Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Pengamanan Nataru, Personel Lintas Instansi Siaga di Pelabuhan Poto Tano

Pengamanan Nataru, Personel Lintas Instansi Siaga di Pelabuhan Poto Tano

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 22 Des 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka pengamanan dan pelayanan arus Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, apel gabungan Posko Terpadu dilaksanakan di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano, Kecamatan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat, Senin (22/12/2025) pagi.

Apel gabungan yang dimulai pukul 08.30 WITA tersebut dipimpin oleh Kepala KP3 Laut Tano, Aiptu Zulkarnaen, dan berlangsung dengan aman serta tertib. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapsiagaan seluruh personel lintas instansi dalam memberikan pelayanan dan pengamanan kepada masyarakat pengguna jasa penyeberangan selama momentum Natal dan Tahun Baru.

Adapun personel yang terlibat dalam pengamanan Posko Terpadu terdiri dari 13 personel Polsek KPL Tano, 1 personel TNI dari Koramil 1628-04/Poto Tano, 2 personel TNI AL, 2 personel Brimob KSB, 3 personel Sat Lantas Polres KSB, 1 personel Sat Reserse Polres KSB, 2 personel Sat Samapta Polres KSB, serta unsur pendukung dari ASDP Pelabuhan Poto Tano, Dinas Perhubungan, BPTD XII Satpel Poto Tano, KKP Pelabuhan Poto Tano, dan Jasa Raharja.

Usai apel, pada pukul 09.30 WITA, personel Posko Terpadu melaksanakan patroli gabungan di sekitar areal Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano guna memastikan keamanan, ketertiban, dan kelancaran aktivitas masyarakat. Hingga pukul 10.50 WITA, situasi di areal pelabuhan dilaporkan dalam keadaan aman dan kondusif.

Dengan adanya apel gabungan dan patroli terpadu ini, diharapkan pelayanan kepada masyarakat selama arus Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Pelabuhan Poto Tano dapat berjalan optimal, aman, dan lancar.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi dan Sportivitas Warnai Turnamen Voli Antar Puskesmas di Kabupaten Sikka

    Sinergi dan Sportivitas Warnai Turnamen Voli Antar Puskesmas di Kabupaten Sikka

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT – SIKKA Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan kegiatan masyarakat, Babinsa Koramil 1603-04/Kewapante Kodim 1603/Sikka, Serka Gabrielus Mariyanto, melaksanakan pengamanan (PAM) turnamen bola voli antar rayon Puskesmas se-Kabupaten Sikka, yang digelar dalam rangka memperingati HUT ke-61 Kesehatan Republik Indonesia, Sabtu (8/11/2025). Kegiatan turnamen tersebut diikuti oleh sejumlah tim dari berbagai Puskesmas di Kabupaten Sikka […]

  • Peringatan HUT ke-80 RI di Kodim 1612/Manggarai, Tawa Riang dari Lapangan Voli yang Unik

    Peringatan HUT ke-80 RI di Kodim 1612/Manggarai, Tawa Riang dari Lapangan Voli yang Unik

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Ruteng, 14 Agustus 2025 — Semangat kemerdekaan ke-80 Republik Indonesia di Makodim 1612/Manggarai dirayakan dengan cara yang tak biasa. Dalam sebuah turnamen voli yang penuh kejutan, para prajurit dan anggota Persit Kartika Chandra Kirana bersatu dalam tawa dan sorak-sorai. Lomba ini bukan sekadar adu skill, tetapi menguji kekompakan dengan aturan yang super unik: bermain voli […]

  • Babinsa Bersama Warga Gotong Royong Bangun Fondasi Rumah

    Babinsa Bersama Warga Gotong Royong Bangun Fondasi Rumah

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Rote Ndao -Koptu Mesak Foeh Babinsa koramil 1627-02/Pantai Baru Melaksanakan Giat karya bakti (Karbak) di Desa Ofalangga kecamatan Pantai Baru Kabupaten Rote Ndao, Selasa (5/08/24). Saat dikonfirmasi Koptu Mesak mengatakan, karya bakti membantu pembangunan rumah. merupakan usaha Babinsa untuk terus menjalin kebersamaan dan kerja sama dengan warga yang ada di wilayah binaan, dan apa yang […]

  • Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Koptu Alis Sinlae Dampingi Petani Jaga Ketahanan Pangan

    Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Koptu Alis Sinlae Dampingi Petani Jaga Ketahanan Pangan

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari ini Selasa, 26 Agustus 2025, bertempat di kompleks persawahan Limbadale, Dusun Timulasi, Desa Kuli, Babinsa Koramil 1627-01/Baa, Koptu Alis Sinlae, bersama Ketua Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A), Kepala Kompleks Persawahan, dan Kepala Subak, melaksanakan pemeriksaan pagar persawahan Limbadale tahap ke-2. Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua P3A, Babinsa Kuli, Kepala […]

  • Patroli Kodim Klungkung Sasar Rutan, Karutan Kelas II B Klungkung Apresiasi Gerak Cepat Kodim Klungkung

    Patroli Kodim Klungkung Sasar Rutan, Karutan Kelas II B Klungkung Apresiasi Gerak Cepat Kodim Klungkung

    • calendar_month Minggu, 31 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Klungkung.- Perkuat sinergitas dan pastikan kondusifitas wilayah aman dan kondusif, Danramil 1610-01/Klungkung Lettu Cpl Putu Agus bersama beberapa anggota melaksanakan kunjungan ke Rutan Kelas IIB Klungkung, Minggu ( 31/08/25 ). Kehadiran Danramil beserta rombongan disambut langsung dengan penuh hangat Kepala Rutan Kelas IIB Klungkung, Alviantino Riski Satriyo yang didampingi kepala keamanan Anak Agung Gede Weda. […]

  • Kasdam IX/Udayana Tekankan Peran Pemuda dalam Persatuan dan Kemajuan Bangsa

    Kasdam IX/Udayana Tekankan Peran Pemuda dalam Persatuan dan Kemajuan Bangsa

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Denpasar, 28 Oktober 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025, Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Taufiq Hanafi memimpin upacara yang berlangsung dengan khidmat di Lapangan I Gusti Ngurah Rai, Kepaon, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Selasa (28/10/2025). Upacara yang mengusung tema “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu” ini diikuti oleh sekitar 400 orang prajurit […]

expand_less