Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Bansos Perbatasan Bukti Nyata Kepedulian Kodim 1604

Bansos Perbatasan Bukti Nyata Kepedulian Kodim 1604

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
  • visibility 13
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika ke-80 Tahun Anggaran 2025, Kodim 1604/Kupang melaksanakan kegiatan bantuan sosial berupa pembagian sembako kepada masyarakat di wilayah perbatasan RI–RDTL. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Pgs. Pasiren Kodim 1604/Kupang Kapten Inf I Ketut Sabda Andika bersama enam orang anggota, bertempat di Desa Netemnanu Utara, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang.Senin (22/12/2025).

Pelaksanaan bantuan sosial dipusatkan di lokasi SMP Negeri Amfoang Timur, Desa Netemnanu Utara, dengan jumlah bantuan sebanyak 572 paket sembako. Kegiatan ini merupakan bagian dari wilayah binaan Koramil 1604-03/Naikliu dan menyasar warga yang membutuhkan, antara lain lansia, janda dan duda tidak mampu, warga dengan kondisi ekonomi lemah, serta warga yang terdampak permasalahan sosial dan kesehatan.

Paket sembako diserahkan secara langsung kepada warga penerima bantuan, dengan isi beras 5 kilogram, minyak goreng 2 liter, gula pasir 1 kilogram, mie instan 5 bungkus, susu kental manis 1 kaleng, kecap manis 500 ml, sambal saus 500 ml, garam yodium 500 gram, serta tepung terigu 1 kilogram. Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Desa Netemnanu Utara, perangkat desa, Babinsa setempat, serta tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh pemuda.

Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I., dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kehadiran TNI AD di tengah masyarakat perbatasan. “Melalui momentum Hari Juang Kartika ke-80 ini, Kodim 1604/Kupang berkomitmen untuk terus hadir dan peduli terhadap kondisi masyarakat, khususnya di wilayah perbatasan. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban ekonomi warga serta semakin mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat,” tegas Dandim.

Selain itu, kegiatan juga diisi dengan dialog dan komunikasi sosial serta penyampaian imbauan kepada warga agar senantiasa menjaga keamanan, ketertiban, dan kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat.(Pendim1604)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim Gianyar Apresiasi Peran Danramil Ubud dalam Persembahyangan Bersama Forkopimcam

    Dandim Gianyar Apresiasi Peran Danramil Ubud dalam Persembahyangan Bersama Forkopimcam

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Gianyar – Ubud, Sabtu (6/9/2025) Suasana khidmat dan penuh makna mewarnai pelaksanaan persembahyangan bersama dalam rangka upacara Piodalan di Pura Padmasana Kantor Camat Ubud, Lingkungan Ubud, Kelurahan Ubud, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar. Kegiatan religius yang dilaksanakan secara rutin setiap tahun ini turut dihadiri jajaran Forkopimcam Ubud, termasuk Danramil 1616-02/Ubud Kapten Inf I Gede Astawa. Kehadiran […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Bakbakan Ciptakan Situasi Kondusif Saat Melaspas

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Bakbakan Ciptakan Situasi Kondusif Saat Melaspas

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Gianyar – Bakbakan, Senin (20/10/2025) Dalam rangka mendukung kelancaran pelaksanaan kegiatan adat, Babinsa Desa Bakbakan Koramil 1616-01/Gianyar Sertu Wayan Suardika bersama Bhabinkamtibmas Desa Bakbakan Aiptu Wayan Suadnyana dan Pecalang Banjar Adat Angkling melaksanakan pengamanan serta pengaturan arus lalu lintas pada kegiatan Melaspas Karya, Melaspas Madya dan Melaspas Puspa yang dipuput oleh Ida Bujangga Rsi Waisnawa […]

  • Babinsa Mangge Asi Hadir di Tengah Warga, Pastikan Bantuan Gizi BGN Tepat Sasaran

    Babinsa Mangge Asi Hadir di Tengah Warga, Pastikan Bantuan Gizi BGN Tepat Sasaran

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Jumat 24 Oktober 2025, Babinsa Desa Mangge Asi, Peltu Suratman, Koramil 1614-01 Dompu, melaksanakan pendampingan dan pemantauan kegiatan Penyaluran Logistik BGN di wilayah Desa Mangge Asi. Kegiatan ini bertujuan memastikan proses penyaluran bantuan berjalan tepat sasaran, tertib, dan lancar. Dalam kesempatan tersebut, Peltu Suratman memberikan arahan kepada para karyawan BGN agar melaksanakan […]

  • Jejak Pengabdian Estafet Kepemimpinan Lepas Sambut Korem 161/Wira Sakti

    Jejak Pengabdian Estafet Kepemimpinan Lepas Sambut Korem 161/Wira Sakti

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Korem 161/Wira Sakti menyelenggarakan acara lepas sambut dari Brigjen TNI Joao Xavier Barreto Nunes, S.E., M.M kepada Kolonel Inf. Hendro Cahyono. Pentingnya kolaborasi dan kerjasama untuk kepentingan masyarakat. Brigjen TNI Joao Xaviee Barreto Nunes, S.E., M.M yang telah menjaga keamanan dan kedaulatan Provinsi Nusa Tenggara Timor selama satu tahun 5 bulan, juga turut diapresiasi dalam […]

  • Wujudkan Kamseltibcar Lantas Di Libur Natal, Polsek Abiansemal Gelar Pengaturan Sore

    Wujudkan Kamseltibcar Lantas Di Libur Natal, Polsek Abiansemal Gelar Pengaturan Sore

    • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam rangka mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcar lantas) selama masa libur Natal, personel Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas sore hari di sejumlah titik dan jalur utama daerah hukum Polsek Abiansemal, Jumat (26/12/2025) sore. Kegiatan pengaturan lalu lintas ini difokuskan pada persimpangan jalan, jalur utama, serta kawasan yang […]

  • ‎Sinergi TNI dan Purnawirawan, Koramil Ropang Hadiri Pembentukan PWRI

    ‎Sinergi TNI dan Purnawirawan, Koramil Ropang Hadiri Pembentukan PWRI

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    ‎NTB – Sumbawa — Koramil 1607-03/Ropang melalui Babinsa Desa Telaga, Sertu Aminullah, menghadiri kegiatan Pembentukan Pengurus Persatuan Wredhatama Republik Indonesia (PWRI) Kecamatan Lenangguar masa bakti 2025–2030. Kamis (04/09/2025). ‎ ‎Kegiatan yang berlangsung di Ruang Rapat Kecamatan Lenangguar Jl. Lintas Sumbawa–Lunyuk KM 40 ini dipimpin oleh Sekcam Lenangguar, Bapak M. Alif, S.Sos. ‎ ‎Kehadiran Koramil 1607-03/Ropang […]

expand_less