Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Letkol Samuel Asdianto Beri Pengarahan Inspiratif di Hadapan Anggota Koramil Woha

Letkol Samuel Asdianto Beri Pengarahan Inspiratif di Hadapan Anggota Koramil Woha

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
  • visibility 7
  • comment 0 komentar

Woha – Bima, 23 Desember 2025 — Pada Selasa pagi, di Makoramil 1608-04/Woha, berlangsung kegiatan silaturahmi Komandan Kodim 1608/Bima Letkol Arh. Samuel Asdianto Limbongan S.Kom., M.Sc bersama Ketua Persit KCK Cabang XXVII Kodim 1608/Bima Ny. Risky Julita dengan penuh hangat dan keakraban.

Kunjungan ini dihadiri seluruh anggota Koramil 1608-04/Woha dan anggota Persit Ranting V Koramil tersebut. Selain Danramil 1608-04/Woha Kapten Inf. Ibrahim, para Danpos Ramil di beberapa wilayah, serta seluruh staf dan anggota.

Kegiatan dimulai dengan sambutan hangat Danramil 04/Woha. Dandim memberikan pengarahan kepada seluruh anggota dan ibu Persit dengan menyampaikan rasa syukur atas kesempatan menjaga silaturahmi dan memperkenalkan dirinya sebagai Komandan Kodim yang baru.

Letkol Arh. Samuel menekankan pentingnya bertatap muka, berdiskusi, dan saling bertukar informasi agar dapat mengenal kondisi wilayah dan anggota lebih dekat. Menurutnya, seorang prajurit harus banyak “melihat dan mendengar” untuk menemukan solusi terbaik dalam menghadapi setiap permasalahan masyarakat.

Dandim juga mengapresiasi peran aktif jajarannya yang selalu hadir di tengah masyarakat sebagai solusi berbagai persoalan. Budaya dan tradisi yang sudah terbangun ini harus terus dijaga agar TNI AD tetap menjadi garda terdepan dalam menjaga ketenangan dan keamanan.

Selanjutnya, sesi diskusi dan komunikasi langsung dengan anggota Koramil dan ibu ketua Persit berlangsung penuh kehangatan. Ketua Persit KCK Cabang XXVII memberikan arahan motivasi khusus kepada anggota Persit. Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama dan rangkaian acara selesai dengan lancar.

Kunjungan silaturahmi ini tidak hanya menjadi ajang perkenalan, tapi juga momentum untuk mempererat solidaritas dan meningkatkan semangat kerja seluruh anggota Koramil serta Persit jajaran Kodim 1608/Bima.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Atensi Akhir Pekan, Blue Light Patrol Polsek Dentim Sasar Titik Rawan Kamtibmas

    Atensi Akhir Pekan, Blue Light Patrol Polsek Dentim Sasar Titik Rawan Kamtibmas

    • calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Polsek Denpasar Timur (Dentim) melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol sebagai bentuk atensi pengamanan akhir pekan guna menjaga stabilitas situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Dentim. Kegiatan patroli yang dilaksanakan pada Minggu (30/11/2025) dini hari ini dipimpin langsung Kapolsek Dentim, Kompol I Ketut Tomiyasa, S.H.,M.H. Patroli dimulai pukul 00.15 Wita dengan rute patroli menyasar sejumlah titik […]

  • Gotong Royong Babinsa, Pondasi Jalan Pemakaman Desa Desaloka Rampung Lancar

    Gotong Royong Babinsa, Pondasi Jalan Pemakaman Desa Desaloka Rampung Lancar

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Ramil 1628-03 Seteuk, Sertu Sayuti, memimpin kegiatan gotong royong pembuatan pondasi badan jalan di pemakaman umum Desa Desaloka, Dusun Umatan. Kegiatan berlangsung pada Selasa, 21 Oktober 2025, pukul 11.30 WITA dan berjalan dengan aman serta lancar. Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian aparat TNI terhadap pembangunan infrastruktur di desa dan […]

  • Wujud Kepedulian TNI untuk Petani, Pengecoran Saluran Irigasi TMMD ke-126 di Benteng Tawa Hampir Rampung

    Wujud Kepedulian TNI untuk Petani, Pengecoran Saluran Irigasi TMMD ke-126 di Benteng Tawa Hampir Rampung

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ngada, 2 November 2025 – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada terus menunjukkan perkembangan signifikan. Hingga hari ini, kegiatan fisik berupa pengecoran lantai saluran irigasi di lokasi Pu’un Keo, Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada telah mencapai progres 89 persen. Dansatgas TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada, Letkol Inf. Imam Subekti S.E.M.I.P […]

  • Merah Putih Menghiasi Kantor Desa Tihingan, Bendera Dan Umbul_Umbul Dipasang Babinsa Bersama Staf Desa Dan KKN Unud

    Merah Putih Menghiasi Kantor Desa Tihingan, Bendera Dan Umbul_Umbul Dipasang Babinsa Bersama Staf Desa Dan KKN Unud

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Klungkung,- Menjelang perayaan HUT Ke 80 Kemerdekaan RI tahun 2025, Babinsa Timuhun Koramil 1610-02/Banjarangkan terus menggelorakan semangat merah putih dengan pemasangan bendera merah putih di setiap lokasi. Kaliini dengan bersinergi bersama staf desa dan mahasiswa KKN Unud, Babinsa Serda Kadek Dwi Awan menghias kantor desa Timuhun dengan nuansa merah putih, Rabu ( 06/08/25 ). Disamping […]

  • Polwan Patroli Humanis di Bandara Ngurah Rai, Ciptakan Suasana Adem dengan Senyuman

    Polwan Patroli Humanis di Bandara Ngurah Rai, Ciptakan Suasana Adem dengan Senyuman

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Badung – Patroli humanis Polwan Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai terus dilakukan untuk menjaga situasi tetap aman dan nyaman di lingkungan bandara. Pada Rabu (3/9/2025), personel Polwan terlihat menyapa masyarakat dengan ramah di terminal domestik Bandara I Gusti Ngurah Rai. Dengan senyum hangat, para Polwan memberikan imbauan Kamtibmas agar masyarakat selalu berhati-hati membawa […]

  • Komsos Humanis Babinsa Pratu Ryan Naga Dorong Kemanunggalan TNI dan Rakyat di Jegharangga

    Komsos Humanis Babinsa Pratu Ryan Naga Dorong Kemanunggalan TNI dan Rakyat di Jegharangga

    • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mempererat hubungan dan membangun sinergi dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Pratu Ryan Naga, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga di Dusun Niomaga, Desa Jegharangga, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pada pukul 10.00 WITA dan berlangsung hingga pukul 11.30 WITA. Dalam suasana santai namun bermakna, Babinsa berdialog langsung dengan lima orang […]

expand_less