Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Pasiter Kodim 1614/Dompu: Pembangunan KDKMP Harus Sesuai Tahapan dan Aturan

Pasiter Kodim 1614/Dompu: Pembangunan KDKMP Harus Sesuai Tahapan dan Aturan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Rapat pembahasan lanjutan penggunaan aset dalam rangka percepatan pembangunan fisik gerai dan pergudangan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) Tahun 2025 digelar di Kantor Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Dompu, Selasa (23/12/2025). Rapat dipimpin oleh Asisten Perekonomian, Pembangunan dan Kesra Setda Dompu, Nukman, SH, M.Si, dan diikuti sekitar 20 peserta dari lintas instansi.

Rapat ini dihadiri oleh perwakilan Kodim 1614/Dompu, Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD), Dinas Perhubungan, para kepala KDKMP se-Kabupaten Dompu, pengelola aset koperasi desa/kelurahan, serta tamu undangan lainnya. Kehadiran lintas sektor ini mencerminkan keseriusan dan sinergi bersama dalam menyukseskan program nasional Koperasi Merah Putih sebagai motor penggerak ekonomi kerakyatan.

Dalam rapat tersebut, Pasi Ter Kodim 1614/Dompu Letda Inf Abubakar memberikan penekanan penting terkait kesiapan aset KDKMP. Ia menyampaikan bahwa secara kuantitas, jumlah KDKMP di Kabupaten Dompu telah memenuhi ketentuan yang ditetapkan. Namun demikian, dari hasil survei di lapangan masih ditemukan sejumlah kendala pada aspek kualitas lokasi aset.

“Beberapa lahan yang diusulkan belum memenuhi standar, baik dari sisi kelayakan lahan maupun status bangunan yang sudah ada. Ini harus menjadi perhatian bersama agar tidak menimbulkan persoalan hukum dan administratif di kemudian hari,” tegas Letda Inf Abubakar.

Ia juga menekankan bahwa keterlibatan TNI AD melalui Kodim 1614/Dompu bertujuan untuk memastikan seluruh tahapan program berjalan sesuai aturan, tepat sasaran, dan mendukung kepentingan masyarakat. Oleh karena itu, setiap proses harus dilaksanakan berdasarkan kesepakatan bersama serta mengikuti mekanisme yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Dompu, Hj. Daryati Kustilawati, SE, M.Si, mengungkapkan bahwa hingga saat ini telah terbangun enam gerai KDKMP, 81 titik aset telah disurvei, dan 73 koperasi telah terdaftar. Namun, beberapa lokasi harus mengalami perubahan karena dinilai tidak layak, termasuk tidak memenuhi standar kesehatan, sehingga diperlukan survei lanjutan bersama pelaku UMKM.

Asisten Perekonomian, Pembangunan dan Kesra Setda Dompu, Nukman, menegaskan bahwa pemanfaatan aset KDKMP harus menjadi prioritas dan segera dituntaskan karena program ini ditargetkan berjalan optimal pada semester awal tahun 2025. Ia juga mengingatkan pentingnya kehati-hatian agar program strategis ini tidak menimbulkan permasalahan di kemudian hari.

Rapat ditutup dengan kesimpulan bahwa kelengkapan data dan verifikasi status lahan KDKMP merupakan syarat mutlak sebelum pembangunan fisik gerai dan gudang dilaksanakan. Selain itu, pengelolaan aset Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih harus dilakukan secara profesional, terkoordinasi, dan bersinergi antarinstansi demi terwujudnya pembangunan ekonomi desa yang berkelanjutan, Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan aman dan lancar.

(Pendim 1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Tabanan Gelar Jumat Curhat di Wantilan Pura Dalem, Perkuat Sinergitas dengan Desa Adat Kota Tabanan

    Polres Tabanan Gelar Jumat Curhat di Wantilan Pura Dalem, Perkuat Sinergitas dengan Desa Adat Kota Tabanan

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Polres Tabanan kembali melaksanakan program Jumat Curhat sebagai wadah komunikasi langsung antara kepolisian dan masyarakat. Kegiatan kali ini digelar di Wantilan Pura Dalem Desa Adat Kota Tabanan, Desa Delod Peken, Kecamatan/Kabupaten Tabanan, pada Jumat (21/11/2025) pukul 09.00–09.55 Wita. Dipimpin oleh Waka Polres Tabanan KOMPOL I GD MD […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Berikan Himbauan Waspada Kamtibmas di Kecamatan Nangapanda

    Babinsa Kodim 1602/Ende Berikan Himbauan Waspada Kamtibmas di Kecamatan Nangapanda

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Kodim 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Ndorurea 1, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, Sabtu (30/8). Kegiatan ini diawali dengan sholat Jumat berjamaah di Masjid Al-Qaudsar Puuwaru Dusun 2. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa Kopda Faisal Idrus bersama masyarakat sekitar melakukan monitoring keamanan wilayah dan memberikan himbauan agar warga […]

  • Tingkatkan Partisipasi TNI, Babinsa Serda Ariance Hadiri Rapat Pembangunan Desa

    Tingkatkan Partisipasi TNI, Babinsa Serda Ariance Hadiri Rapat Pembangunan Desa

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur. Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu, Kodim 1601/Sumba Timur, Serda Ariance Dida, menghadiri rapat Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) yang dilaksanakan di Aula Kantor Desa Matawai Atu, Kecamatan Umalulu, Kabupaten Sumba Timur, pada Senin (15/09/2025). Kegiatan Musrenbangdes tersebut merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk menampung aspirasi masyarakat dalam menyusun rencana pembangunan desa tahun anggaran berikutnya. […]

  • Berikan Materi Wasbang, Babinsa Harap Dapat Mejaga Ketertiban Dan Keamanan Wilayah.

    Berikan Materi Wasbang, Babinsa Harap Dapat Mejaga Ketertiban Dan Keamanan Wilayah.

    • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA Babinsa Koramil 1603-04/Kewapante Kodim 1603/Sikka Serka Muhammad Nur, menghadiri kegiatan Pelatihan Kebangsaan bagi Perlindungan Masyarakat (Linmas) Desa Tana Duen tahun 2025 di Aula Kantor Desa Tana Duen, Kec. Kangae, Kab. Sikka, Sabtu(02/08/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Linmas dalam menjaga keamanan dan ketertiban di desa. Dalam kegiatan ini, Babinsa Serka Muhammad Nur memberikan […]

  • Polsek Kuta Utara Amankan Ibadah Malam Natal

    Polsek Kuta Utara Amankan Ibadah Malam Natal

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Kuta Utara – Untuk menjamin rasa aman dan nyaman saat umat Kristiani menjalani ibadah malam Natal tahun 2025, Polsek Kuta Utara menerjunkan personelnya guna melakukan pengamanan di sejumlah Gereja maupun Rumah Doa yang tersebar di daerah Hukum Polsek Kuta Utara. Rabu (24/12/2025) malam. Pengamanan Ibadah Malam Natal di backup puluhan Personel Polres Badung baik pengamanan […]

  • Kapolres Klungkung Hadiri Penilaian Lomba Kampung Pancasila di Desa Kampung Gelgel.

    Kapolres Klungkung Hadiri Penilaian Lomba Kampung Pancasila di Desa Kampung Gelgel.

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Kapolres Klungkung AKBP Alfons W. P. Letsoin, S.I.K., menghadiri kegiatan Penilaian Lomba Kampung Pancasila yang berlangsung di Masjid Nurul Huda, Desa Kampung Gelgel, Kabupaten Klungkung.Kegiatan ini menjadi bagian penting dalam penilaian Kampung Pancasila tingkat nasional tahun 2025, (17/11). Acara tersebut juga dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Klungkung, Dandim 1610/Klungkung, Radja Klungkung […]

expand_less