Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Koramil 1608-07/Monta Optimalkan Warga Jaga Lingkungan Mandiri

Babinsa Koramil 1608-07/Monta Optimalkan Warga Jaga Lingkungan Mandiri

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 29 Des 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Monta _ Minggu malam tanggal 28 Desember 2025, para Babinsa Koramil 1608-07/Monta melaksanakan patroli siskamling dan ronda malam di beberapa desa binaan seperti Simpasai, Sakuru, Parado Wane, dan Monta. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban serta mempererat tali silaturahmi antara warga.

Dalam patrolinya, Babinsa memberikan himbauan kepada warga agar saling mengingatkan dan menjaga keamanan lingkungan serta tidak mudah terpancing emosi apalagi bertindak main hakim sendiri yang dapat berakibat pada masalah hukum. Babinsa juga meminta warga untuk selalu melaporkan tamu yang datang dari luar desa agar dapat diantisipasi dengan baik.

Selain itu, Babinsa Parado Wane, Serka Maman, mengajak generasi muda untuk menjauhi narkoba, minuman keras, serta senjata tajam yang dapat merusak moral dan citra masyarakat. Ia juga menekankan pentingnya pendidikan ilmu agama sebagai benteng generasi muda menghadapi pengaruh negatif.

Di Desa Monta, Serka Sukri menyampaikan agar warga tidak begadang terlalu malam demi menjaga ketenangan dan kenyamanan lingkungan sekitar. Warga diimbau untuk menghindari aktivitas yang dapat memicu konflik sehingga suasana tetap kondusif.

Kegiatan patroli teritorial dan ronda malam yang rutin dilakukan Babinsa Koramil Monta ini diharapkan dapat menciptakan situasi yang aman dan nyaman di seluruh desa binaan sekaligus memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kepedulian Satgas Dengan Bagi Bubur Kacang Gratis Kepada Siswa SD di Perbatasan

    Kepedulian Satgas Dengan Bagi Bubur Kacang Gratis Kepada Siswa SD di Perbatasan

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Belu – Pos Fohuk berikan makan berupa bubur kacang hijau dan roti gratis kepada siswa SD Inpres Loonuna di Desa Loonuna, Kecamatan Lamaknen Selatan, Kabupaten Belu. Rabu (06/08/2025). Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Wadanpos Fohuk Sertu Ikram Paokuma bersama anggotanya ini mendapat pujian dan ucapan terimakasih dari pihak sekolah dalam mendukung tumbuh kembang anak dalam […]

  • Jaga Kesehatan dan Fisik, Polsek Seltim Gelar Olah Raga pagi

    Jaga Kesehatan dan Fisik, Polsek Seltim Gelar Olah Raga pagi

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Seltim, Guna menjaga kebugaran tubuh dan untuk mendukung pelaksanaan tugas, personil Polsek Seltim, Polres Tabanan hari ini Sabtu (22/11/2025) melaksanakan apel pagi kemudian dilanjutkan olah raga bersama dipimpin Kapolsek Seltim AKP I Dewa Made Pramantara, S.H. “Untuk olah raga kali ini adalah Senam di tempat kemudian dilanjutkan dengan bersih – bersih […]

  • Babinsa Rindi Umalulu Dorong Petani Maksimalkan Hasil Panen Padi

    Babinsa Rindi Umalulu Dorong Petani Maksimalkan Hasil Panen Padi

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu jajaran Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu Syamsurijal melaksanakan kegiatan pendampingan ketahanan pangan (Hanpangan) dengan mendampingi para petani mengecek kondisi padi yang siap dipanen di Desa Wanga, Kecamatan Rindi Umalulu, Kabupaten Sumba Timur, Senin (27/10/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap peningkatan hasil pertanian masyarakat sekaligus untuk […]

  • Cegah Pelanggaran, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Amankan dan Deportasi 13 WNA

    Cegah Pelanggaran, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Amankan dan Deportasi 13 WNA

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Wini – Pengawasan ketat yang dilakukan Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad Pos Wini membuahkan hasil. Tiga belas (13) Warga Negara Asing (WNA) asal Timor Leste berhasil diamankan dan dideportasi karena masuk ke wilayah Indonesia secara ilegal di Desa Wini, Kec. Insana Utara, Kab. Timor Tengah Utara (TTU). Senin (08/12) WNA tersebut terdiri […]

  • Wujudkan Kepedulian, Babinsa Ikut Bantu Dalam Proses Pengerjaan Pembangunan Rumah Warga

    Wujudkan Kepedulian, Babinsa Ikut Bantu Dalam Proses Pengerjaan Pembangunan Rumah Warga

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Guna meringankan pekerjaan masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Desa Webetun Koramil 1605-09/Biudukfoho Sertu Sebastiao De Jesus turut terlibat dalam membantu proses pembangunan rumah milik Mama Elisabet Makleat seorang Ibu rumah tangga di Desa Biudukfoho, Kecamatan Rinhat, Kabupaten Malaka, Kamis (9/10/2025). Babinsa Sertu Sebastiao De Jesus mengatakan keterlibatannya dalam kegiatan pembangunan rumah warga ini […]

  • Wujudkan Kamtibmas, Babinsa Kodim 1602/Ende Lakukan Monitoring di Desa Nida

    Wujudkan Kamtibmas, Babinsa Kodim 1602/Ende Lakukan Monitoring di Desa Nida

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka menciptakan keamanan wilayah dan mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Dasilva, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Desa Nida, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, pada Jumat (17/10/2025). Kegiatan dimulai pukul 09.35 WITA dan berlangsung hingga selesai dengan suasana yang aman, tertib, dan penuh keakraban […]

expand_less