Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polres Klungkung Intensifkan Pengamanan Gereja pada Ibadah Minggu dalam Ops Lilin Agung 2025

Polres Klungkung Intensifkan Pengamanan Gereja pada Ibadah Minggu dalam Ops Lilin Agung 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Klungkung – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, Polres Klungkung melaksanakan pengamanan ibadah Minggu di sejumlah gereja yang berada di wilayah Kabupaten Klungkung, Minggu (21/12/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Lilin Agung 2025.

Pengamanan difokuskan di Gereja Santa Sisilia yang berlokasi di Jalan Dewi Sartika, Kelurahan Semarapura Tengah, serta gereja-gereja lainnya yang ada di wilayah Kabupaten Klungkung. Personel yang terlibat melaksanakan pengamanan secara terbuka dan tertutup guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani dalam menjalankan ibadah.

Kegiatan pengamanan meliputi pengaturan arus lalu lintas, pemeriksaan lingkungan sekitar gereja, serta patroli dialogis dengan pengurus dan jemaat gereja. Langkah ini dilakukan sebagai upaya antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas).

Kabag Ops Polres Klungkung Kompol I Nyoman Budiasa, S.H., M.H., mengatakan bahwa pengamanan ini merupakan wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat, khususnya dalam memberikan jaminan keamanan selama pelaksanaan ibadah.

“Melalui Operasi Lilin Agung 2025, Polres Klungkung berkomitmen untuk memberikan rasa aman kepada seluruh masyarakat. Pengamanan gereja ini bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan harkamtibmas serta memastikan umat dapat beribadah dengan khusyuk dan nyaman,” ujarnya.

Ia juga menambahkan bahwa Polres Klungkung terus bersinergi dengan pihak terkait dan masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif, terutama menjelang dan selama perayaan hari besar keagamaan.

Dengan adanya pengamanan ini, diharapkan pelaksanaan ibadah Minggu dapat berjalan dengan lancar, aman, dan penuh khidmat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI–Polri, Koramil 1628-01/Taliwang Laksanakan Pam Natura 2025

    Sinergi TNI–Polri, Koramil 1628-01/Taliwang Laksanakan Pam Natura 2025

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru (Natura) 2025, anggota Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan kegiatan On Call/Stenbay Pengamanan Natura Tahun 2025. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Sabtu, (27/12/2025), sekitar pukul 21.10 WITA, bertempat di Polsek Brang Rea, Kabupaten Sumbawa Barat. Pelaksanaan On Call ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan aparat kewilayahan dalam […]

  • Gotong Royong Satgas TMMD dan Warga Benteng Tawa Percepat Pembangunan Irigasi Lewur Tepu

    Gotong Royong Satgas TMMD dan Warga Benteng Tawa Percepat Pembangunan Irigasi Lewur Tepu

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Ngada, 15 Oktober 2025 — Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada terus berlanjut di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada. Pada hari ke-8 pelaksanaan, Rabu (15/10/2025), Satgas TMMD bersama masyarakat setempat melaksanakan pembersihan material dari dalam saluran irigasi Lewur Tepu sebagai tahap persiapan pemasangan mall coran. Sasaran fisik berupa pembangunan […]

  • Kompak, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Pecalang Bersatu Kawal Kekhidmatan Upacara Ngaben di Rangdu

    Kompak, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Pecalang Bersatu Kawal Kekhidmatan Upacara Ngaben di Rangdu

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Seririt – Sebagai wujud kepedulian dan pengabdian kepada masyarakat, Babinsa Desa Rangdu dari Koramil 1609-03/Seririt, Serka I Made Widi Adnyana, bersinergi dengan Bhabinkamtibmas Aiptu Ida Kade Suadnyana untuk mengamankan jalannya prosesi Upacara Ngaben almarhum Bapak Komang Kariada. Kegiatan adat ini berlangsung dengan khidmat di Banjar Dinas Kerta Nadi, Desa Rangdu, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, pada […]

  • Monitoring Wilayah, Babinsa Pantai Baru Dorong Warga Fatelilo Perkuat Gotong Royong

    Monitoring Wilayah, Babinsa Pantai Baru Dorong Warga Fatelilo Perkuat Gotong Royong

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga stabilitas dan mempererat hubungan kemasyarakatan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Roni Riberu, melaksanakan kegiatan monitoring sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat di Dusun 1 RT 001/RW 004 Desa Fatelilo, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Senin (15/9/2025) pukul 10.45 WITA. Kegiatan ini dilakukan saat masyarakat setempat […]

  • Komsos Dengan Warga, Babinsa Anjurkan Manfaatkan Lahan Yang Masih Kosong

    Komsos Dengan Warga, Babinsa Anjurkan Manfaatkan Lahan Yang Masih Kosong

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Babinsa Desa Bakiruk Koramil 1605-04/Betun Sertu Patrisius Mali dalam melaksanakan pemantauan wilayah binaannya berkesempatan melakukan komsos dengan salah seorang tokoh masyarakat di Dusun Umasukaer, Desa Bakiruk, Kecamatan Malaka Tengah, Kabupaten Malaka, Minggu (4/1/2025). Pada kesempatan itu Babinsa membahas terkait situasi dan kondisi di desa teristimewa di saat musim penghujan sekarang ini, yang mana […]

  • Blue Light Patrol di KTL 1, Satuan  Lalulintas Polres Karangasem Ciptakan Rasa Aman Pada Saat Malam Hari

    Blue Light Patrol di KTL 1, Satuan Lalulintas Polres Karangasem Ciptakan Rasa Aman Pada Saat Malam Hari

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Satuan Lalu Lintas Pada hari Jumat, 19 September 2025 sekira pukul Wita 21.00 jajaran Unit Turjawali Polres Karangasem melaksanakan tugas giat patroli hunting sistem dan Blu light patrol menggunakan kijang 1135 dengan kuat 2 personil. Dalam kegiatan tersebut menindak gar knalpot brong, pengendara yang tidak menggunakan helm dan kendaraan […]

expand_less