Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kodim 1626/Bangli Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2025 di Polres Bangli

Kodim 1626/Bangli Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2025 di Polres Bangli

  • account_circle Rossa
  • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Bangli – Kodim 1626/Bangli mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2025 dalam rangka kesiapan Pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Pam Nataru) yang digelar di Lapangan Apel Polres Bangli, Jumat (19/12/2025)

Apel gelar pasukan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Bangli AKBP James Irian Syaloom Rajagukguk, S.I.K., M.H., dan dihadiri sekitar 100 peserta dari unsur TNI, Polri, pemerintah daerah, instansi terkait, serta elemen masyarakat.

Kodim 1626/Bangli dalam kegiatan ini diwakili oleh Danramil 1626-04/Kintamani Kapten Inf I Ketut Suparwan. Turut hadir Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar, S.ST.Par., M.I.Kom., perwakilan Kejaksaan Negeri Bangli, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Satpol PP, BPBD dan Damkar, FKUB Kabupaten Bangli, pimpinan tokoh agama, serta perwakilan Pecalang.

Peserta apel terdiri dari personel gabungan, meliputi unsur TNI, POLRI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, BPBD, Damkar, Dinas Kesehatan, PLN, serta Pecalang Kabupaten Bangli.

Dalam amanatnya, Kapolres Bangli menyampaikan bahwa Apel Gelar Pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel dan sarana prasarana dalam rangka pelaksanaan Operasi Lilin 2025. Operasi ini akan berlangsung selama 14 hari, mulai 20 Desember 2025 hingga 2 Januari 2026, dengan melibatkan personel gabungan TNI-Polri dan instansi terkait.

Kapolres juga menekankan bahwa perayaan Natal dan Tahun Baru berpotensi meningkatkan mobilitas masyarakat secara signifikan, sehingga diperlukan kesiapsiagaan ekstra, sinergi lintas sektor, serta respons cepat terhadap berbagai potensi gangguan kamtibmas, kecelakaan lalu lintas, hingga bencana alam.

Sementara itu, Wakil Bupati Bangli dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh unsur pengamanan dan berharap seluruh stakeholder dapat bekerja sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di wilayah Kabupaten Bangli.

Apel ditutup dengan doa, laporan Komandan Apel, penghormatan pasukan, sesi foto bersama, serta pengecekan kesiapan kendaraan operasional pengamanan. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar.

Kehadiran Kodim 1626/Bangli dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2025 ini merupakan bentuk dukungan TNI terhadap upaya Polri dan pemerintah daerah dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif selama perayaan Natal dan Tahun Baru di Kabupaten Bangli.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kehadiran Babinsa Ciptakan Rasa Aman dalam Pemilihan RT di Kelurahan Sampir

    Kehadiran Babinsa Ciptakan Rasa Aman dalam Pemilihan RT di Kelurahan Sampir

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Kelurahan Sampir, Koramil 1628-01/Taliwang, Koptu Fahrurrozi menghadiri kegiatan rapat warga dalam rangka pemilihan Ketua RT 20 yang berlangsung pada Selasa malam (23/9/2025) bertempat di Lingkungan Muhajirin, Kelurahan Sampir, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Lurah Sampir, Kasi Trantib Kelurahan Sampir, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Kepala Lingkungan Muhajirin, […]

  • INOVASI REGIDENT “WA BLASS HIMBAUAN KAMTIBMAS” SATLANTAS POLRES KARANGASEM

    INOVASI REGIDENT “WA BLASS HIMBAUAN KAMTIBMAS” SATLANTAS POLRES KARANGASEM

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Dalam rangka meningkatkan pelayanan publik dan upaya pencegahan pelanggaran lalu lintas sejak dini, Satlantas Polres Karangasem melalui Unit Regident melaksanakan inovasi pelayanan berbasis digital berupa “WA Blass Himbauan Kamtibmas” kepada seluruh pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM). Kegiatan ini dilakukan dengan memanfaatkan sistem pengiriman pesan otomatis melalui aplikasi WhatsApp blast. Setiap pemohon SIM yang telah melakukan […]

  • Wabup Tabanan I Made Dirga Hadiri Ngaben Bersama 2025 di Wongaya Gede, Wujud Dukungan Pelestarian Tradisi Leluhur

    Wabup Tabanan I Made Dirga Hadiri Ngaben Bersama 2025 di Wongaya Gede, Wujud Dukungan Pelestarian Tradisi Leluhur

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Tabanan PR – Mewakili Bupati Tabanan, Wakil Bupati Tabanan I Made Dirga, menghadiri uleman Ngaben Bersama 2025 Desa Adat Wongaya Gede, Penebel, Tabanan. Upacara Pitra Yadnya yang dipusatkan di Balai Banjar Wangaya, Wongaya Gede, Rabu, (1/10) turut dihadiri perwakilan anggota DPRD Provinsi Bali, Perangkat Daerah terkait dan tokoh adat setempat. Kehadiran Wabup Dirga dan jajaran […]

  • Komsos Babinsa Walakaka Diterima Baik Masyarakat Harona Kalla

    Komsos Babinsa Walakaka Diterima Baik Masyarakat Harona Kalla

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Arifudin, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Harona Kalla, Kecamatan Laboya Barat, Kabupaten Sumba Barat, pada Minggu (24/8/2025). Dalam kegiatan tersebut, Sertu Arifudin menyampaikan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan (Kamtibmas). Ia menekankan bahwa terciptanya situasi yang aman, damai, […]

  • Gerakan Program Pangan Murah Polsek Tabanan

    Gerakan Program Pangan Murah Polsek Tabanan

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Tabanan Senin 25 Agustus 2025 – Meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui akses pangan yang mudah dan terjangkau, Polsek Tabanan menggelar kegiatan program Pangan Murah dengan penjualan beras SPHP (Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan) yang merupakan hasil kerjasama antara Polres Tabanan dan Bulog Tabanan. Senin 25 Agustus 2025 ( siang hari) Kegiatan ini […]

  • Pengukuran Tanah Hak Pakai Kongregasi SVD di Ende, Babinsa Turut Terlibat

    Pengukuran Tanah Hak Pakai Kongregasi SVD di Ende, Babinsa Turut Terlibat

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende Praka Taruna Diharjaya DE hadir dalam kegiatan pengukuran tanah yang berlangsung di Halaman Gedung Imaculata, Jalan Irian Jaya, Kelurahan Potulando, Kecamatan Ende Tengah. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari permohonan pengukuran penataan batas Hak Pakai Nomor 00038 atas nama Kongregasi Serikat Sabda Allah / Societas Verbi Divini (SVD) Ende Flores.21 […]

expand_less