Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polres Klungkung Intensifkan Patroli Malam Jaga Kondusivitas Wilayah.

Polres Klungkung Intensifkan Patroli Malam Jaga Kondusivitas Wilayah.

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
  • visibility 7
  • comment 0 komentar

Klungkung – Guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga, Polres Klungkung terus meningkatkan kegiatan patroli malam di sejumlah titik strategis wilayah hukumnya, Kamis (18/12).

Patroli yang dilaksanakan oleh Satuan Samapta Polres Klungkung tersebut merupakan bagian dari Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (KRYD) sebagai langkah preventif dalam mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas, khususnya pada jam-jam rawan di malam hari.

Sejumlah lokasi yang menjadi sasaran patroli meliputi Alun-alun Ida Dewa Agung Jambe, Terminal Galiran, Pasar Senggol Klungkung, Jembatan Merah PKB, hingga kawasan lain yang dinilai memiliki tingkat kerawanan terhadap tindak kriminalitas.

Kasat Samapta Polres Klungkung AKP I Gusti Made Mahendra, S.Sos. menjelaskan bahwa patroli rutin ini difokuskan pada upaya pencegahan berbagai bentuk kejahatan, seperti pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian kendaraan bermotor (curanmor), serta aksi premanisme yang berpotensi meresahkan masyarakat.

“Melalui patroli malam ini, Polri berupaya menghadirkan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat, sehingga aktivitas warga dapat berjalan dengan lancar tanpa rasa khawatir,” ungkap AKP I Gusti Made Mahendra.

Polres Klungkung menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat melalui kegiatan patroli rutin dan dialogis sebagai bentuk pelayanan serta perlindungan kepada masyarakat demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodam IX/Udayana Peringati Hari Bela Negara ke-77, Teguhkan Semangat Bela Negara

    Kodam IX/Udayana Peringati Hari Bela Negara ke-77, Teguhkan Semangat Bela Negara

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Denpasar – Kodam IX/Udayana menggelar upacara peringatan Hari Bela Negara ke-77 Tahun 2025 dengan penuh khidmat di Lapangan Apel Makodam IX/Udayana, Jalan Udayana Nomor 1, Denpasar, Jumat (19/12/2025). Upacara tersebut dipimpin oleh Kapoksahli Pangdam IX/Udayana Brigjen TNI Agus Muchlis Latif selaku Inspektur Upacara, yang membacakan amanat tertulis Presiden Republik Indonesia,Prabowo Subianto. Peringatan Hari Bela Negara […]

  • Patroli Dialogis Duktang dalam Penertiban Kelengkapan Administrasi Kependudukan

    Patroli Dialogis Duktang dalam Penertiban Kelengkapan Administrasi Kependudukan

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Dalam rangka penertiban administrasi kependudukan, Babinsa Desa Ubung Kaja, Serka Zainal Arifin, bersama pemerintah desa dan aparat terkait di wilayah, melaksanakan Sidak pendataan penduduk pendatang di Banjar Liligundi, Desa Ubung Kaja, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar. Rabu, (29/10/25). Sidak ini bertujuan untuk menertibkan administrasi kependudukan khusus penduduk pendatang, serta memberikan pembinaan terhadap […]

  • Kreatifitas Tanpa Batas Dengan Barang Bekas, Babinsa Paksebali Sebut Cara Sederhana Tingkatkan Kreativitas Dan Kepedulian Lingkungan Sejak Dini

    Kreatifitas Tanpa Batas Dengan Barang Bekas, Babinsa Paksebali Sebut Cara Sederhana Tingkatkan Kreativitas Dan Kepedulian Lingkungan Sejak Dini

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka meningkatkan kreatifitas, inovasi serta kepedulian terhadap lingkungan sejak dini, berbagai upaya terus dilakukan oleh berbagai pihak di Kabupaten Klungkung, salah satunya TK Negeri Desa Paksebali, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung. Seperti halnya yang terlihat pagi ini, Selasa ( 28/10/25 ), TK Negeri Paksebali ini menggelar kegiatan karnaval yang diikuti oleh Kepsek, guru, anak-anak […]

  • Babinsa Kelurahan Kabir Hadiri Workshop Pengembangan Kurikulum SD se-Kecamatan Pantar

    Babinsa Kelurahan Kabir Hadiri Workshop Pengembangan Kurikulum SD se-Kecamatan Pantar

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    NTT-Alor-, 21 Juli 2025 – Dalam upaya mendukung peningkatan kualitas pendidikan dasar di wilayah Kecamatan Pantar, Babinsa Kelurahan Kabir, Serma Fredianus S. Serang, menghadiri kegiatan Workshop Pengembangan Kurikulum Satuan Pendidikan SD se-Kecamatan Pantar yang digelar di SDK Lamalu, Desa Munaseli, Senin (21/07/2025) pukul 11.00 WITA. Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan dan pendidik, di […]

  • Bidpropam Polda Bali Gelar Gaktibplin, 9 Personel Ditpolairud Terjaring Pelanggaran Ketertiban

    Bidpropam Polda Bali Gelar Gaktibplin, 9 Personel Ditpolairud Terjaring Pelanggaran Ketertiban

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Bidang Profesi dan Pengamanan (Bidpropam) Polda Bali melaksanakan kegiatan Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktibplin) terhadap personel Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara (Ditpolairud) Polda Bali, Selasa (12/8/2025), di Lapangan Apel Ditpolairud Polda Bali. Kegiatan dipimpin langsung oleh Kabidpropam Polda Bali, Kombes Pol. I Ketut Agus Kusmayadi, S.I.K., S.H., M.H. dan dihadiri seluruh personel Ditpolairud. Pemeriksaan meliputi sikap […]

  • Dalam Rangka Stabilisasi pasokan dan harga pangan Polsek Selbar Salurkan beras Murah untuk Warga

    Dalam Rangka Stabilisasi pasokan dan harga pangan Polsek Selbar Salurkan beras Murah untuk Warga

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Polda Bali-Polsek Selbar Suraberata Kamis 27 Agustus 2025 pukul 09.30 wita s/d 10.10 Wita Dalam rangka mendukung program nasional stabilisasi harga pangan, Personil polsek Selbar dipimpin Kanit Reskrim Polsek Selemadeg barat AIPTU I Nyoman Nata Susila putra S.H turut ambil bagian dalam Kegiatan Pangan Murah yang digelar bersama Bulog Kediri 1 Tabanan. Kegiatan ini berlangsung […]

expand_less