Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Jelang Perayaan Natal 2025 Dan Tahun Baru 2026, Babinsa Sakti Gelar Pembinaan Dan Pelatihan Kepada Satlinmas

Jelang Perayaan Natal 2025 Dan Tahun Baru 2026, Babinsa Sakti Gelar Pembinaan Dan Pelatihan Kepada Satlinmas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Klungkung,- Upaya mewujudkan keamanan dan ketertiban serta kondusifitas di wilayah binaan melalui peningkatan tugas dan fungsi unsur terkait di wilayah binaan terus dilakukan oleh pihak Babinsa jajaran Koramil 1610-04/Nusa Penida bersama Pemdes dan aparat Bhabinkamtibmas setempat.

Kali ini upaya itupun dilakukan Babinsa Sakti Sertu Nyoman Dayuh dengan menyasar Satlinmas Desa Sakti dengan melaksanakan pembinaan dan pembekalan pada Sabtu ( 20/12/25 ).

Kegiatan yang digelar di Kantor Desa Sakti, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung tersebut turut dihadiri oleh Kasitratib Kecamatan Nusa Penida beserta Pj. Perbekel Desa Sakti dan staf anggota Linmas Desa Sakti

Adapun rangkaian kegiatan diawali dengan pemberian materi teori di ruangan tentang tugas dan fungsi Linmas oleh Kasitratib Kecamatan Nusa Penida serta pembinaan disiplin oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Babinsa Sakti Sertu Nyoman Dayuh menjelaskan bahwa pembinaan dan pembekalan ini sengaja digelar untuk meningkatkan disiplin dan profesionalisme Satlinmas serta memperkokoh kekompakan dan kesolidan aparat kewilayahan dengan Satlinmas dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.

Disamping terkait Tupoksi Satlinmas, pembinaan dan pembekalan kali ini juga kita isi dengan peningkatan disiplin melalui PBB. Kegiatan ini kita gelar untuk meningkatkan kualitas Satlinmas sekaligus kesiapan kita dalam pengamanan perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026,”ujarnya.

Sementara itu, saat dihubungi terpisah terkait pembekalan Satlinmas oleh Babinsa jajarannya, Danramil 1610-04/Nusa Penida Mayor Inf Suparno Hadi mengatakan bahwa pelatihan ini ditujukan untuk mengoptimalkan peran Linmas di masyarakat.

Keberadaan Linmas harus bisa memberikan dampak positif di masyarakat. Jadi, tidak hanya peningkatan kualitas dan kapasitas semata, namun pembinaan dan pelatihan ini juga menjadi langkah pihaknya dalam memperkokoh sinergi TNI dan Linmas dalam mewujudkan kondusifitas wilayah, apalgi jelang Nataru,”pungkas Danramil. ( Pendim 1610/Klungkung ).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TMMD Kodim 1607/Sumbawa Hadirkan Solusi Akses Usaha Tani Warga Kalabeso

    TMMD Kodim 1607/Sumbawa Hadirkan Solusi Akses Usaha Tani Warga Kalabeso

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa Besar, Pembangunan Jembatan Limpas yang menjadi salah satu sasaran fisik utama dalam Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa terus dikebut pengerjaannya oleh Satgas TMMD bersama masyarakat setempat. Jembatan ini menjadi akses vital yang menghubungkan Desa Kalabeso dan Desa Labuan Burung, Kecamatan Buer. Jum’at (1/8/2025). Gotong royong antara TNI dan […]

  • Wisuda Purna Tugas Kodim Kupang Hargai Pengabdian Prajurit

    Wisuda Purna Tugas Kodim Kupang Hargai Pengabdian Prajurit

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Kodim 1604/Kupang menyelenggarakan Acara Korp Raport Masuk Satuan, Pindah Satuan, dan Wisuda Purna Tugas di Lapangan Upacara Makodim, Jl. Muhammad Hatta, Kelurahan Fontein, Kecamatan Kotaraja, Kota Kupang. Acara berlangsung penuh khidmat dengan Pgs. Kasdim 1604/Kupang Mayor Inf Hendry Dunant, S.I.P bertindak sebagai Inspektur Upacara sekaligus membacakan amanat Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, […]

  • Perangi Judi Online, Babinsa Kerongkong Tekankan Peran Guru dan Orang Tua

    Perangi Judi Online, Babinsa Kerongkong Tekankan Peran Guru dan Orang Tua

    • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 42
    • 0Komentar

    Lombok Timur – Babinsa Desa Kerongkong, Serda Arisandi dari Koramil 1615-01/Selong, melaksanakan kegiatan pemberian materi dan sosialisasi tentang pencegahan judi online dalam rangkaian kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Pelajaran 2025/2026 di Yayasan Tahfiz Syekh Abdurrahman Muhammad Al-Bathawi, Desa Kerongkong, Kecamatan Suralaga, Kabupaten Lombok Timur, pada Jumat (18/07/2025). Kegiatan yang berlangsung di lingkungan Pondok […]

  • Wadanramil 1611 Badung-07 Hadiri Apel Gelar Agung Pecalang Desa Adat Denpasar, Teguhkan Sinergi Jaga Keamanan Kota

    Wadanramil 1611 Badung-07 Hadiri Apel Gelar Agung Pecalang Desa Adat Denpasar, Teguhkan Sinergi Jaga Keamanan Kota

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Denpasar, 07 September 2025 – Bertempat di areal Wantilan Setra Badung, Lingkungan Celagigendong, Kelurahan Pemecutan, Kecamatan Denpasar Barat, pada Minggu pukul 15.00 Wita, dilaksanakan Apel Gelar Agung Pecalang Desa Adat Denpasar. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bendesa Adat Denpasar dan dihadiri kurang lebih 400 pecalang dari seluruh desa adat se-Kota Denpasar. Apel tersebut bertujuan untuk […]

  • Polres Klungkung Intensifkan Patroli Malam, Wujud Nyata Cegah Kriminalitas.

    Polres Klungkung Intensifkan Patroli Malam, Wujud Nyata Cegah Kriminalitas.

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Untuk meningkatkan rasa aman di tengah masyarakat, personel Satuan Samapta Polres Klungkung kembali menggelar patroli malam hari, (22/11). Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin di wilayah hukum Polres Klungkung sebagai bentuk komitmen kepolisian dalam mencegah tindak kejahatan serta menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif. Patroli malam menyasar sejumlah titik strategis yang dianggap rawan gangguan […]

  • Camat dan Babinsa Hadiri Musrenbang Desa Manulondo, Pastikan Program Desa Tepat Sasaran

    Camat dan Babinsa Hadiri Musrenbang Desa Manulondo, Pastikan Program Desa Tepat Sasaran

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Ramil 1602-01/Ende aktif terlibat dalam kegiatan Musrenbang Desa DU-RKP TA. 2026 yang dilaksanakan di Kantor Desa Manulondo, Kecamatan Ndona, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 09.30 Wita hingga selesai dengan dihadiri sejumlah tokoh penting di wilayah tersebut. Dalam kegiatan ini hadir Camat Ndona beserta staf, Babinkamtibmas, Ketua BPD Desa Manulondo, Kepala […]

expand_less