Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sinergitas TNI–Polri, Polres Klungkung Bersama Kodim 1610/Klungkung Gelar Patroli Skala Besar Amankan Malam Natal

Sinergitas TNI–Polri, Polres Klungkung Bersama Kodim 1610/Klungkung Gelar Patroli Skala Besar Amankan Malam Natal

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Klungkung – Dalam rangka menciptakan situasi harkamtibmas yang aman dan kondusif pada perayaan Malam Natal Tahun 2025, Polres Klungkung bersinergi dengan Kodim 1610/Klungkung melaksanakan kegiatan Patroli Skala Besar di wilayah hukum Polres Klungkung, Rabu malam (24/12/2025).

Kegiatan patroli skala besar ini dipimpin oleh Kasat Samapta Polres Klungkung AKP I Gusti Made Mahendra, S.Sos., dengan melibatkan personel gabungan TNI–Polri. Patroli dilaksanakan secara mobile dan stasioner dengan menyasar lokasi-lokasi strategis, pusat keramaian masyarakat, rumah ibadah, serta jalur-jalur utama yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas.

Kasat Samapta Polres Klungkung AKP I Gusti Made Mahendra, S.Sos., mengatakan bahwa patroli skala besar ini merupakan wujud nyata sinergitas TNI–Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya pada momentum perayaan Malam Natal.

“Patroli skala besar ini kami laksanakan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya umat Kristiani yang melaksanakan ibadah Malam Natal, serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah Kabupaten Klungkung,” ujarnya.

Selama pelaksanaan patroli, personel gabungan juga memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat agar tetap menjaga ketertiban, keamanan, serta toleransi antarumat beragama.

Dengan dilaksanakannya patroli skala besar secara sinergis antara TNI dan Polri, diharapkan situasi keamanan di wilayah Kabupaten Klungkung tetap terjaga dalam keadaan aman, damai, dan kondusif selama perayaan Natal Tahun 2025.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Antisipasi Gangguan Kamtibmas Polsek Penebel  Patroli Malam Hari

    Antisipasi Gangguan Kamtibmas Polsek Penebel Patroli Malam Hari

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Polres Tabanan, Polsek Penebel Sabtu 27 September 2025 pkl 03.00 wita sampai dengan 05.00 wita Guna tetap mewujudkan sitkamtibmas di wilayah hukum Polsek Penebel agar tetap kondusif, Perwira Pengawas Polsek Penebel IPDA I PUTU RAH SUAMBA memimpin personil piket fungsi melaksanakan patroli Subuh. Seperti halnya kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini personil Gabungan piket fungsi […]

  • Babinsa Keliki Tegaskan Komitmen Hadir di Tengah Masyarakat Lewat Pengamanan Upacara Adat

    Babinsa Keliki Tegaskan Komitmen Hadir di Tengah Masyarakat Lewat Pengamanan Upacara Adat

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Gianyar – Tegallalang Suasana khidmat penuh nuansa religius terlihat pada Sabtu (6/9/2025) di Desa Adat Sebali, Desa Keliki, Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar. Ratusan masyarakat tampak larut dalam prosesi adat Ngiring Sesuunan (Ida Bhatara) dari Pura Jemeng menuju Pura Padang Likad dalam rangka perayaan Hari Raya Saraswati. Kegiatan sakral ini mendapat dukungan penuh dari aparat kewilayahan, […]

  • Babinsa Patroli Pantau Aktifitas Warga,Ciptakan Suasana Aman di Wilayah Binaan

    Babinsa Patroli Pantau Aktifitas Warga,Ciptakan Suasana Aman di Wilayah Binaan

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam upaya menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan di wilayah teritorial Koramil 01/Ba’a Kodim 1627/Rote Ndao, Babinsa Sertu Nelson Sine dan Koptu Alis Sinlae bersama anggota organisasi Pemuda melaksanakan patroli di seputaran Koramil Ba’a dan tempat keramaian,Jumat (19/9/2025). “Demi menciptakan situasi kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) yang kondusif di wilayah teritorial Koramil 01/Ba’a […]

  • Babinsa Sampir Hadir Pastikan Pengukuran Tanah Warga Berjalan Tertib dan Aman

    Babinsa Sampir Hadir Pastikan Pengukuran Tanah Warga Berjalan Tertib dan Aman

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Kelurahan Sampir Koramil 1628-01/Taliwang, Koptu Fahrurrozi, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus pendampingan pengukuran tanah warga pada Rabu (24/12/2025) sekitar pukul 11.30 WITA. Kegiatan tersebut berlangsung di wilayah Lebo Taliwang, kawasan Foto Cermek, Kelurahan Sampir, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Pendampingan dilakukan bersama staf Kelurahan Sampir dalam rangka proses pengukuran […]

  • Pura Ped Dibanjiri Pemedek, Koramil Dan Polsek Nusa Penida Bersama Pecalang Tingkatkan Pengamanan

    Pura Ped Dibanjiri Pemedek, Koramil Dan Polsek Nusa Penida Bersama Pecalang Tingkatkan Pengamanan

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Klungkung,- Puncak pujawali di Pura Penataran Ped yang jatuh pada Buda Cemeng Klawu tepat hari ini Rabu ( 20/08/25 ) terus dibanjiri pemedek. Seperti yang tampak saat ini, meski hari sudah malam, namun tak sedikitpun menurutkan langkah para pemedek untuk tangkil bersembahyang. Hal tersebut disampaikan Serda Zainul, Babinsa Koramil 1610-04/Nusa Penida yang terjun melaksanakan pengawalan […]

  • Pengamanan Ibadah Malam Natal di Pos Pembinaan Umat Ordokarmel Batunya Berjalan Kondusif

    Pengamanan Ibadah Malam Natal di Pos Pembinaan Umat Ordokarmel Batunya Berjalan Kondusif

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti melaksanakan kegiatan pengamanan ibadah malam Natal umat Nasrani yang berlangsung pada Rabu, 24 Desember 2025, mulai pukul 18.00 WITA hingga selesai, bertempat di Pos Pembinaan Umat Ordokarmel Banjar Batunya, Desa Batunya, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan. Kegiatan pengamanan ini dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Batunya sebagai bentuk pelayanan Polri dalam menjamin rasa […]

expand_less