Polres Klungkung Intensifkan Patroli Malam Jaga Kondusivitas Wilayah.
- account_circle arash news
- calendar_month Jumat, 19 Des 2025
- visibility 7
- comment 0 komentar

Klungkung – Guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga, Polres Klungkung terus meningkatkan kegiatan patroli malam di sejumlah titik strategis wilayah hukumnya, Kamis (18/12).
Patroli yang dilaksanakan oleh Satuan Samapta Polres Klungkung tersebut merupakan bagian dari Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (KRYD) sebagai langkah preventif dalam mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas, khususnya pada jam-jam rawan di malam hari.
Sejumlah lokasi yang menjadi sasaran patroli meliputi Alun-alun Ida Dewa Agung Jambe, Terminal Galiran, Pasar Senggol Klungkung, Jembatan Merah PKB, hingga kawasan lain yang dinilai memiliki tingkat kerawanan terhadap tindak kriminalitas.
Kasat Samapta Polres Klungkung AKP I Gusti Made Mahendra, S.Sos. menjelaskan bahwa patroli rutin ini difokuskan pada upaya pencegahan berbagai bentuk kejahatan, seperti pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian kendaraan bermotor (curanmor), serta aksi premanisme yang berpotensi meresahkan masyarakat.
“Melalui patroli malam ini, Polri berupaya menghadirkan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat, sehingga aktivitas warga dapat berjalan dengan lancar tanpa rasa khawatir,” ungkap AKP I Gusti Made Mahendra.
Polres Klungkung menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat melalui kegiatan patroli rutin dan dialogis sebagai bentuk pelayanan serta perlindungan kepada masyarakat demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar