwi Ajak Pemdes Jaga Keamanan Lingkungan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 29 Des 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Mengwi – Menjelang perayaan malam Tahun Baru 2026, Kapolsek Mengwi Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H.,M.H., bersama jajaran mengintensifkan upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Mengwi. Salah satu langkah yang dilakukan yakni dengan mengajak pemerintah desa (Pemdes) untuk bersama-sama berperan aktif menjaga keamanan lingkungan. Senin (29/12/2025)

Kapolsek Mengwi Kompol Rai Darmayasa menegaskan bahwa sinergi antara Polri dan pemerintah desa sangat penting, terutama dalam menghadapi potensi gangguan kamtibmas saat malam pergantian tahun. Melalui koordinasi dan komunikasi yang baik, diharapkan setiap potensi kerawanan dapat dicegah sejak dini.

“Kami mengajak seluruh perangkat desa, termasuk pecalang dan unsur keamanan lingkungan lainnya, untuk bersama-sama meningkatkan kewaspadaan. Malam Tahun Baru biasanya diwarnai peningkatan aktivitas masyarakat, sehingga perlu pengamanan ekstra,” ujar Kompol Rai Darmayasa

Selain mengajak Pemdes, Kapolsek Mengwi juga menekankan pentingnya peran masyarakat dalam menjaga keamanan di lingkungannya masing-masing. Warga diimbau untuk tidak melakukan kegiatan yang dapat mengganggu ketertiban umum, seperti pesta berlebihan, konsumsi minuman keras, maupun penggunaan petasan dan kembang api yang berpotensi membahayakan diri sensiri dan orang lain

Polsek Mengwi sendiri telah menyiapkan langkah-langkah pengamanan, mulai dari patroli rutin dan patroli dialogis, penguatan personel di titik-titik rawan, hingga kesiapsiagaan personel dalam menghadapi situasi darurat. Patroli terpadu juga dilakukan dengan melibatkan unsur TNI, pecalang, dan linmas desa.

Dengan adanya sinergitas antara Polri, pemerintah desa, dan masyarakat, Kapolsek Mengwi berharap perayaan malam Tahun Baru di wilayah hukum Polsek Mengwi dapat berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif, sehingga masyarakat dapat merayakannya dengan rasa nyaman dan penuh kebahagiaan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Serda Damianus Kerhi Pastikan Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis di Kabupaten Ende

    Babinsa Serda Damianus Kerhi Pastikan Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis di Kabupaten Ende

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Ende — Pada hari Jumat, pukul 12.00 Wita, Serda Damianus Kerhi, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, melakukan pemantauan dan pengawasan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMKN 2 Ende, yang berlokasi di Jl. Anggrek, Kelurahan Mautapaga, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende. 15 Agustus 2025. Program Makan Bergizi Gratis ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah Kabupaten Ende […]

  • Wujud Kebersamaan, Babinsa Koramil  1621-02/Abanteng Bantu Bangun Pondasi Rumah Warga

    Wujud Kebersamaan, Babinsa Koramil 1621-02/Abanteng Bantu Bangun Pondasi Rumah Warga

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    TTS _ Serka Okri Bano Babinsa koramil 1621/Abanteng jajaran Kodim 1621/TTS, melaksanakan kegiatan membantu masyarakat membuat pondasi rumah milik Ibu Sarci Teflopo di desa Pana kecamatan Kolbano kabupaten Timor Tengah Selatan Rabu (10/09/2025). Saat di Konfirmasi oleh pendim 1621/TTS, Serka Okri Bano menyampaikan Kegiatan kerja bhakti maupun Komsos rutin yang dilakukanya oleh para Babinsa ini […]

  • Babinsa Koramil 1621-05/Panite: Motto Duduk sama Rendah berdiri sama tinggi dalam Melayani Masyarakat

    Babinsa Koramil 1621-05/Panite: Motto Duduk sama Rendah berdiri sama tinggi dalam Melayani Masyarakat

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Pada hari Selasa, tanggal 26 Agustus 2025, pukul 14.43 WITA, Babinsa Koramil 1621-05/Panite Sertu Celestino Lopes Cabecas melaksanakan kegiatan komsos bersama masyarakat Desa Oehan Kec. Kuanfatu. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Babinsa dan masyarakat, serta memantau situasi dan kondisi keamanan di wilayah binaan. Kegiatan komsos ini dilaksanakan untuk mempererat hubungan antara Babinsa dan […]

  • Babinsa Hadir di Tengah Masyarakat: Warga Desa Pise Sambut Positif Kegiatan Komsos dan Pamwil

    Babinsa Hadir di Tengah Masyarakat: Warga Desa Pise Sambut Positif Kegiatan Komsos dan Pamwil

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Muhamad Rifaldi, melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Pise, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, Senin (11/8/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 Wita ini bertujuan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah […]

  • Kolaborasi Lintas Instansi Wujudkan Keselamatan Warga di Tengah Bencana Alam

    Kolaborasi Lintas Instansi Wujudkan Keselamatan Warga di Tengah Bencana Alam

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Gianyar – Ubud, Selasa (16/9/2025) Telah dilaksanakan kegiatan penanganan bencana alam pohon jenis Canging yang tumbang melintang di atas jalan raya Panestanan Kelod, Banjar Panestanan Kelod, Desa Sayan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar. Penanganan dilakukan dengan menggunakan 1 unit mobil Sky Lift, gergaji mesin, sabit, kapak, dan skop guna mempercepat proses pemotongan batang pohon yang cukup […]

  • Kodim Dompu Bangun Karakter Prajurit Lewat Sunah Rasulullah

    Kodim Dompu Bangun Karakter Prajurit Lewat Sunah Rasulullah

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Dompu NTB– Kodim 1614/Dompu menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H/2025 M di Masjid Al Muna’ady Makodim 1614/Dompu, Senin (08/09/2025). Kegiatan yang mengusung tema “Membangun Karakter Personel TNI Prima Melalui Sunah Rasulullah” ini dipimpin langsung oleh Dandim 1614/Dompu, Letkol Czi Janu Hendarto SE. Hadir dalam acara tersebut jajaran perwira staf, para Danramil, anggota Kodim […]

expand_less