Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Wujud Kepedulian Babinsa, Mediasi Masalah Tanah Warga Berlangsung Kondusif

Wujud Kepedulian Babinsa, Mediasi Masalah Tanah Warga Berlangsung Kondusif

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
  • visibility 11
  • comment 0 komentar

NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 01/Lewa Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Bethanius William, bersama Camat Nggoa, Kepala Desa, serta RT dan RW melaksanakan kegiatan mediasi permasalahan tanah dan pembagian tanah antara Bapak Rimbang dengan saudaranya. Kegiatan tersebut berlangsung di rumah Bapak Rimbang, Desa Praihambuli, Kecamatan Nggoa, Kabupaten Sumba Timur, pada Jumat (26/12/2025).
Mediasi ini dilaksanakan sebagai upaya untuk menyelesaikan permasalahan secara kekeluargaan agar tidak menimbulkan konflik berkepanjangan di tengah masyarakat. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama aparat pemerintah setempat berperan sebagai penengah serta memberikan pemahaman kepada kedua belah pihak agar mengutamakan musyawarah dan mufakat.
Pratu Bethanius William menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa dalam kegiatan mediasi merupakan bentuk kepedulian TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaan. Ia berharap permasalahan yang terjadi dapat diselesaikan dengan baik, adil, dan tidak menimbulkan perpecahan di antara keluarga maupun warga sekitar.
Dengan adanya mediasi ini, diharapkan tercipta kesepakatan bersama yang dapat diterima oleh semua pihak, sehingga situasi keamanan dan keharmonisan masyarakat Desa Praihambuli tetap terjaga dengan baik.

(Pendim 1601 ST)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1621-04/Amanatun Utara Pantau Pasar Mingguan di Desa Hoineno

    Babinsa Koramil 1621-04/Amanatun Utara Pantau Pasar Mingguan di Desa Hoineno

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Pada hari Rabu, tanggal 30 Juli 2025, pukul 10.30 WITA, Babinsa Koramil 1621-04/Amanatun Utara, Sertu Yosri Tamelan, melaksanakan pemantauan pasar mingguan di Desa Hoineno, Kecamatan Nunkolo. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau kestabilan harga pasar dan menjaga keamanan serta ketertiban di pasar. Dalam kesempatan ini, Babinsa Sertu Yosri Tamelan menghimbau kepada masyarakat agar selalu menjaga keamanan […]

  • Provos Kodim Kawal Langsung Razia Gabungan di Karijawa

    Provos Kodim Kawal Langsung Razia Gabungan di Karijawa

    • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 42
    • 0Komentar

    Dompu, NTB –Kodim 1614/Dompu menunjukkan dukungan aktif dalam pelaksanaan Operasi Patuh Rinjani 2025 yang digelar bersama instansi gabungan pada Rabu, 23 Juli 2025. Operasi ini dilaksanakan di wilayah Kelurahan Karijawa, dengan tujuan menertibkan pengendara yang tidak memenuhi syarat administrasi dan teknis kendaraan. Kegiatan ini melibatkan total 22 personel gabungan, yang terdiri dari unsur TNI, Polri, […]

  • Sinergi TNI dan Masyarakat, Babinsa Kawal Upacara Pitra Yadnya di Banjar Adat Brahmana Bukit

    Sinergi TNI dan Masyarakat, Babinsa Kawal Upacara Pitra Yadnya di Banjar Adat Brahmana Bukit

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Bangli – Sebagai wujud nyata pengabdian dan peran teritorial di tengah masyarakat, Babinsa Kelurahan Cempaga, Koramil 01/Bangli, Kodim 1626/Bangli, Serka Nengah Artawan bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Cempaga melaksanakan pengamanan jalannya Upacara Pitra Yadnya (Ngaben) almarhum Ida Ayu Nyoman Mayun, bertempat di Setra Ganda Mayu, Banjar Adat Brahmana Bukit, Kelurahan Cempaga, Kecamatan/Kabupaten Bangli, Jumat (15/8/2025). Upacara sakral […]

  • Melalui Komsos, Babinsa Lamung Dorong Warga Peduli Lingkungan Aman dan Tertib

    Melalui Komsos, Babinsa Lamung Dorong Warga Peduli Lingkungan Aman dan Tertib

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat,NTB – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan, Babinsa Desa Lamung, Serda Lalu Rupawan dari Koramil 1628-03/Seteluk, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di wilayah binaannya, Desa Lamusung, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Kamis (16/10/2025). Dalam kegiatan tersebut, Serda Lalu Rupawan menekankan […]

  • Inovasi “Si Doras” Diresmikan Bupati Tabanan Saat Pelantikan Pengurus PMI

    Inovasi “Si Doras” Diresmikan Bupati Tabanan Saat Pelantikan Pengurus PMI

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Tabanan PR – Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., menghadiri sekaligus memberikan sambutan dalam pelantikan kepengurusan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tabanan Masa Bakti 2025–2030 yang dirangkaikan dengan launching program inovasi “Si Doras” (Singasana Donor Darah ASN). Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Rapat Utama Jayaning Singasana Kantor Bupati Tabanan, Jumat, (9/1). Acara […]

  • Polres Tabanan Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian, Sekaligus Berikan Penghargaan bagi Personel Berprestasi

    Polres Tabanan Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian, Sekaligus Berikan Penghargaan bagi Personel Berprestasi

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Polres Tabanan melaksanakan Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian bagi tiga personel pada periode 1 November 2025 yang dirangkaikan dengan pemberian penghargaan kepada personel berprestasi, Senin (03/11/2025) di Lapangan Mako Polres Tabanan. Upacara berlangsung mulai pukul 08.00 hingga 08.40 WITA dan dipimpin langsung Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu […]

expand_less