Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Satgas Kamseltibcarlantas Ops Lilin Agung 2025 Laksanakan Patroli dan Pengaturan Lalu Lintas di Jalur Ibadah Gereja

Satgas Kamseltibcarlantas Ops Lilin Agung 2025 Laksanakan Patroli dan Pengaturan Lalu Lintas di Jalur Ibadah Gereja

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
  • visibility 8
  • comment 0 komentar

Gianyar – Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan pelaksanaan Operasi Lilin Agung 2025, Satgas Kamseltibcarlantas Polres Gianyar melalui Subsatgas Patroli dan Pengaturan Lalu Lintas melaksanakan kegiatan patroli dan pengaturan arus lalu lintas di sejumlah titik rawan kemacetan dan pelanggaran, Minggu (21/12/2025).

Kegiatan difokuskan pada jalur kegiatan masyarakat menonjol, khususnya jalur persembahyangan umat Kristiani di Gereja Eben Haezer Jalan Patih Jelantik Gianyar serta Gereja Santa Maria Ratu Rosari Jalan Mulawarman Gianyar. Enam personel Subsatgas diterjunkan untuk melaksanakan pengaturan lalu lintas, patroli jalur rawan laka, serta antisipasi kemacetan.

Kapolres Gianyar AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H. dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama rangkaian perayaan Natal dan Tahun Baru.

“Kehadiran personel di lapangan bertujuan untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas serta memberikan rasa aman bagi masyarakat yang melaksanakan ibadah. Ini merupakan wujud pelayanan Polri agar masyarakat dapat beraktivitas dengan nyaman dan tertib selama Operasi Lilin Agung 2025,” ujar AKBP Chandra.

Lebih lanjut, Kapolres Gianyar menegaskan bahwa jajaran Polres Gianyar akan terus meningkatkan patroli dan pengaturan lalu lintas pada titik-titik rawan kemacetan dan kecelakaan, khususnya di jalur kegiatan keagamaan dan pusat aktivitas masyarakat.

“Kami mengimbau seluruh pengguna jalan agar mematuhi aturan lalu lintas, saling menghormati, dan mendukung terciptanya Kamseltibcarlantas yang kondusif di wilayah hukum Polres Gianyar,” tambahnya.

Dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) serta keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di wilayah Gianyar terpantau aman, tertib, dan lancar.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pastikan Aman Dan Lancar, Babinsa Selisihan Monitoring Pernikahan warga

    Pastikan Aman Dan Lancar, Babinsa Selisihan Monitoring Pernikahan warga

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Dalam berbagai kegiatan dan kesempatan, Babinsa jajaran Koramil 1610-01/Klungkung ini selalu berupaya untuk dekat dan menyatu bersama seluruh pihak di wilayah binaannya. Seperti halnya saat dirinya memonitoring acara pernikahan warga binaannya, Rabu ( 06/08/25 ). Hari ini, bersama Bhabinkamtibmas kita menghadiri acara pernikahan warga di Dusun Kangin Desa Selisihan Anak Agung Rai Sanjaya dengan mempelai […]

  • Koramil 1609-03/Seririt Distribusikan Pompa Air untuk Dukung Ketahanan Pangan

    Koramil 1609-03/Seririt Distribusikan Pompa Air untuk Dukung Ketahanan Pangan

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Buleleng, 10 September 2025 – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Koramil 1609-03/Seririt melaksanakan Gerakan Antisipasi Darurat Pangan Nasional pada Rabu (10/9). Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari perintah Komandan Kodim (Dandim) 1609/Buleleng kepada seluruh satuan jajaran di wilayah Buleleng untuk meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi potensi krisis pangan. Meski belum seluruhnya terealisasi, Koramil 1609-03/Seririt telah […]

  • Sertu I Made Mertayasa Dampingi Penyaluran Makan Bergizi Gratis di Wilayah Gianyar

    Sertu I Made Mertayasa Dampingi Penyaluran Makan Bergizi Gratis di Wilayah Gianyar

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Gianyar – Senin (20/10/2025) Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang pendidikan dan peningkatan gizi anak sekolah, Babinsa Kelurahan Gianyar Koramil 1616-01/Gianyar Sertu I Made Mertayasa melaksanakan pendampingan kegiatan Pendistribusian Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang bekerja sama dengan Yayasan Anagata Tiga Tujuh Delapan. Dalam kegiatan ini, sebanyak 967 porsi makanan bergizi didistribusikan ke beberapa […]

  • Prestasi Membanggakan, Polres Badung Raih Tiga Penghargaan Sekaligus Pada Rakorbin Polda Bali

    Prestasi Membanggakan, Polres Badung Raih Tiga Penghargaan Sekaligus Pada Rakorbin Polda Bali

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Mangupura – Polres Badung kembali menorehkan prestasi gemilang setelah berhasil meraih tiga penghargaan sekaligus dalam kegiatan Rakorbin Polda Bali. Selasa (25/11/25). Penghargaan tersebut meliputi Juara 1 Satwil Terbaik Pengisian E-UKP, Juara 1 Satwil Terbaik Pengisian E-Rohani, serta Juara 3 Satker/Satwil Konselor Teraktif. Selain itu, salah satu personel Polsek Mengwi Bhabinkamtibmas Desa Cemagi Bripka I Wayan […]

  • Antisipasi Bencana, Babinsa Maurole Ingatkan Warga Bantaran Sungai Tetap Waspada

    Antisipasi Bencana, Babinsa Maurole Ingatkan Warga Bantaran Sungai Tetap Waspada

    • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende, – Upaya menjaga stabilitas keamanan wilayah terus dilakukan Kodim 1602/Ende melalui jajaran Babinsa. Pada Sabtu (6/12), Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) sekaligus Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Ndondo, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende. Kegiatan yang dimulai pukul 08.52 WITA tersebut dilaksanakan untuk memastikan situasi keamanan tetap kondusif sekaligus memperkuat hubungan kedekatan antara […]

  • Kepala Dusun 3 Berterimakasih Kepada Babinsa Serka Lodian Mendukung Program Desa Manubelon

    Kepala Dusun 3 Berterimakasih Kepada Babinsa Serka Lodian Mendukung Program Desa Manubelon

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    KUPANG – Untuk mendukung serta menyukseskan program pembangunan di Desa Manubelon, Babinsa Koramil 1604-03/Naikliu Serka Lodian Wila Radja bersama Kepala Dusun 3, dan masyarakat bergotong royong membersihkan lokasi pembangunan jalan desa, Rabu (03/09/2025). Pembersihan jalan dimaksud ini akan dilakukan perkerasan jalan, berlokasi di wilayah Rt.009 dan Rt.010, Dusun 3, Desa Manubelon Kecamatan Amfoang Barat Daya, […]

expand_less