Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Silaturahmi Babinsa dengan Warga Jadi Sarana Edukasi Kesiapsiagaan Bencana

Silaturahmi Babinsa dengan Warga Jadi Sarana Edukasi Kesiapsiagaan Bencana

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB– Babinsa Desa Songgajah, Koramil 1614-02/Kempo, Kodim 1614/Dompu, melaksanakan kegiatan Teritorial Babinsa berupa komunikasi sosial (komsos) bersama warga binaan pada Minggu, 21 Desember 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap potensi bencana banjir akibat curah hujan yang cukup tinggi.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Dusun Mada Nggaja, Desa Songgajah, Kecamatan Kempo, Kabupaten Dompu. Babinsa Songgajah, Serda Irwan, bersilaturahmi langsung dengan warga setempat guna menyampaikan imbauan dan pesan-pesan kewaspadaan bencana.

Dalam kesempatan tersebut, Serda Irwan mengajak seluruh warga agar selalu siaga menghadapi musim hujan, mengingat Desa Songgajah merupakan wilayah yang rawan terjadi banjir. Curah hujan yang meningkat berpotensi menyebabkan luapan air, terutama di kawasan permukiman yang dekat dengan aliran sungai.

Babinsa juga menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan, khususnya saluran air di dalam perkampungan maupun aliran sungai. Hingga saat ini, beberapa aliran sungai belum memiliki tembusan yang memadai, sehingga berpotensi menimbulkan genangan air saat hujan deras.

Menurut Serda Irwan, kesiapsiagaan bencana tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tetapi juga membutuhkan kesadaran dan kebersamaan seluruh warga. Dengan menjaga kebersihan lingkungan secara rutin, risiko terjadinya banjir dapat diminimalisir.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar. Warga menyambut baik imbauan Babinsa dan menyatakan kesiapan untuk bersama-sama menjaga lingkungan demi keselamatan dan kenyamanan bersama.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Dentim Gelar Apel Opsnal dan Patroli Blue Light, Antisipasi Gangguan Kamtibmas Malam Minggu

    Polsek Dentim Gelar Apel Opsnal dan Patroli Blue Light, Antisipasi Gangguan Kamtibmas Malam Minggu

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Polsek Denpasar Timur (Dentim) menggelar Apel Opsnal Dan Blue Light Patrol yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Dentim, Kompol I Ketut Tomiyasa, S.H.,M.H., pada Sabtu (13/09/2025) malam di Mako Polsek Dentim. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai langkah preventif dalam mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas, khususnya pada malam Minggu, seperti pencurian dengan pemberatan (Curat), pencurian dengan kekerasan (Curas), pencurian […]

  • Menu Sehat dan Bergizi Jadi Pilihan Utama Paket Makan Gratis Desa Bugis

    Menu Sehat dan Bergizi Jadi Pilihan Utama Paket Makan Gratis Desa Bugis

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Bima _ Pada hari Jum’at, 24 Oktober 2025, Serda Irfan Babinsa Desa Bugis Koramil 1608-03/Sape melaksanakan pendampingan pembagian Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Desa Bugis, Kecamatan Sape. Kegiatan ini menyasar 3.341 paket makanan yang dibagikan secara bertahap mulai pukul 08.00 hingga 10.30 Wita. Pembagian MBG dilakukan dalam dua tahap, tahap pertama diberikan kepada anak […]

  • Sinergi Babinsa dan Warga Ciptakan Lingkungan Aman dan Kondusif

    Sinergi Babinsa dan Warga Ciptakan Lingkungan Aman dan Kondusif

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Pekat, NTB – Dalam rangka memperkuat keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta menjalin kedekatan dengan warga binaan, Koramil 1614-05/Pekat melaksanakan kegiatan teritorial berupa komunikasi sosial (komsos), Rabu (14/1/2026). Kegiatan komsos tersebut dilakukan oleh Babinsa Desa Beringin Jaya, Sertu Ihwan, di Dusun Ponia. Kegiatan ini bertujuan untuk membangun komunikasi yang harmonis antara aparat kewilayahan dan masyarakat […]

  • Babinsa Tingkatkan Kedekatan dengan Warga Melalui Komsos di Wilayah Binaan

    Babinsa Tingkatkan Kedekatan dengan Warga Melalui Komsos di Wilayah Binaan

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Menggelewa, NTB – Babinsa Desa Anamina, Sertu Budiman dari Koramil 1614-06/Manggelewa, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga Dusun Doro Kabbi pada Kamis, 4 Desember 2025. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya rutin TNI AD dalam menjaga kedekatan dengan masyarakat sekaligus memonitor perkembangan situasi di wilayah binaan. Keberadaan Babinsa di tengah masyarakat tersebut bertujuan mempererat […]

  • Babinsa Ende Ingatkan Warga Tetap Waspada dan Jaga Keamanan Lingkungan

    Babinsa Ende Ingatkan Warga Tetap Waspada dan Jaga Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Ramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Kelurahan Rewarangga Selatan, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende, pada Senin (05/01/2025). Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai ini bertujuan untuk memantau keamanan wilayah serta membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat. Babinsa hadir di tengah-tengah warga untuk […]

  • Babinsa Labuan Tereng Bantu Warga Nikmati Akses Air Bersih

    Babinsa Labuan Tereng Bantu Warga Nikmati Akses Air Bersih

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB – Kepedulian Tentara Nasional Indonesia (TNI) terhadap masyarakat kembali terwujud di Desa Labuan Tereng, Kecamatan Lembar, Kabupaten Lombok Barat (Lobar), Bintara Pembina Desa (Babinsa) Labuan Tereng, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-04/Gerung, melaksanakan monitoring sumur bor yang sudah beroperasi sekaligus membantu warga menyalurkan air bersih ke rumah Papuk Sahmin (67), seorang Lanjut Usia […]

expand_less