Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kasdim 1628 Tegaskan Dukungan Kodim Sumbawa Barat dalam Kegiatan Sosial GOW KSB

Kasdim 1628 Tegaskan Dukungan Kodim Sumbawa Barat dalam Kegiatan Sosial GOW KSB

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
  • visibility 13
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat menggelar Bhakti Sosial Jalan Santai dan Senam Sehat dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22 Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sumbawa Barat serta Hari Ibu ke-97 Tahun 2025, Jumat (19/12/2025) pagi.

Kegiatan yang mengusung tema “GOW KSB Merangkul Kenangan, Menebar Senyuman” ini dipusatkan di Pendopo Wakil Bupati Sumbawa Barat, Kelurahan Dalam, Kecamatan Taliwang, dan diikuti sekitar 300 peserta dari berbagai elemen masyarakat, khususnya perempuan dan para lansia.

Acara tersebut dihadiri Bupati Sumbawa Barat H. Amar Nurmansyah, S.T., M.Si., Wakil Bupati Sumbawa Barat Hj. Hanifah, S.Pt., M.M.Inov., Dandim 1628/Sumbawa Barat yang diwakili Kasdim Mayor Cba Agus, S.H., mantan Bupati Sumbawa Barat Dr. K.H. Zulkifli Muhadli, S.H., M.M., para kepala OPD dan SKPD, anggota Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLIV Kodim 1628/Sumbawa Barat, anggota PKK, para pensiunan, serta masyarakat umum.

Rangkaian kegiatan diawali dengan jalan santai yang dilepas langsung oleh Bupati Sumbawa Barat pada pukul 06.35 WITA. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan senam sehat bersama, pembukaan acara, doa, sambutan, serta pembagian doorprize yang diprioritaskan bagi para lansia. Seluruh rangkaian kegiatan berakhir pada pukul 08.30 WITA dan berlangsung aman serta lancar.

Dalam sambutannya, Ketua GOW KSB yang juga Wakil Bupati Sumbawa Barat Hj. Hanifah, S.Pt., M.M.Inov. menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Ia menegaskan pentingnya menjaga semangat kebersamaan lintas generasi serta kepedulian sosial terhadap para lansia. Menurutnya, kegiatan ini dapat terlaksana berkat dukungan para donatur, mengingat GOW tidak memiliki anggaran khusus.

Sementara itu, Bupati Sumbawa Barat H. Amar Nurmansyah, S.T., M.Si. mengapresiasi kegiatan yang dinilainya sarat nilai kebersamaan dan kepedulian sosial. Ia berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan karena mampu mempererat silaturahmi, mendorong pola hidup sehat, serta menghadirkan kebahagiaan bagi masyarakat, khususnya para lansia.

Melalui kegiatan ini, GOW KSB bersama Pemerintah Daerah tidak hanya memperingati hari besar organisasi dan Hari Ibu, tetapi juga menegaskan komitmen untuk memperkuat solidaritas sosial, mendorong gaya hidup sehat, serta menghormati peran dan kontribusi perempuan dalam pembangunan sosial kemasyarakatan di Kabupaten Sumbawa Barat.

(Pendim 1628/KSB)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Tegallalang Laksanakan Patroli Pemantauan Daerah Rawan Longsor dan Pohon Tumbang

    Polsek Tegallalang Laksanakan Patroli Pemantauan Daerah Rawan Longsor dan Pohon Tumbang

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Gianyar – Dalam rangka mengantisipasi potensi bencana alam, khususnya tanah longsor dan pohon tumbang, Polsek Tegallalang melaksanakan patroli pemantauan dan pengecekan daerah rawan bencana di wilayah hukumnya. Kegiatan tersebut berlangsung pada Sabtu (3/1/2026) di Jalan Raya Banjar Pakudui, Desa Kedisan, Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar. Patroli dilaksanakan oleh Piket Unit Samapta Polsek Tegallalang yang dipimpin oleh […]

  • Amankan Gala Dinner MACM Polda Bali Terjunkan Team Food Safety Dokpol

    Amankan Gala Dinner MACM Polda Bali Terjunkan Team Food Safety Dokpol

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Pengamanan gala dinner Dialogue Forum on Police Cooperation Toward Mutual Assistance in Criminal Matters (MACM) serta kegiatan 2ND Joint Committee Coorperation (JCC) Agreement In Combating Crimes Between The Indonesian National Police Of The Republic Of Indonesia And The Ministery Of Interior (MOI) Of The Kingdom Of Saudi Arabia (KSA), senin 27/10/2025. Polda Bali terjunkan Team […]

  • Kodim 1608/Bima Meriahkan HUT RI ke-80 dengan Beragam Perlombaan Seru

    Kodim 1608/Bima Meriahkan HUT RI ke-80 dengan Beragam Perlombaan Seru

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 242
    • 0Komentar

    Bima._ Suasana meriah terlihat di Makodim 1608/Bima pada Senin, 11 Agustus 2025, saat rangkaian perlombaan dalam rangka perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-80 digelar. Berbagai lomba diikuti oleh personil TNI dan anggota Persit, yang antusias berpartisipasi untuk memeriahkan momen bersejarah tersebut. Semangat kebersamaan dan kekompakan sangat terasa sepanjang acara berlangsung. Pada lomba masak nasi goreng yang […]

  • Melalui Komsos, Babinsa Golo Manting Perkuat Keamanan dan Kebersamaan Warga

    Melalui Komsos, Babinsa Golo Manting Perkuat Keamanan dan Kebersamaan Warga

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Lembor — Pada Jumat, 9 Januari 2026, anggota Koramil 1630-02/Lembor, Praka Sarjiman selaku Babinsa Desa Golo Manting, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di wilayah binaannya. Kegiatan Komsos ini merupakan salah satu metode pembinaan teritorial yang rutin dilaksanakan Babinsa guna mempererat hubungan silaturahmi serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Melalui komunikasi yang humanis dan […]

  • Antisipasi Gangguan Kamtibmas Polsek Penebel  Patroli Malam Hari

    Antisipasi Gangguan Kamtibmas Polsek Penebel Patroli Malam Hari

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Polres Tabanan, Polsek Penebel Rabu 20 Agustus 2025 pkl 03.00 wita sampai dengan 05.00 wita Guna tetap mewujudkan sitkamtibmas di wilayah hukum Polsek Penebel agar tetap kondusif, Perwira Pengawas Polsek Penebel IPDA I MADE SUARTHANA memimpin personil piket fungsi melaksanakan patroli Subuh. Seperti halnya kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini personil Gabungan piket fungsi Polsek […]

  • Sat Resnarkoba Polres Karangasem Serahkan Tersangka Kasus Narkoba ke Kejaksaan

    Sat Resnarkoba Polres Karangasem Serahkan Tersangka Kasus Narkoba ke Kejaksaan

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Kanit 2 Sat Reskrim Narkoba Polres Karangasem, IPDA I Gede Eka Sumardiana S.H., bersama anggotanya melaksanakan penyerahan tersangka dan barang bukti kepada Jaksa Penuntut Umum di Kejaksaan Negeri Karangasem. Tersangka yang diserahkan berinisial FA alias L Rabu, (03/9) Penyerahan ini merupakan tahap lanjutan dalam proses hukum kasus narkoba yang […]

expand_less