Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Semarak Hari Ibu ke-97, Persit KCK Cabang XXXIX Dim 1626/Bangli dan PC Bhayangkari Bangli Laksanakan Olahraga Bersama

Semarak Hari Ibu ke-97, Persit KCK Cabang XXXIX Dim 1626/Bangli dan PC Bhayangkari Bangli Laksanakan Olahraga Bersama

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Bangli – Dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-97 Tahun 2025, Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXXIX Dim 1626/Bangli bersama Pengurus Cabang (PC) Bhayangkari Bangli menggelar kegiatan olahraga bersama, di Lapangan Makodim 1626/Bangli sebagai wujud kebersamaan dan sinergitas antarorganisasi istri TNI-Polri, di Kabupaten Bangli. Jumat (19/12/25)

Kegiatan olahraga bersama ini berlangsung dengan penuh semangat dan kebersamaan, diikuti oleh anggota Persit KCK Cabang XXXIX Dim 1626/Bangli serta anggota PC Bhayangkari Bangli. Selain bertujuan menjaga kebugaran tubuh, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi dan soliditas antaranggota.

Ketua Persit KCK Cabang XXXIX Dim 1626/Bangli dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa peringatan Hari Ibu ke-97 menjadi momentum penting untuk menghargai peran strategis perempuan, khususnya para ibu, dalam mendukung tugas suami serta membina keluarga yang harmonis dan berkualitas.

“Melalui kegiatan olahraga bersama ini, kami berharap semangat kebersamaan, kekompakan, dan solidaritas antara Persit dan Bhayangkari semakin kuat. Selain menjaga kesehatan, kegiatan ini juga menjadi sarana mempererat tali silaturahmi,” ujarnya.

Sementara itu, Ibu Ketua PC Bhayangkari Bangli menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut dan berharap sinergi antara Persit dan Bhayangkari dapat terus terjalin dengan baik, tidak hanya dalam kegiatan peringatan hari besar, tetapi juga dalam berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan lainnya.

Dengan mengusung semangat Hari Ibu ke-97, kegiatan olahraga bersama ini diharapkan mampu menumbuhkan nilai kebersamaan, peran aktif perempuan, serta semangat positif dalam mendukung tugas dan pengabdian TNI-Polri kepada bangsa dan negara.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wujudkan Tahun Baru Aman, Koramil 1607-08/Moyo Hulu Perkuat Pengamanan Malam Hari

    Wujudkan Tahun Baru Aman, Koramil 1607-08/Moyo Hulu Perkuat Pengamanan Malam Hari

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Menjelang H-1 pergantian Tahun Baru 2026, anggota Koramil 1607-08/Moyo Hulu meningkatkan patroli malam rutin di wilayah Kecamatan Moyo Hulu, Kabupaten Sumbawa. Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat agar tetap kondusif. Patroli dilakukan menyasar pemukiman warga, pusat keramaian, jalur lalu lintas utama, fasilitas umum, serta titik-titik yang […]

  • Babinsa Koramil Ende Aktif Awasi Keamanan dan Ajak Masyarakat Jaga Kesehatan

    Babinsa Koramil Ende Aktif Awasi Keamanan dan Ajak Masyarakat Jaga Kesehatan

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Ridwan Ali, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Lingkungan Onewitu, Kelurahan Kotaratu, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende pada Minggu pagi pukul 10.30 WITA. Kegiatan ini dilakukan untuk memantau keamanan dan ketertiban masyarakat sekaligus memberikan himbauan kepada warga agar tetap menjaga kesehatan dan berhati-hati dalam beraktivitas, terutama […]

  • Personil Koramil dan Tokoh Masyarakat Aktifkan Patroli Siskamling di Kelurahan Kumbe

    Personil Koramil dan Tokoh Masyarakat Aktifkan Patroli Siskamling di Kelurahan Kumbe

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Kota Bima, Jumat 10 Oktober 2025 pukul 20.00 Wita – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat, Babinsa Kelurahan Ntobo, Serka Manan memimpin kegiatan patroli siskamling skala kecil di RT 05 RW 02 Kelurahan Kumbe, Kecamatan Rasanae Timur, Kota Bima. Patroli diikuti oleh personil Koramil 1608-01/Rasanae sebanyak 4 orang, bersama Ketua LPM […]

  • Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Latih Paskibra di Kecamatan Insana Tengah Jelang HUT RI ke-80

    Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Latih Paskibra di Kecamatan Insana Tengah Jelang HUT RI ke-80

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Jumat 01 Agustus 2025, Dengan sikap tegas namun penuh tanggung jawab, mampu menanamkan semangat juang dan kedisiplinan tinggi kepada para siswa-siswi. menekankan bahwa pelatihan ini bukan sekadar rutinitas, tetapi bentuk penghormatan kepada para Pahlawan Bangsa, Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Serka Carlos Cardoso dan Sertu […]

  • Sertu Ishak Manafe Gotong Royong Bersama Warga Pembersihan Lingkungan Sambut HUT RI Ke-80

    Sertu Ishak Manafe Gotong Royong Bersama Warga Pembersihan Lingkungan Sambut HUT RI Ke-80

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Ramil 01/Ba’a Kodim 1627/Rote Ndao Sertu Ishak Manafe, bersama warga melaksanakan Goro pembersihan lingkungan dalam rangka memperingati HUT ke 80 Kemerdekaan RI tahun 2025, Bertempat di RT 01/ RW 02 Desa Lida Besi Kec.Rote Tengah Kab.Rote Ndao.Senin(28/7/25) Babinsa menerangkan bahwa kerja bakti dengan sasaran pembuatan gapura, pembersihan rumput pinggir jalan dan […]

  • Sat Reskrim Polres Klungkung Ungkap Kasus Peretasan Akun Media Sosial.

    Sat Reskrim Polres Klungkung Ungkap Kasus Peretasan Akun Media Sosial.

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Klungkung yang dipimpin oleh Kasat Reskrim AKP Reno Chandra Wibowo, S.Tr.K., S.I.K., melaksanakan press release terkait kasus tindak pidana peretasan akun media sosial (ilegal akses), bertempat di Aula Dharma Jalaga Pandhapa Polres Klungkung, (15/10). Kegiatan Press Release dilaksanakan di Aula Jalaga Dharma Pandhapa Polres Klungkung, dipimpin Kapolres Klungkung AKBP […]

expand_less