Kapolres Klungkung Cek Kesiapan Pos Pelayanan Goa Lawah dalam Ops Lilin Agung 2025
- account_circle arash news
- calendar_month Selasa, 23 Des 2025
- visibility 9
- comment 0 komentar

Klungkung – Dalam rangka memastikan kesiapan personel dan sarana prasarana pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Kapolres Klungkung AKBP Alfons W.P. Letsoin, S.I.K., selaku Kaops Res Ops Lilin Agung 2025, didampingi Wakapolres Klungkung Kompol I Made Ariawan, S.H., bersama Pejabat Operasi melaksanakan kegiatan pengecekan Pos Pelayanan Goa Lawah, Kabupaten Klungkung.
Pengecekan tersebut meliputi kesiapan personel, kelengkapan administrasi, sarana pendukung pelayanan masyarakat, serta pelaksanaan tugas pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di sekitar kawasan objek wisata dan tempat ibadah Goa Lawah yang menjadi salah satu titik keramaian masyarakat.
Kapolres Klungkung AKBP Alfons W.P. Letsoin, S.I.K., menegaskan bahwa keberadaan Pos Pelayanan diharapkan mampu memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya selama pelaksanaan Ops Lilin Agung 2025. Ia juga menekankan pentingnya sikap humanis, kesiapsiagaan, serta pelayanan prima kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan kepolisian.
Dengan dilaksanakannya pengecekan ini, diharapkan seluruh personel yang bertugas dapat menjalankan tugas secara optimal sehingga rangkaian perayaan Natal dan Tahun Baru di wilayah hukum Polres Klungkung dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
Apresiasi Bendesa Pura Goa Lawah I Putu Juliadi menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada jajaran Polres Klungkung atas pelaksanaan pengamanan melalui Ops Lilin Agung 2025. Ia menilai kehadiran Pos Pelayanan dan personel kepolisian sangat membantu dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta kelancaran aktivitas masyarakat dan umat yang berkunjung maupun bersembahyang di Pura Goa Lawah.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar